Anda di halaman 1dari 3

Simple Present Tense

Simple present tense merupakan tenses yang digunakan untuk menjelaskan suatu


peristiwa atau kejadian yang terjadi saat ini. Tenses ini tidak digunakan untuk
menjelaskan peristiwa dengan waktu lampau, yang akan datang atau yang sedang
terjadi.

Rumus untuk simple present tense pada kalimat yang memiliki kata kerja:


Positif              : S + Verb 1 (-s/-es)
Negatif            : S + Do/Does + Not + V1
Tanya              : Do/Does + S + V1?

Keterangan
1. Jika subjek adalah orang pertama (I), orang kedua (you), orang ketiga jamak (they,
we) maka kata kerja pertama digunakan untuk membentuk kalimat positif.
2. Auxiliary “Do” digunakan ketika membentuk kalimat negatif maupun interogatif/ tanya.
3. Jika subjek adalah orang ketiga tunggal (he, she, it) maka kata kerja pertama harus
ditambah dengan “-s/-es” sesuai dengan kata kerja yang digunakan untuk
membentuk kalimat positif.
Dalam menambahkan akhiran s/es terdapat aturannya, cara mengetahui kata apa
saja yang menggunakan akhiran s dan es adalah:
1. Kata kerja berakhiran huruf Y dan huruf sebelum Y adalah huruf vokal maka
kata kerja ditambahkan -S:
Say menjadi says
Sonia says everything is going to be alright
Buy menjadi buys
Dad buys new console game
2. Kata kerja berakhiran huruf Y dan huruf sebelum Y adalah huruf konsonan
maka kata kerja ditambahkan -IES dan menghilangkan huruf Y nya, menjadi:
Study menjadi studies
Budi studies so hard for national examination.
Carry menjadi carries
Mom carries the baby with stroller
3. Kata kerja yang berakhiran huruf O,CH, SH, X, dan Z maka ditambahkan –
ES pada akhir kata kerja, contohnya:
Go menjadi goes
She goes to the market every 7 p.m
Watch menjadi watches
He watches TV after working
4. Auxiliary “Does” yang diikuti dengan kata kerja bentuk pertama digunakan untuk
membentuk kalimat negatif dan interogatif/ tanya.

Contoh kalimat yang menggunakan simple present tense:


a. Subjek orang pertama (I)
( + )   I love writing very much.
( – )   I do not love writing very much.
( ? )   Do I love writing very much

b.  Subjek orang kedua (You)


( + )   You cook breakfast for us.
( – )   You do not cook breakfast for us.
( ? )   Do you cook breakfast for us.

c.  . Subjek orang ketiga jamak (We)


( + )   We have dance rehearsal every Saturday night.
( – )   We do not have dance rehearsal every Saturday night.
( ? )   Do we have dance rehearsal every Saturday night.

d. Subjek orang ketiga jamak (They)


( + )   They promote their product to everyone they meet.
( – )   They do not promote their product to everyone they meet.
( ? )   Do they promote their product to everyone they meet?

e. Subjek orang ketiga tunggal (He)


( + )   He likes reading newspaper every morning.
( – )   He does not like reading newspaper every morning.
( ? )   Does he like reading newspaper every morning?

f.   Subjek orang ketiga tunggal (She)


( + )   She manages her work time well.
( – )   She does not manage her work time well.
( ? )   Does she manage her work time well.

g.  Subjek orang ketiga tunggal (It)


( + )  It takes much more time.
( – )   It does not take much more time.
( ? )   Does it take much more time?

Jika sebuah kalimat tidak memiliki kata kerja, maka rumusnya:


Positif              : S + Linking Verb (Is/Am/Are) + Compliment
Negatif            : S + Linking Verb (Is/Am/Are) + Not + Compliment
Tanya              : Linking Verb (Is/Am/Are) + S + Compliment ?

* Linking Verb : Kata Kerja Penghubung

Contoh kalimat untuk rumus berikut adalah:


( + )     Renita is a smart employee at her office.
( – )     Renita is not a smart employee at her office.
( ? )     Is Renita a smart employee at her office?

Kata Keterangan (Adverb) yang sering digunakan dalam Simple Present Tense:
1. Always (selalu)
2. Often / frequently (seringkali)
3. Usually (biasanya)
4. Sometimes (kadang 2)
5. Seldom (jarang)
6. Hardly Ever (hamper tidakpernah)
7. Never (tidak pernah)
8. Every …. (setiap)
9. Everyday
10. Every week

Penggunaan Simple Present Tense


1. Kejadian yang berulang
Kejadian yang berulang adalah kejadian yang rutin terjadi atau kebiasaan yang
dilakukan. Biasanya ditandai dengan keterangan waktu.
Contoh kalimatnya:
I eat three times a day (Saya makan tiga kali sehari).
Our class starts at 09.00 a.m (kelas kami mulai pukul 09.00)
2. Kebenaran umum
Menjelaskan tentang fakta atau kebenaran umum yang tidak terbantahkan.
Contoh kalimatnya:
The sun rises from the east. (matahari terbit dari arah timur)
Rabbit eats vegetables (kelinci makan sayuran)
3. Menyatakan perasaan, emosi, pikiran, atau kepemilikan
Contoh kalimatnya:
I am excited about this good news (saya senang mendengar berita baik ini)
Cat has 4 legs (kucing memiliki 4 kaki)
4. Memberikan perintah atau instruksi
Contoh kalimatnya:
Pour sugar to the glass of water and stir it until they mixed (Tuang gula ke
dalam segelas air dan aduk hingga tercampur)
Charge battery approximately 8 hours until the battery icon is fully charged (isi
daya baterai selama 8 jam hingga ikon baterai terisi penuh)

Exercises :
I. Change the sentence into negative or interrogative!
1. John likes apples so much.
(?) …………………
2. My sisters are in the hall with heir friends.
(-) …………………
3. We need a lot of water to keep healthy.
(-) …………………
4. Mrs. Marry often goes shopping in the mall.
(?) …………………
5. It is my favorite book.
(-) …………………

II. Make the sentence into the correct sentence!


1. Andrew (not study) mathematics every Monday morning.
2. My father (work) in the factory five days in a week?
3 Jones (be not) a pilot but he (be) a bus driver.
4. The woman and her son sometimes (have) lunch in the restaurant.
5. Those houses (be) always empty in weekend.

III.Translate into English!


1. Saya selalu bangun pagi setiap hari.
2. Mereka tidak tinggal di rumah tua itu.
3. Apakah kakekmu berasal dari Arab?
4. Temanmu tidak pernah tersenyum padaku.
5. Apakah gadis itu berusia 15 tahun?

Anda mungkin juga menyukai