Anda di halaman 1dari 5

Materi Sub Tema 1

MUATAN IPS

Bentuk-bentuk keragaman di Indonesia


Indonesia memiliki keragaman sosial dan budaya. Keragaman tersebut meliputi hal-hal
berikut.

1. Keragaman suku bangsa


Suku bangsa adalah sekelompok golongan yang hidup bersama di suatu tempat dan
memiliki ciri-ciri budaya yang sama. Contoh suku bangsa di Indonesia, yaitu suku Nias
(Sumatra Utara), suku Bugis (Sulawesi), dan suku Asmat (Papua).

2. Keragaman bahasa
Bahasa adalah alat komunikasi yang digunakan oleh manusia. Contoh bahasa daerah, yaitu
bahasa Batak (Sumatra Utara), bahasa Sunda (Jawa Barat), dan bahsa Betawi (DKI Jakarta).

3. Keragaman rumah adat


Setiap provinsi di Indonesia memiliki rumah adat yang berbeda. Contoh rumah adat, yaitu
joglo (Jawa), rumah gadang (Sumatra Barat), tongkonan (Sulawesi Selatan), dan honai
(Papua).

4. Keragaman tarian
Tari adalah salah satu bentuk kesenian yang memadukan antara gerakan tubuh dan iringan
musik. Contoh tarian daerah, yaitu tari becak (Bali), tari zapin tembung (Kalimantan Barat),
dan tari maengket (Sulawesi Utara).

5. Keragaman pakaian tradisional


Pakaian adat atau pakaian tradisional merupakan pakaian khas suatu daerah yang biasa
dipakai dalam acara adat. Contoh pakaian adat, yaitu bundo kanduang (Sumatra Barat),
beskap (Jawa Tengah), dan payas (Bali).

6. Keagaman senjata tradisional


Senjata tradisional digunakan sebagai pelengkap pakaian adat. Contoh senjata tradisional,
yaitu rencong (Aceh), keris (Jawa), dan tombak trisula (Sumatra selatan).

7. Keragaman alat musik tradisional


Setiap provinsi memiliki alat musik tradisional. Cara memainkan alat music tradisional pun
beragam. Ada yang dipukul, ditiup, dan digesek. Contoh alat music tradisional, yaitu tambo
(Aceh), angklung (Jawa Barat), dan tifa (Papua).

Keterampilan Kinerja Produk


Mencari Informasi Keragaman Budaya di Indonesia
Sipakan : kertas karton dan alat tulis
Langkah kegiatan :
1. Carilah informasi tentang keragaman budaya dari pulau-pulau di Indonesia, yaitu Pulau
Sumatra, Pulau Jawa, Pulau Kalimantan, Pulau Sulawesi, Pulau Bali, Nusa Tenggara,
Kepulauan Maluku, dan Pulau Papua.
2. Informasi dapat diperoleh dari ensiklopedia, majalah, atau internet
3. Informasi yang diperoleh kemudian dibuat laporan dalam bentuk tabel yang ditulis pada
kertas karton. Contoh tabel adalah sebagai berikut.
Jenis-Jenis Keragaman
Pulau Daerah Tarian Alat Musik
Suku Bangsa Rumah Adat
Daerah Tradisional
Aceh, Gayo,
Rumah Geundrang
Sumatra Aceh dan Tari Saman
Krong Bade dan Canang
Tamilang

Keragaman Sosial dan Budaya di Daerah Tempat Tinggal


Suku merupakann sekelompok manusia yang memiiki latar belakang budaya yang sama.
Indonesia memiliki suku bangsa yang beragam. Suku bangsa yang tersebar di seluruh provinsi
memiliki cirri khas masing-masing. Berikut contoh keragaman suku bangsa di Indonesia dan cirri
khas yang dimiliki.

 Suku Jawa memiliki upacara adat yang khas, yaitu sekaten


 Suku Betawi memiliki pertunjukan khas, yatu ondel-obdel
 Suku Asmat biasanya menghias tubuh mereka dengan warna merah, hitam, dan putih.

Keterampilan Portofolio

Mengidentifikasi Ciri Khas suku Bangsa di Indonesia

Kamu sudah mengenal beberapa suku di Indonesia. Kamu juga sudah mengenal beberpa
cirri khas yang dimiliki suku-suku tersebut. Sekarang, tulislah cirri khas yang dimiliki oleh suku-
suku berikut.

