Anda di halaman 1dari 8

RANGKUMAN PKWU

SEMANGAT PAT!!!!
A. Kerajinan Limbah Bangun Ruang
Hasil karya yang dibuat dari suatu bahan dengan membentuk Ruangan 3 Dimensi
(memiliki volume - panjang, lebar, dan tinggi/tebal)

Memiliki 3 teknik yaitu glass painting, decoupage dan paper flower.

• Glass Painting
Glass painting atau biasa disebut seni melukis diatas kaca adalah karya yang unik.
Sesuai namanya, media yang digunakan untuk melukis adalah kaca. Seni glass
painting sendiri sering digunakan untuk kaca hias, gelas dekoratif, lampu hias,
tempat lilin dan seluruh benda yang berbahan glass atau kaca. Keunikan dari seni
glass painting sendiri terletak pada pemakaian cat kaca yang transparan, berwarna
cerah dan cantik. Untuk memulai membuat kerajinan ini hanya memerlukan gelas
sebagai media lukis, kuas atau lidi sebagai alat lukis dan cat kaca sebagai pewarna

ALAT PRODUK GLASS PAINTING ;


KUAS
PALLETE
COTTON BUD

BAHAN GLASS PAINTING :


MEDIA (BOTOL, GELAS, TOPLES KACA, DLL)
CAT KACA
POLA

LANGKAH FINISHING PRODUK GLASS PAINTING:


Untuk melakukan finishing produk GLASS PAINTING, kalian perlu
menyiapkan alat dan bahan yang telah di sebutkan pada slide sebelumnya.

Langkah finishing:
Siapkan botol atau media kaca yang telah di lukis dengan tinta timbul.
Mulailah warnai gambar tersebut dengan cat khusus kaca.
Keringkan cat kaca
Bersihkan bagian yang kurang rapi.

• Decoupage
Decoupage berasal dari bahasa Perancis découper yang artinya memotong.
Decoupage adalah suatu seni dekorasi dengan cara menempel potongan-potongan
kertas pada permukaan benda dengan media lem, kemudian di lapisi varnish agar
permukaan kertas terlihat menyatu dengan objek tersebut
BAHAN DECOUPAGE :

Cat akrilik. Cat ini sebagai dasar lapisan decoupage, warna yang sering
digunakan adalah warna pastel atau putih. Cat ini bisa diganti cat lain, tergantung
bahan benda decoupage.

Napkin atau Tisuue Motif, untuk menghasilkan hasil dekorasi yang bagus.
Napkin decoupage sendiri sudah ada banyak merk dan asalnya, tiap napkin akan
menghasilkan kualitas yang berbeda-beda. Bisa juga cetak print sendiri di tissue
biasa, dan ada teknik sendiri untuk cetak di kertas tissue.

Lem. Lem yang digunakan untuk decoupage harus lem putih atau transparan agar
gambar pada napkin lebih terlihat.

Varnish atau clear gloss . Bahan ini untuk tahap finishing decoupage agar
napkin yang sudah ditempel bisa menyatu dan gloss adalah efek untuk
mengkilapnya dan agar lebih awet.

Media yang akan di decoupage bisa dari berbagai macam bahan yaitu dari kayu,
kaca, plastik, rotan, bambu, dan lain sebagainya.

Hiasan tambahan, seperti pita, manik2, dll

ALAT DECOUPAGE :

Gunting, untuk memotong napkin. Bisa juga menggunakan kuas kecil yang
dibasahi air, dengan membasahi tissue dan menarik pelan-pelan tissue.

Kuas. Lebih baik siapkan dua kuas, untuk mengecat dasar, dan untuk cat lem dan
clear gloss. Ada juga yang menggunakan kuas busa.

Amplas Halus 400 grit, bisa di gunakan untuk menghaluskan permukaan yang
sudah di varnish atau untuk merapikan pinggiran media yang sudah di dekorasi.

LANGKAH FINISHING PRODUK DECOUPAGE :

Untuk melakukan finishing produk decopage, kalian perlu menyiapkan:


alat: kuas
Bahan: produk decopage, varnish

Langkah finishing:
Siapkan produk decopage yang telah ditempel tisu napkin dan sudah kering.
Siapkan vernish dan kuas. Lalu mulai langkah melapisi kerajinan dengan vernish.
Keringkan produk dan ulangilangkah tersebut jika perlu.
• Paper Flower
Paper flower adalah kerajinan bunga kertas 3 dimensi yang kerap digunakan
untuk mempercantik ruangan. Kini mulai marak digunakan pada acara ulang
tahun, pertunangan dan pernikahan. Terbuat dari karton jenis manila yang
digunting sesuai pola dan dilem hingga membentuk bunga-bunga 3 dimensi nan
cantik.

