Anda di halaman 1dari 1

Nama : Raden Roro Dwi Lestari

Prodi :D-III Keperawatan

Resume Materi I
Judul : Kebijakan Penanggulangan Bencana Pandemi COVID-19 di
Indonesia
Pembicara : Kudiyana, SKM, MSc.

Pada saat ini Indonesia sedang menghadapi Pandemi Covid-19. Terdapat


beberapa regulasi mengenai Covid 19 yang ada di Indonesia saat ini yaitu UU 24
tahun 2007 tentang penanggulangan bencana, PP 21 tahun 2008 tentang
pelaksanaan penanggulangan bencana yang ada di Indonesia, Keppres RI No 82
terkait dengan satuan tugas, PMK 75 tahun 2019 terkait dengan penanggulangan
krisis kesehatan akibat bencana. Bencana sendiri memiliki 2 jenis yaitu alam dan
non alam. Bencana alam disebabkan oleh alam misalkan gunung meletus,
sedangkan bencana non alam disebabkan oleh non alam/biologi misalkan
pandemi Covid-19 yang sedang terjadi saat ini. Covid-19 merupakan jenis virus
baru yang 80% gejala ringan sedang, 15% gejala berat, 5% membutuhkan
perawatan kritis(ICU) dan kasus berat atau terjadi peningkatan kematian dengan
kondisi pasien memiliki penyakit jantung, paru-paru, hipertensi dan lebih rentan
diusia >60 tahun. Gejala yang umum yaitu demam ISPA. Proses penularan
Covid-19 ini terjadi antar manusia melalui transmisi udara. Cara mendiagnosis
Covid-19 dengan melakukan rapid test dan swab test. Untuk menanggulangi
pandemi ini perlu dilakukan protokol kesehatan yang baik misalkan
menggunakan masker, jaga jarak dan rajin cuci tangan. Peran mahasiswa juga
berpengaruh untuk mencegah peningkatan Covid-19 saat ini, yang dapat
dilakukan misalkan menjadi panutan bagi masyarakat sekitar, mampu
memfungsikan media sosial yang baik dengan mengajak untuk mencegah
peningkatan penularan, melakukan galang dana bagi masyarakat yang terdampak
Covid, menjadi relawan satgas dan menyalurkan logistik. Pandemi covid ini bisa
kita kurangi dengan cara menjalankan protokol kesehatan dengan baik.

Anda mungkin juga menyukai