1. Suku Sunda
2. Suku Dayak
3. Suku Minang
4. Suku Dani
5. Suku Gayo, dan
6. Suku Toraja

Carilah informasi tentang suku-suku tersebut dari berbagai sumber, seperti ensiklopedia,
majalah, dan internet. Carilah kegiatan persatua dan kesatuan dari suku-suku tersebut. Buatlah
laporan di kertas HVS. Kumpulkan laporanmu kepada gurumu untuk dinilai.
Materi Sub Tema 1
MUATAN SBdP

Dasar- Dasar Gerakan Tarian


Salah satu unsur utama dalam tari adalah gerakan tubuh. Gerak tubuh dalam tari
berfungsi untuk mengekspresikan suasana atau tema dalam tari tersebut. Gerakan dalam tari
dapat disesuaikan dengan lagu. Lagu pengiring tari dapat menggunakan lagu daerah. Lagu Lir-Ilir
dari Jawa Tengah dapat dijadikan sebagai lagu pengiring gerak dasar sebuah tarian.

Perhatikan gerakan dasar pada tari berikut!


1. Gerakan I dan II

Penari berjalan berdampingan dengan kedua tangan melentik di samping badan. Penari
bergerak ke kiri dan ke kanan. Tangan berada di samping badan dan dilentikkan. Lalu,
berjalan ke tengah panggung menghadap depan.

2. Gerakan III dan IV

Penari berputar dengan arah berlawanan. Tangan kanan berada di bahu dan tangan kiri
direntangkan ke samping.

3. Gerakan V

Penari saling berhadapan dan berjalan di tempat. Kedua tangan diletakkan di bahu.

4. Gerakan VI

Penari bergerak secara bersamaan. Kedua tangan memegang ujung selendang dan diangkat
ke atas.
5. Gerakan Terakhir

Semua penari berjalan beriringan ke luar panggung. Kedua tangan tetap memegang ujung
selendang.
Materi Sub Tema 1
MUATAN PPKn

Kerjasama dalam Keberagaman


Perbedaan bukanlah penghalang untuk melakukan sebuah kerja sama. Berikut contoh
kerja sama dalam keberagaman yang ada di Indonesia.

1. Kerja bakti
Kerja bakti merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan bersama-sama. Misalnya, kerja bakti
membersihkan lingkungan.

2. Festival budaya
Festival budaya merupakan acara yang menampilkan kebudayaan dari seluruh provinsi di
Indoensia. Masyarakat dari berbaga suku bekerja sama menampilkan kebudayaan yang
dimilikinya. Misalnya, festival budaya yang menampilkan budaya Betawi, Jawa, dan Bali.

3. Festival makanan tradisional


Festival makanan tradisional merupakan acara yang menampilkan berbagai makanan khas
Indonesia. Para penjual bekerja sama untuk menyajikan berbagai makanan khas dari
daerahnya masing-masing. Contoh festival makanan tradisional yang ada di Indonesia
adalah Festival Kampoeng Doeloe. Festival ini menyajikan makanan tradisional Jakarta dan
juga makanan khas nusantara lainnya.

Pentingnya Sikap Persatuan dan Kesatuan


Ada pepatah yang mengatakan “Bersatu kita teguh, bercerai kita rutuh.” Pepatah
tersebut sesuai diterapkan pada bangsa yang memiliki keragaman. Bangsa Indonesia memiliki
keragaman suku bangsa, bahasa, sosial, dan budaya. Oleh karena itu, bangsa Indonesia
memerlukan persatuan agar menjadi bangsa yang kuat.
Sebagai rakyat Indonesia, kita harus menunjukkan sikap menjaga persatuan dan
kesatuan bangsa sebagai berikut.
1. Menghormati teman yang beribadah.
2. Tidak membeda-bedakan teman yang berbeda suku.
3. Menghormati teman yang sedang menyampaikan pendapat.
4. Meminta maaf jika melakukan kesalahan.
5. Menghormati keragaman budaya lain.

Keterampilan Kinerja Praktik

Diskusi Manfaat Persatuan dan Kesatuan


1. Diskusikan hal-hal berikut bersama teman-temanmu!
a. Contoh-contoh sikap yang mencerminkan persatua dan kesatuan di sekolah.
b. Tiga manfaat menjaga persatuan dan kesatuan di sekolah.
2. Tuliskan hasilnnya di buku tulis masing-masing

Anda mungkin juga menyukai