Anda di halaman 1dari 6

1. Teks yang ditulis untuk menguji atau membuktikan suatu teori termasuk teks...

a. Deskripsi
b. Eksplanasi
c. Laporan percobaan
d. Persuasi
2. Berikut ini termasuk ciri-ciri teks laporan hasil percobaan, kecuali...
a. Subjektif
b. Fakta
c. Lengkap
d. Objektif
3. Susunan yang tepat struktur teks laporan adalah...
a. Tujuan, judul, bahan/alat, langkah kerja, hasil, simpulan
b. Judul laporan, tujuan, bahan/alat, langkah kerja, hasil, simpulan
c. Judul, bahan/alat, tujuan, langkah kerja, hasil, simpulan
d. Tujuan, bahan/alat, judul, langkah kerja, hasil, simpulan
4. Fungsi teks laporan percobaan sebagai..... kecuali....
a. Sumber informasi
b. Bukti tertulis
c. Pemecahan masalah
d. Catatan harian
5. Unsur-unsur kebahasaan yang sering terdapat dalam teks laporan percobaan yaitu...
kecuali...
a. Sinonim dan antonym
b. Kalimat perintah
c. Kalimat berita
d. Konjungsi
6. Penulisan sebuah laporan percobaan bertujuan untuk...
a. Memudahkan pembaca mengamati sesuatu
b. Memudahkan penulis melakukan sesuatu
c. Memudahkan pembaca melakukan sesuatu
d. Memudahkan pembaca membuat laporan
7. Perhatikan kalimat berikut untuk menjawab soal nomor 7-8! "Percobaan bertujuan untuk
membuktikan bahwa pertumbuhan dan perkembangan tanaman dipengaruhi oleh faktor
eksternal". Konjungsi yang terdapat pada kalimat di atas adalah...
a. Untuk, dan
b. Bahwa, dan
c. Bahwa, dapat
d. Dan, oleh
8. Pada struktur teks laporan percobaan, kalimat di atas terdapat pada bagian...
a. Tujuan
b. Langkah-langkah
c. Hasil
d. Simpulan
9. Teks laporan percobaan dibuat berdasarkan hasil...
a. Peristiwa
b. Imajinasi
c. Eksperimen
d. Diskusi
10. Perhatikan kalimat berikut! "Venus adalah planet dalam sistem tata surya. Venus
merupakan planet kedua dari matahari antara merkurius dan bumi". Pada teks laporan,
kalimat di atas termasuk kalimat...
a. Persuasif
b. Definisi
c. Perintah
d. Pertanyaan
11. Berikut ini yang bukan ciri-ciri kalimat perintah adalah...
a. Menggunakan intonasi keras
b. Kata kerja berupa kata dasar
c. Menggunakan partikel lah atau kan
d. Diakhiri dengan tanda titik (.)
12. Bacalah kalimat berikut untuk menjawab soal nomor 12-13! "Air jeruk merupakan
senyawa asam lemah sehingga menghasilkan reaksi gelembung yang sedikit dan tidak
adanya nyala lampu". Struktur kalimat yang digunakan dalam teks tersebut termasuk
kalimat...
a. Kompleks
b. Simpleks
c. Langsung
d. Tak langsung
13. Kata penghubung yang digunakan dalam kalimat tersebut, yaitu...
a. Merupakan, dalam
b. Sehingga, dan
c. Dalam, sehingga
d. Merupakan, yang
14. Informasi dalam teks laporan percobaan berisi...
a. Fakta
b. Opini
c. Pendapat
d. Pandangan umum
15. Bacalah penggalan teks laporan percobaan berikut untuk soal nomor 15! "Untuk
mengamati benda langit yang jaraknya jauh ternyata tidak selalu harus menggunakan
teleskop. Anda bisa membuatnya sendiri dengan biaya murah dan sederhana". Simpulan
teks tersebut yang tepat adalah...
a. Untuk mengamati benda langit yang jauh
b. Kegunaan teleskop untuk melihat benda-benda angkasa
c. Teleskop merupakan teknologi canggih yang sangat mahal
d. Teleskop dapat dibuat sendiri dengan biaya murah dan sederhana
16. Bacalah penggalan teks laporan percobaan berikut untuk soal nomor 16! "Dari percobaan
di atas, makanan yang mengandung boraks adalah kerupuk karena setelah ditetesi ekstra
kunyit, warnanya berubah menjadi merah kecoklatan". Dalam struktur teks laporan
