Anda di halaman 1dari 2

Anamnesa DHF pada Anak

a. Identitas pasien
Meliputi nama, usia, jenis kelamin, alamat, nama orang tua, pendidikan terakhir orang
tua dan pekerjaan orang tua.
b. Riwayat Kesehatan
1) Keluhan Utama
Anak sering mengalami demam tinggi dan merasa lemah.
2) Riwayat Kesehatan Sekarang
Biasanya anak mengalami demam tinggi (hiperpireksia) disertai rasa menggigil.
Anak mengalami kelemahan yang bertambah.Selain itu pasien mengeluh nyeri di
bagian ulu hati, batuk, pegal pegal, sakit pada otot dan sendi.Pasien juga
mengalami perdarahan pada hidung dan gusi secara tiba tiba.
3) Riwayat Kesehatan Dahulu
Kita dapat mengkaji penyakit yang pernah diderita klien, serta apakah klien
sebelumnya sudah mengalami DBD.
4) Riwayat Gizi
Anak biasanya mengalami penurunan nafsu makan dan mual. Selain itu, kita juga
dapat mengkaji penurunan status gizi pada anak melalui adanya penurunan berat
badan pada anak.
c. Kondisi lingkungan
Kondisi lingkungan sekitar tepat tinggal klien juga perlu dikaji, karena faktor
lingkungan sangat berpengaruh pada kejadian DBD pada anak. DBD sering terjadi
pada lingkungan kumuh, dimana masyarakat di lingkungan tersebut memiliki
kebiasaan menggantung baju serta banyak terdapat genangan air terbuka.
d. Pola kebiasaan
1) Nutrisi dan Metabolisme
Frekuensi makan, jenis makanan yang dimakan, pantangan/alergi terhadap
makanan apa.
2) Eliminasi Urin dan Fekal
Anak dapat mengalami konstipasi serta pengeluaran urin sedikit, kadang kadang
disertai hematuria pada grade IV.
3) Tidur dan Istirahat
Mengkaji kebiasaan orang tua saat anak tidur, seperti menggunakan lotion anti
nyamuk, penggunaan kelambu pada kamar anak, serta durasi tidur pada anak.
4) Kebersihan
Mengkaji pengetahuan dan kebiasaan masyarakat dalam upaya pencegahan DBD
di lingkungannya seperti upaya 3M (Menguras, Mengubur, Menutup).

Fauziah, Hikmatul.2017.Asuhan Keperawatan Pada An. H dan An. N dengan Demam


Berdarah Dengue (DBD) di RSI Ibnu Sina Padang. Program Studi D III
Keperawatan : Poltekkes Kemenkes Padang. https://www.google.com/url?
url=http://pustaka.poltekkes-
pdg.ac.id/repository/Hikmatul_Fauziah_KTI_DIII_Keperawatan_2017.pdf&rct=j&sa
=U&ved=2ahUKEwiMu6WnzOvaAhUL2o8KHV_aD9QQFjAAegQICRAB&q=POL
TEKKES+KEMENKES+PADANG+ASUHAN+KEPERAWATAN+PADA+AN.
+H+DAN+AN.+N++++DENGAN+DEMAM+BERDARAH+DENGUE+(DBD)
+DI+RSI++IBNU+SINA+PADANG+
+KARYA+TULIS+ILMIAH+&usg=AOvVaw2Mcv7mHNPbbRQq1hru8zTd
(Diakses 04 Mei 2018, pukul 15:53 WIB)

Anda mungkin juga menyukai