Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BULELENG

PUSKESMAS KUBUTAMBAHAN I
BanjarDinasKubuanyar, DesaKubutambahan, Kec. Kubutambahan. KodePos81172,
Email puskesmaskubutambahani@yahoo.co.id

Kerangka Acuan Kegiatan (KAK)


Pemberian PMT Pemulihan
Pada Ibu Hamil KEK ( Kekurangan Energi Kronis )

A. PENDAHULUAN
Masalah gizi kurang pada ibu hamil masih merupakan fokus perhatian. Ibu hamil dengan
masalah gizi dan kesehatan berdampak terhadap kesehatan dan keselamatan ibu dan bayi
serta kualitas bayi yang dilahirkan. Kondisi ibu hamil KEK berisiko menurunkan
kekuatan otot yangmembantu proses persalinan sehingga dapat mengakibatkan terjadinya
proses partus lama dan perdarahan pasca salin bahkan kematian ibu. Resiko pada
bayi dapat mengakibatkan terjadinya kematian janin (keguguran), prematur, lahir cacat,
BBLR bahkan kematian bayi. Ibu hamil KEK dapat mengganggu tumbuh kembang janin,
yaitu pertumbuhan fisik, otak dan metabolisme yang menyebabkan penyakit tidak
menular di usia dewasa. Masalah ibu hamil KEK disebabkan konsumsi zat gizi yang
kurang. Kekurangan zat gizi makro berkaitan dengan kekurangan zat gizi mikro
khususnya vitamin , asam folat, zat besi, seng, kalsium dan iodin.
.

B. LATAR BELAKANG
Dari data tahun 2015 di Puskesmas Kubutambahan I tercatat sejumlah 3 ibu hamil
mengalami kondisi KEK. Dan tahun 2016 meningkat menjadi 9 orang. Dengan berdasar data
diatas maka Puskesmas Kubutambahan I membuat kerangka acuan sebagai usaha
peningkatan pelayanan luar gedung yang bertujuan untuk menanggulangi ibu hamil yang
mengalami kurang energi kronis (KEK)

C. TUJUAN
Tujuan umum :
Mengurangi angka kejadian ibu hamil dengan kondidi KEK
PEMERINTAH KABUPATEN BULELENG

PUSKESMAS KUBUTAMBAHAN I
BanjarDinasKubuanyar, DesaKubutambahan, Kec. Kubutambahan. KodePos81172,
Email puskesmaskubutambahani@yahoo.co.id

Tujuan Khusus :
a. Mengidentifikasi ibu hamil KEK
b. Melakukan konseling pada ibu hamil KEK
c. Melakukan rujukan internal ke puskesmas
d. Melakukan pemantauan gizi pada Bumil KEK.
e. Melakukan Evaluasi hasil pelayanan gizi pada Bumil KEK

D. KEGIATAN POKOK
Pemberian PMT Pemulihan pada Ibu hamil KEK

E. RINCIAN KEGIATAN
Pemberian PMT Pemulihan pada Ibu hamil KEK

F. SASARAN
Seluruh Ibu hamil KEK diwilayah kerja Puskesmas Kubutambahan I

G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

Bulan
No Nama Kegiatan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 1 11 12
0
1 Pemantauan Bumil Kek v v v v v v v v v v v v
PEMERINTAH KABUPATEN BULELENG

PUSKESMAS KUBUTAMBAHAN I
BanjarDinasKubuanyar, DesaKubutambahan, Kec. Kubutambahan. KodePos81172,
Email puskesmaskubutambahani@yahoo.co.id

H. EVALUASI
Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilaksanakan setiap bulan sekali dilakukan oleh
pemegang program Gizi danKIA.

I. CATATAN DAN PELAPORAN


Pencatatan kegiatan dilakukan oleh bidan desa setiap kali selesai kegiatan. Dan pelaporan
dibuat oleh bidan desa dan dilaporkan kepada petugas Gizi dan penanggung jawab program
KIA selanjutkan dilaporkan kepada Kepala Puskesmas.

J. PENDANAAN
BOK

Ditetapkan di : Kubutambahan
Pada tanggal : 02 Januari 2018
Petugas Gizi Puskesmas Kubutambahan I Kepala Puskesmas Kubutambahan I

Putu Ayu Ruslinda Kartika Dewi dr. Putu Yoni Utami


NIP. 19900423 201503 2 012 NIP. 19800324 200904 2 004

Anda mungkin juga menyukai