Anda di halaman 1dari 2

Nanda surya rozaq

3332190061

Teknik elektro 19, kelas a

1. Jelaskan kegunaan fungsi printf()!

Fungsi printf() adalah fungsi yang digunakan untuk menampilkan informasi yang
dihasilkan setelah dilakukan proses ke layar computer.

2. Jelaskan perbedaan fungsi puts() dengan printf()!

Perbedaanya fungsi puts() dengan printf(),

 fungsi puts() tidak memerlukan format. Sedangkan fungsi printf() memerlukan


format

 Fungsi puts() akan selalu membuat baris baru. Jadi tidak perlu menggunakan
symbol \n seperti pada printf().

 Fungsi puts() hanya bisa menampilkan teks, sedangkan fungsi printf() bisa
menampilkan teks dan nilai atau variabel

3. Jelaskan kegunaan fungsi scanf()!

Fungsi scanf() adalah fungsi yang digunakan untuk mengambil sesuatu data yang kita
masukan ke dalam program dari keyboard.

4. Jelaskan perbedaan fungsi gets() dengan scanf()!

Perbedaan fungsi gets() dengan fungsi scanf(),

 Fungsi gets() tidak memerlukan format seperti fungsi scanf()


 Scanf() tidak dapat menampung string yang mengandung spasi atau tab dan
dianggap sebagai data terpisah sedangkan fungsi gets() dapat menampung string
yang mengandung spasi atau tab dan masih dianggap sebagai satu kesatuan data

5. Jelaskan perbedaan fungsi fgets() dengan gets()!

 Fungsi fgets() memiliki fungsi yang sama dengan fungsi gets(), akan tetapi fungsi
gets() dapat mengakibatkan masalah buffer overflow pada program sehingga
fungsi fgets() lebih aman digunakan dari pada fungsi gets(). Karena dengan fungsi
fgets() kita bisa menentukan ukuran buffer dan sumber inputan.

Anda mungkin juga menyukai