ALAT YANG DIBUTUHKAN :


Pensil
Gunting
Alat lem tembak

BAHAN YANG DIBUTUHKAN :


Kertas karton
Kertas jasmine
Aneka hiasan pendukung
Lem kertas
Isi lem tembak

LANGKAH FINISHING PRODUK PAPER FLOWER :


Untuk melakukan finishing produk PAPERFLOWER, kalian perlu menyiapkan:
alat: gunting, alat lem tembak
Bahan: paper flower yang sudah di rangkai

Langkah finishing:
Siapkan paperflower yang sudah di rangkai.
Siapkan gambar desain yang sudah kalian buat sebelumnya.
Rangkailah paper flower sesuai desain kalian dengan cara di lem dengan lem
tembak.
Bersihkan sisa lem yang menempel

B. KEMASAN PRODUK
Disadari atau tidak,desain kemasan menjadi salah satu faktor penentu
keberhasilan sebuah produk di pasaran. Bila kemasan produk yang digunakan cukup
menarik, maka konsumen pun tak sungkan untuk melirik produk tersebut dan
memutuskan untuk membelinya.
Namun sebaliknya, bila kemasan yang digunakan tidak sesuai dengan target
pasar yang dibidik, maka jangankan tertarik membelinya. Untuk melihatnya saja
konsumen anda kurang tertarik.
➢ HAL YANG DIPERHATIKAN UNTUK KEMASAN PRODUK
Ada beberapa hal yang perlu kalian perhatikan sebelum memutuskan membuat
kemasan sendiri, yaitu:
• Kemasan mampu menjadi pengamanan
• Mudah dibawa dan didistribusikan (Ergonomis)
• Mampu menunjukkan identitas
• Bisa menjadi media komunikasi
• Dapat dijadikan sebagai media promosi
• Perhatikan etika dan estetika
• Ekonomis pembuatannya
• Kemasan Ramah Lingkungan
CONTOH KEMASAN PRODUK :

C. PERHITUNGAN BIAYA PRODUKSI


BIAYA PRODUKSI adalah Total biaya yang dikeluarkan untuk proses produksi.
UNSUR BIAYA PRODUKSI : Biaya bahan baku , Biaya tenaga kerja ,Biaya lain-lain
(overhead)
Contoh biaya overhead: listrik, bahan bakar, sabun pembersih, dll.
Harga pokok produksi (HPP)/ unit = biaya produksi dibagi jumlah produk yang dihasilkan
dalam suatu produksi.
CONTOH :
D. BREAK EVENT POINT
Break Event Point (BEP) merupakan suatu keadaan dimana dalam suatu operasi perusahaan
tidak mendapatkan untung, namun juga tidak mengalami kerugian. Bisa dikatakan pada saat
itu kondisinya adalah penghasilan sama besarnya dengan biaya-biaya tetap.
Manfaat perhitungan BEP, antara lain:
• Sebagai alat perencanaan mendapatkan laba
• Memberikan informasi mengenai berbagai tingkat volume penjualan, serta
hubungannya dengan kemungkinan memperoleh laba menurut tingkat penjualan yang
bersangkutan
• Mengevaluasi laba dari perusahaan secara keseluruhan
• Mengganti sistem laporan yang tebal dengan grafik yang mudah dibaca dan
dimengerti
Biaya Tetap dan Biaya Variabel
Komponen-komponen yang diperlukan dalam perhitungan BEP adalah biaya tetap
dan biaya variabel.
Didalam sebuah usaha, yang dimaksud biaya tetap adalah total biaya pengeluaran
yang tidak akan mengalami perubahan apabila terjadi perubahan volume produksi.
Biaya tetap secara total akan selalu konstan sampai tingkat kapasitas penuh.
Sedangkan biaya variabel adalah total biaya pengeluaran yang berubah-ubah
bergantung kepada perubahan volume produksi/penjualan.
CONTOH :
MENGHITUNG BEP
• BEP UNIT

• BEP RUPIAH
CONTOH :

TERIMAKASIH TEMAN – TEMAN!!!


SEMANGAT PAT NYA YAA!!!
STAY SAFE AND HEALTHY GUYZZ. CAN’T WAIT T0 SEE U!! A$AP :V
TONS OF LUCK AND LUVZZZ 4 Y’ALL

Anda mungkin juga menyukai

  • XI Quran Hadis
    XI Quran Hadis
    Dokumen40 halaman
    XI Quran Hadis
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • Xi PKN
    Xi PKN
    Dokumen18 halaman
    Xi PKN
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • XI Penjasorkes
    XI Penjasorkes
    Dokumen4 halaman
    XI Penjasorkes
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • XI Matematika Peminatan
    XI Matematika Peminatan
    Dokumen6 halaman
    XI Matematika Peminatan
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • XI Matematika Wajib PDF
    XI Matematika Wajib PDF
    Dokumen20 halaman
    XI Matematika Wajib PDF
    Fadillah Nur Rahma
    Belum ada peringkat
  • XI Kimia
    XI Kimia
    Dokumen4 halaman
    XI Kimia
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • XI Fisika
    XI Fisika
    Dokumen23 halaman
    XI Fisika
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • XI Bahasa Indonesia
    XI Bahasa Indonesia
    Dokumen9 halaman
    XI Bahasa Indonesia
    ChupDk
    Belum ada peringkat
  • XI Fikih
    XI Fikih
    Dokumen21 halaman
    XI Fikih
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat
  • Keunggulan PT Aice
    Keunggulan PT Aice
    Dokumen6 halaman
    Keunggulan PT Aice
    Syauqie Alifian W
    Belum ada peringkat