Anda di halaman 1dari 6
PEMERINTAH KABUPATEN TABALONG PANITIA SELEKS! TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA Sekretariat : Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Tabalong J. Tanjung Selatan No.33, Tanjung Tabalong-Kalimantan Selatan 71571 Telp.(0526) — 2031426 / Fax. (0526) 2021511, Email. bkdtabalong@yahoo.com PENGUMUMAN NOMOR : 02/PANSEL.JPT-TAB/VIII/2020 TENTANG SELEKSI PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA SECARA TERBUKA DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN TABALONG Dalam rangka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabalong sebagaimana diamanatkan dalam Undang- Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil serta Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 15 Tahun 2019 tentang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka dan Kompetitif di Lingkungan Instansi Pemerintah, dengan ini kami mengundang Pegawai Negeri Sipil yang berminat dan memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri pada seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabalong dengan ketentuan sebagai berikut : I. JABATAN YANG LOWONG Jabatan pimpinan tinggi pratama yang akan diisi melalui seleksi terbuka sebanyak 12 (dua belas) jabatan adalah : 1. Kepala Dinas Perhubungan Kab. Tabalong 2. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB Kab. Tabalong Kepala Dinas Pertanian Kab. Tabalong Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kab. Tabalong Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kab. Tabalong Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Tabalong Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kab. Tabalong Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kab. Tabalong Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kab. Tabalong 10. Sekretaris DPRD Kabupaten Tabalong 11. Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kab. Tabalong 12. Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM bode nd Pl ot ad ae Il. PERSYARATAN 1) Persyaratan Umum Berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil Pangkat/Gol. Ruang serendah-rendahnya Pembina (IV/a) Memiliki Kompetensi Teknis, Kompetensi Manajerial, dan Kompetensi Sosial Kultural sesuai standar kompetensi Jabatan yang ditetapkan; Memiliki pengalaman Jabatan dalam bidang tugas yang terkait dengan Jabatan yang akan diduduki secara kumulatif paling kurang selama 5 (ima) tahun; Sedang atau pernah menduduki Jabatan administrator paling singkat 2 (dua) tahun untuk pejabat setingkat eselon Illa atau paling singkat 3 (tiga) tahun untuk pejabat setingkat eselon Ill.b yang minimal 2 (dua) kali dalam jabatan setara yang berbeda atau JF jenjang ahli madya; Memiliki rekam jejak Jabatan, integritas, dan moralitas yang baik; Usia paling tinggi 56 (lima puluh enam) tahun pada tanggal 1 Oktober 2020; . Semua unsur penilaian prestasi kerja Pegawai Negeri Sipil dalam 2 (dua) tahun terakhir sekurang-kurangnya bernilai baik. Tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin tingkat berat serta tidak dalam proses pemeriksaan pelanggaran disiplin berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil Mendapat izin/rekomendasi dari Pejabat Pembina Kepegawaian masing- masing. Setiap pelamar dapat memilih 2 (dua) jabatan yang akan dilamar dan harus memiliki kompetensi pada Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang akan dilamar tersebut. Sehat jasmani dan rohani. 2) Persyaratan Administratif Calon peserta yang berminat dan memenuhi syarat mengajukan lamaran yang ditandatangani sendiri dengan tinta hitam bermaterai Rp. 6.000,-(Formulir 1), yang ditujukan kepada Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabalong, dengan melampirkan persyaratan sebagai berikut : a. Pakta integritas bermaterai Rp. 6.000,- (Formulir Il). b. Fotokopi ijazah terakhir c. Daftar Riwayat Hidup diketahui oleh pimpinan (Formulir 1) d. Fotokopi SK Jabatan Terakhir e. Fotokopi SK Kenaikan Pangkat Terakhir. f. Fotokopi Sertifikat Diklat Kepemimpinan Tk. III 8 Fotokopi SKP, Penilaian Capaian SKP dan Penilaian Prestasi Kerja tahun 2018 dan 2019 h. Pas photo terbaru ukuran 4x6 sebanyak 2 (dua) lembar dengan latar belakang warna biru. i, Surat Pernyataan Tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin tingkat berat, serta tidak dalam proses pemeriksaan pelanggaran disiplin berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin PNS (Formulir Iv) j. Surat izin/rekomendasi dari atasan dalam hal ini Pejabat Pembina Kepegawaian masing-masing (Formulir V) k. Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani dari Dokter yang berstatus PNS pada Rumah Sakit Umum Pemerintah (dilengkapi setelah lulus administrasi) 1. Fotokopi LHKSN/LHKPN Semua berkas fotokopi agar dilegalisir oleh pejabat pengelola kepegawaian di unit kerjanya. Ill. TATA CARA PENDAFTARAN 1. Pendaftaran dilakukan -—secara’ = online. ~—melalui_—laman bkpp.tabalongkab.go.id/register 2. Berkas lamaran dapat disampaikan secara langsung atau dikirim melalui PT. Pos (Persero) atau jasa ekspedisi lainnya (paling lambat tanggal 10 Agustus 2020 cap pos) atau secara online melalui email bkdtabalong@vahoo.com, dengan ketentuan berkas hardcopy tetap disampaikan ke Panitia Seleksi paling lambat diterima 1 (satu) hari sebelum pengumuman hasil seleksi administrasi. 