Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN
SARANA DAN PRASARANA TEKNOLOGI TEPAT GUNA
HAND TRACTOR

DISUSUN OLEH :

KELOMPOK TANI ”BIMO”

DESA SUREN

KECAMATAN KUTOARJO

KABUPATEN PURWOREJO

TAHUN 2020
KELOMPOK TANI “BIMO”
DESA SUREN
KECAMATAN KUTOARJO KABUPATEN PURWOREJO

Suren, 6 Maret 2020

No : 900 / / 2020 Kepada :


Hal : Permohonan Bantuan Hand Yth. Kementrian Pertanian
Tractor Cq. Dirjen Prasarana dan
Lamp : 1 Bendel Sarana Pertanian
Di
Jakarta
Dengan hormat,

Bersama ini kami kirimkan Proposal Bantuan Sarana dan Prasarana


Teknologi Tepat Guna yaitu Hand Tractor melalui anggaran APBN Dirjen
Prasarana dan Sarana Pertanian Kementrian Pertanian (Program Aspirasi
Anggota Komisi IV DPR RI a/n VITA ERVINA,SE,MBA).

Demikian proposal ini kami buat untuk menjadikan periksa dan atas
terkabulnya proposal ini disampaikan terima kasih.

Ketua Kolompok Tani


Kepala Desa Suren “Bimo”

PAUJI AHMAD FAUZI


Mengetahui,

Koordinator PPL Kec. Kutoarjo


Camat Kutoarjo

SUMARJANA, S.Sos EKOWATI, SP


Pembina TK I
NIP : 19690612 199001 1 001 NIP.19600406 198803 2 005

Kepala Dinas Pertanian Pangan


Kelautan dan Perikanan
Kab. Purworejo

WASIT DIONO, S Sos


Pembina Tk. 1
NIP : 19690313 199001 1 001

KELOMPOK TANI “BIMO”


DESA SUREN
KECAMATAN KUTOARJO, KABUPATEN PURWOREJO
A. PENDAHULUAN
Segala puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Alloh SWT, atas
segala rahmat dan karunianya yang berlimpah bagi umat-Nya.
Demikian pula dalam rangka peningkatan hasil pertanian terutama
padi dan kacang hijau, kami Kelompok Tani “ BIMO “ Desa Suren Kecamatan
Kutoarjo Kabupaten Purworejo berusaha mengupayakan sarana dan
prasarana alat (teknologi tepat guna) untuk pengolahan Tanah sehingga
waktu pengolahan akan cepat selesai serta kualitasnya bisa terjaga dan pada
akhirnya kesejahteraan petani semakin tinggi.
Desa Suren mayoritas penduduknya hampir 87% bermata pencaharian
sebagai petani / buruh tani, buruh, buruh pabrik, karyawan/karyawati
swasta, dan hanya 5 % sebagai Pegawai Negeri Sipil , TNI/POLRI.

Penduduk Desa Suren:

Jumlah Penduduk : 4088 jiwa

Laki-laki : 2040 jiwa

Perempuan : 2044 jiwa

Jumlah Kepala Keluarga : 1253 KK

B. LATAR BELAKANG
Untuk peningkatan hasil pertanian guna terciptanya masyarakat tani
yang sejahtera perlu adanya fasilitas yang memadai termasuk ketersediaan
alat pengolah tanah (Hand Tractor) pada musim Tanam Padi, sehingga
kualitas hasil pertanian akan terjaga mutunya.

C. MANFAAT DAN TUJUAN


 Peningkatan hasil Pertanian yang maksimal demi kesejahteraan
masyarakat.
 Mempersingkat waktu pengolahan tanah sehingga mutu produk bisa
terjaga.
 Terciptanya pola tanam yang baik.
 Menciptakan lahan pertanian yang rapi dan berdayaguna
 Untuk meningkatkan pendapatan masyarakat tani

D. LUAS WILAYAH DESA


1. Luas Lahan Kering : 86 Ha
2. Luas Lahan Sawah : 156.15 Ha
Jumlah : 242.15 Ha

E. BATASAN WILAYAH DAN JUMLAH PENDUDUK DESA SUREN


o Sebelah Utara Kelurahan Bayem dan Kelurahan Semawung Kembaran
Kecamatan Kutoarjo.
o Sebelah Barat Desa Kepuh Suren Kecamatan Kutoarjo,
o Sebelah Timur Desa Kiyangkongrejo Kecamatan Kutoarjo,
o Sebelah Selatan Desa Karangwuluh Kecamatan Kutoarjo.

F. RENCANA ANGGARAN
Rencana Anggaran Biaya (RAB) : 1 Unit Hand Tractor

G. PENUTUP
Dengan segala kerendahan hati, Demikian proposal ini kami buat dengan
maksud untuk mendapatkan bantuan Hand Tractor, guna mewujudkan
peningkatan hasil pertanian masyarakat di Desa Suren Kecamatan Kutoarjo
Kabupaten Purworejo.

Suren, 6 Maret 2020

Mengetahui Ketua Kolompok Tani


Kepala Desa Suren “Bimo”

PAUJI AHMAD FAUZI

PERNYATAAN KESANGGUPAN
MELAKSANAKAN DAN MEMPERTANGGUNGJAWABKAN PEKERJAAN
SESUAI DENGAN PROPOSAL

Yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : AHMAD FAUZI
NIK : 3306090509690001
Jabatan : Ketua Kelompok Tani “BIMO”
Alamat : Dusun Kendal RT 004 RW 006 Desa Suren,
Kecamatan Kutoarjo, Kabupaten Purworejo,
Provinsi Jawa Tengah

Dengan ini menyatakan kesanggupan sebagai berikut :


1. Mengelola Bantuan sesuai Proposal
2. Mempertanggung jawabkan hasil pelaksanaan kegiatan, baik fisik maupun
administrasi secara tertulis dalam laporan.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya dan apabila
dikemudian hari ternyata pernyataan ini tidak benar saya tidak akan melibatkan
pihak lain dan saya bersedia dituntut sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Suren, 6 Maret 2020

Mengetahui Ketua Kolompok Tani


Kepala Desa Suren “Bimo”

PAUJI AHMAD FAUZI

PETA DESA SUREN

Anda mungkin juga menyukai