Anda di halaman 1dari 3

Musikalisasi Puisi LIGA DEB 2020

Ketentuan Umum:
1. Lomba musikalisasi puisi adalah lomba puisi yang dilagukan melalui beberapa
aransemen musik, bisa diringi oleh berbagai instrumen musik.
2. Peserta merupakan mahasiswa/i DEB Sekolah Vokasi UGM tahun ajaran 2018, 2019,
dan 2020.
3. Setiap prodi per angkatan maksimal mengirimkan 2 grup.
4. Jumlah personil minimal 1 orang dan maksimal 7 orang.
5. Setiap perwakilan grup mempersiapkan team editing dan mixing audio maksimal 2
orang, diluar dari penampil musikalisasi puisi

Ketentuan Khusus :
1. Peserta membawakan 2 buah puisi yang terdiri dari 1 puisi wajib dan 1 puisi karangan
sendiri.
2. A. Puisi wajib :

Puisi 1 :
PENGORBANAN

Mengucur deras keringat


Membasahi tubuh yang terikat
Membawa angan jauh entah kemana
Bagaikan pungguk merindukan bulan
Jiwa ini terpuruk dalam kesedihan

Pagi yang menjadi malam


Bulan yang menjadi tahun
Sekian lama telah menanti
Dirinya tak jua lepas

Andai aku sang Ksatria


Aku pasti menyelamatkanya
Namun semua hanya mimpi
Dirinyalah yang harus berusaha
Untuk membawa pergi dari kegelapan abadi.
(Karya Siti Halimah)

Puisi 2 :
ENGKAU DAN AKU
Dahulu kita bertikai
Antara jalanmu jalanku
Sekarang kita sampai
Antara dua siku

Dahulu engkau ke sana


Aku pun melangkah ke anu
Sang Kala memutar kompas di belakang kita
Sekarang engkau dan aku

Engkau memetik melati


Aku menyiapkan api
Engkau menangis di sini
Aku tak tahu akan pergi

Pintu belantara itu terbuka


Burung-burung rimba berkeliaran
Kita telah sampai di ujung jalan
Memandang tamasya di sana

Siapakah engkau siapakah aku


Siapakah kita yang tersedu di ujung jalan itu
(Karya Korrie Layun Rampan)

B. Puisi karangan sendiri bertema “Pengorbanan”


1. Menjadikan seluruh teks puisi menjadi syair lagu.
2. Musikalisasi puisi yang dibawakan harus aransemen sendiri.
3. Diperbolehkan menggunakan perulangan kata, namun tidak boleh ada
pemotongan puisi.
4. Peserta boleh membawa teks saat proses recording
5. Peserta wajib mengirimkan teks puisi yang dipilih, baik puisi wajib maupun
puisi pilihan kepada PJ Musikalisasi Puisi Liga DEB 2020 beserta list nama-
nama individu pada tim tersebut.
6. Setiap grup diberi waktu 12 menit untuk melakukan pementasan dan sudah
termasuk perkenalan.
7. Dress code peserta bebas rapi.
8. Pengumpulan video musikalisasi puisi paling lambat Jumat, 25 September
2020 pukul 23.55 WIB ke link
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSeRQdg6aNiz9WbeZBTvT5fxw_
cq1sfOzMQcHQqFEgTnFtAqxg/viewform
9. Video yang dikirimkan sudah termasuk editing dan audio mixing
10. Nama file video
 Jika musikalisasi puisi dilakukan oleh perorangan :Liga Cabang
Seni_Nama Peserta_Prodi_Angkatan (Liga Musikalisasi Puisi_Fadia
Pratista_PEK_2018)
 Jika musikalisasi puisi dilakukan oleh grup/kelompok, cukup salah satu dari
anggota kelompok yang mengirim. Nama file grup/kelompok : Liga Cabang
Seni_Nama Leader/Perwakilan_Prodi_Angkatan (Liga Musikalisasi
Puisi_Fadia Pratista_PEK_2018).

Kriteria Penilaian

1. Penilaian mencakup :
- Kesesuaian tema
- Komposisi musical
- Harmonisasi
- Orisinalitas
2. Penilaian dan penentuan pemenang dilakukan oleh tim juri, keputusan juri bersifat
mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

PJ Musikalisasi Puisi LIGA DEB 2020


Fadia: 0895 0705 0226

Anda mungkin juga menyukai