Anda di halaman 1dari 2

Jawaban Soal 2

Pengaruh setiap transaksi pada elemen persamaan dasar akuntansi


1. Penerimaan kas untuk tambahan investasi menambah aset dan ekuitas (pos
kas dan pos modal bertambah) sebesar Rp 18.000.000
2. Pembayaran beban iklan mengurangi aset dan ekuitas (pos kas berkurang dan
pos beban bertambah) sebesar Rp 4.850.000
3. Pembelian perlengkapan secara kredit menambah aset dan liabilitas (pos
perlengkapan dan pos utang usaha bertambah) sebesar Rp 2.100.000
4. Menagih pelanggan atas jasa pengiriman yang dilakukan secara kredit
menambah aset pos piutang dan ekuitas pos pendapatan sebesar Rp
14.700.000
5. Penerimaan kas dari pelanggan menambah aset pos kas dan ekuitas pos
pendapatan sebesar Rp 8.200.000

Jawaban Soal 3
Pengaruh setiap transaksi terhadap aset, liablitas dan ekuitas
1. Penerimaan kas akibat adanya penjualan saham menambah aset dan ekuitas
(pos kas dan pos modal bertambah).
Kas (+)
Modal (+)
2. Pembayaran beban sewa mengurangi aset dan ekuitas (pos kas berkurang
dan pos beban bertambah)
Beban Sewa (+)
Kas (-)
3. Pembelian peralatan secara kredit menambah aset dan liabilitas (pos
perlalatan dan pos utang usaha bertambah)
Peralatan (+)
Utang Usaha (+)
4. Mengirim tagihan kepada pelanggan atas jasa yang dilakukan secara kredit
menambah aset pos piutang dan ekuitas pos pendapatan
Piutang usaha (+)
Pendapatan jasa (+)
5. Pembayaran deviden mengurangi aset dan ekuitas (pos kas berkurang dan
pos deviden bertambah)
Deviden (+)
Kas (-)
6. Penerimaan kas dari pelanggan menambah aset pos kas dan mengurangi pos
aset piutang
Kas (+)
Piutang usaha (-)
7. Pembayaran beban iklan mengurangi aset dan ekuitas (pos kas berkurang dan
pos beban bertambah)
Beban Iklan (+)
Kas (-)
8. Pembelian peralatan secara tunai menambah aset dan mengurangi aset (pos
peralatan bertambah dan pos aset kas berkurang)
Peralatan (+)
Kas (-)
9. Penerimaan kas dari pelanggan menambah aset pos kas dan menambah pos
ekuitas bertambah
Kas (+)
Pendapatan jasa (+)

Anda mungkin juga menyukai