3. Pengiriman berkas lamaran ditujukan kepada : Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabalong d.a. Sekretariat Panitia Seleksi Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Tabalong Jl. Tanjung Selatan No. 33 Tanjung Kab. Tabalong Kode Pos 71571 Email bkdtabalong@yahoo.com, website bkpp.tabalongkab.go.id IV. TAHAPAN DAN JADWAL PELAKSANAAN SELEKSI 1 Tahapan Seleksi a Seleksi Administrasi dan Rekam Jejak 1) Panitia Seleksi melakukan verifikasi terhadap kelengkapan berkas administrasi sesuai ketentuan yang dipersyaratkan 2) Panitia Seleksi melakukan penelusuran rekam jejak berdasarkan berkas yang disampaikan dan/atau fakta lapangan. 3) Panitia Seleksi menetapkan dan mengumumkan peserta yang memenuhi syarat administrasi dan hasil penelusuran rekam jejak untuk mengikuti seleksi selanjutnya Penilaian Potensi/KompetensiAssesmen Center 1) Penilaian Potensi/Kompetensi/Assesmen Center dilakukan oleh lembaga yang bersertifikasi atau Panitia Seleksi melakukan verifikasi hasil penilaian potensi dan kompetensi yang dilakukan oleh Badan Kepegawaian Negara atau assessor bersertifikat baik perseorangan atau lembaga lainnya, yang hasil penilaiannya diperoleh pada 2 tahun terakhir. 2) Panitia Seleksi menetapkan dan mengumumkan peserta yang memenuhi syarat berdasarkan hasil penilaian potensi dan kompetensi untuk mengikuti seleksi selanjutnya. Penulisan dan Penyusunan Makalah 1) Peserta diwajibkan menulis dan menyusun makalah yang berisi Visi dan Misi serta Program Kerja atau Rencana Aksi Jabatan yang dilamar. Makalah dibuat sebanyak 5 (lima) rangkap dan diserahkan sehari sebelum pemaparan dan wawancara dilaksanakan. 2) Panitia Seleksi melakukan penilaian Penulisan dan Penyusunan Makalah peserta sesuai dengan yang telah ditentukan sebelumnya dan memperhatikan kaidah ilmiah yang berlaku. |. Pemaparan Makalah sekaligus Wawancara 1) Panitia Seleksi melakukan penilaian Pemaparan Makalah peserta yang dilanjutkan dengan wawancara 2) Panitia Seleksi menetapkan dan mengumumkan peserta yang dinyatakan lulus seleksi sebanyak-banyaknya 3 (tiga) orang pada setiap jabatan. . Tes Kesehatan Panitia seleksi memverifikasi dan memvalidasi Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani dari Dokter yang berstatus PNS pada Rumah Sakit Umum Pemerintah dan kalau dianggap perlu akan diadakan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut. Penyampaian Hasil 1) Panitia Seleksi menyampaikan hasil penilaian keseluruhan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian 2) Pejabat Pembina Kepegawaian memilih salah satu dari 3 (tiga) peserta yang dinyatakan lulus seleksi, dan sebelum ditetapkan dan dilantik/diambil sumpah dikoordinasikan dengan KASN. 2. Jadwal Kegiatan NO KEGIATAN, TANGGAL PELAKSANA 1 |Pengumuman seleksi dan|}4 — 10 Agustus | Pansel pendaftaran cate 3 [Seleksi Administrasi dan |S — 11 Agustus] Pansel penelusuran rekam jejak aoe 3 | Pengumuman seleksi | 13 Agutus 2020 | Pansel Administrasi dan hasil penelusuran rekam jejak 4 | Seleksi Kompetensi 15 — 16 Agustus | Assessor/ Pansel 2020 (hasil penilaian potensi dan kompetensi) 5 |Pengumuman hasil Seleksi| 19 Agustus 2020 | Pansel Kompetensi 6 | Penyerahan Makalah 21 Agustus 2020 | Pansel 7 [Pemaparan Makalah dan| 22-24 Agustus | Pansel 2020 ‘Wawancara Pengamuman hasil 26 Agustus 2020 | Pansel 9” | Penyampaian hasil ke Bupati (| 27 Agustus 2020 | Pansel PPK) 10 | Penyampaian hasil ke KASN | 38 Agustus 2020 | PPK Jadwal sewaktu-waktu dapat berubah. Ill. KETENTUAN LAIN 1. Berkas administrasi yang akan diproses adalah berkas yang sudah lengkap sesuai dengan ketentuan yang dipersyaratkan 2. Pendaftaran ini terbuka bagi Pegawai Negeri Sipil yang memenuhi syarat 3. Bagi pelamar yang tidak memenuhi syarat seleksi administrasi, berkas lamaran tidak dikembalikan dan menjadi arsip Panitia Seleksi 4. Surat lamaran beserta dokumen persyaratan administrasi disusun rapi dan disampaikan secara langsung dalam amplop tertutup yang ditujukan kepada Ketua Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabalong pada hari dan jam kerja bertempat di Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kab. Tabalong, JI. Tanjung Selatan No. 33 Tanjung. 5. Keputusan Panitia Seleksi bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat Dalam seleksi ini tidak dikenakan biaya atau pungutan dalam bentuk apapun 7. Apabila dikemudian hari diketahui pelamar memberikan data/keterangan tidak benar, maka Panitia Seleksi berhak membatalkan hasil seleksi. 8. Sctiap tahapan seleksi akan diumumkan melalui papan pengumuman Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Tabalong. 9. Pengumuman ini juga dapat dilihat pada website resmi BKPP Kabupaten Tabalong http:/ / bkpp.tabalongicab.go.id Demikian pengumuman ini dikeluarkan untuk diketahui sebagaimana mestinya. Ditetapkan di Tanjung, Pada tanggal 04 Agustus 2020 Panitia Seleksi Terbuka Pimpinan Tinggi Pratama rintah Kabupaten Tabalong ‘Tembusan disampaikan kepada Yth. : Menteri Dalam Negeri; Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi; Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara; Gubernur Kalimantan Selatan; Bupati Tabalong; PP Eye

Anda mungkin juga menyukai