percobaan, paragraf di atas terdapat pada bagian...
a. Tujuan
b. Alat/bahan
c. Hasil
d. Simpulan
17. Pidato persuasif bertujuan untuk...
a. Menggurui
b. Mengancam
c. Mempengaruhi
d. Mengajari
18. Struktur teks pidato persuasif yang benar adalah..
a. Tahap argumentasi, tahap penguatan penyataan posisi, pernyataan posisi
b. Pernyataan posisi, penguatan pernyataan posisi, tahap argument
c. Pernyataan posisi, tahap argumen, penguatan pernyataan posisi
d. Tahap argumen, pernyataan posisi, penguatan pernyataan posisi
19. Pendapat yang diambil penulis terhadap suatu persoalan adalah...
a. Tahap argument
b. Penyataan posisi
c. Penguatan pernyataan posisi
d. Pra penyajian
20. Berikut ini termasuk cara memersuasi, kecuali...
a. Etika
b. Estetika
c. Emosi
d. Logika
21. Perhatikan kutipan pidato berikut untuk soal nomor 21-22! "Mulai sekarang kita harus
berperilaku bersih. Kita jaga kebersihan lingkungan sekitar kita. Semua sampah kita
musnahkan atau dibuang pada tempatnya". Kutipan pidato di atas termasuk jenis pidato...
a. Persuasif
b. Komunikatif
c. Informatif
d. Rekreatif
22. Kalimat yang menunjukkan pesan penting pada kutipan pidato di atas adalah...
a. Mulai sekarang kita harus berperilaku bersih
b. Sampah harus kita buang di tempatnya
c. Kita bisa hidup nyaman berkat lingkungan yang bersih
d. Sampah sumber berbagai macam penyakit
23. Bagian penting yang mengandung inti dari tema yang akan disampaikan oleh pembicara
adalah...
a. Salam pembuka
b. Sapaan hormat
c. Isi pidato
d. Penutup pidato
24. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan dalam berpidato, kecuali...
a. Intonasi sesuai dengan isi
b. Berani dan percaya diri
c. Menguasai materi
d. Pandangan tertuju pada seseorang
25. Cermati kalimat berikut untuk soal nomor 25! "Kita paham bahwa cadangan SDA kita
terbatas. Kita dapat memperpanjang cadangan tersebut dengan daur ulang". Cara
memersuasi yang tepat sesuai dengan kalimat di atas adalah...
a. Emosi
b. Etika
c. Estetika
d. Logika
26. Pernyataan yang dapat diajukan untuk menguji pernyataan posisi adalah...kecuali...
a. Siapa yang akan diyakinkan?
b. Apa yang akan diyakinkan?
c. Jenis argumen apa menarik perhatian pendengar?
d. Apakah argumen tidak masuk akal?
27. Agar isi pidato dapat kita pahami dengan baik, saat kita mendengarkan pidato sebaiknya
disertai kegiatan...
a. Berbincang-bincang dengan setelah teman sekolah
b. Mencatat keseluruhan isi pidato
c. Mencatat hal-hal penting tentang isi pidato
d. Memandangi pembicara terus menerus
28. Langkah awal yang perlu ditentukan dalam menyusun naskah pidato adalah...
a. Tujuan pidato
b. Tema pidato
c. Kerangka pidato
d. Metode pidato
29. Kerangka teks pidato yang benar urutannya adalah...
a. Salam pembuka, sapaan, pendahuluan, isi pidato, penutup, salam penutup
b. Sapaan, salam pembuka, pendahuluan, isi, penutup, salam penutup
c. Sapaan, pendahuluan, salam pembuka, isi, penutup, salam penutup
d. Salam pembuka, pendahuluan, sapaan, isi, penutup, salam penutup
30. Bacalah kalimat berikut untuk soal nomor 30! "Mengakhiri pidato saya ini, saya
mengajak para siswa untuk turut serta memerangi dan menjauhi narkoba. Semoga kalian
terhindar dari narkoba. Terima kasih". Sesuai dengan kerangka teks pidato, kalimat di
atas termasuk...
a. Pendahuluan
b. Isi pidato
c. Penutup pidato
d. Salam penutup

Anda mungkin juga menyukai