Anda di halaman 1dari 11

Soal Mata Pelajaran Dasar-dasar Budidaya Tanaman

Kelas X pertanian

1. Tanaman pangan merupakan tanaman penghasil bahan makanan pokok dan dikelompokkan dalam tiga
kelompok. Berikut ini yang merupakan kelompok tanaman pangan adalah…
a. Jagung,ubi jalar, dan semangka
b. Singkong,talas, dan kedele
c. Serealia,umbi-umbian, dan kacang-kacangan
d. Tanaman sayuran,tanaman buah-buahan, dan tanaman hias
e. Tanaman buah, serealia,dan kacang-kacangan
2. Tanaman hortikultura memiliki beberapa fungsi utama. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi utama
tanaman hortikultura adalah….
a. Fungsi penyediaan pangan
b. Fungsi ekonomi
c. Fungsi agronomis
d. Fungsi kesehatan
e. Fungsi sosial budaya
3. Berdasarkan type pertumbuhannya, tanaman buah-buahan dapat dikelompokkan atas…
a. Buah-buahan semusim,terna,semak,dan batang rambat
b. Buah-buahan pohon,semusim,terna, dan berbatang rambat
c. Buah-buahan terna,berbatang rambat,tahunan, dan semusim
d. Buah-buahan pohon,semak,terna dan berbatang rambat
e. Berbatang rambat, berbatang basah, terna dan pohon
4. Berikut ini yang tidak ternasuk dalam kelompok sayuran adalah….
a. Pepaya
b. Timun
c. Asparagus
d. Brokoli
e. Kentang
5. Tanaman sayuran dapat digolongkan berdasarkan tempat tumbuhnya. Berikut ini jenis sayuran yang
dapat tumbuh di dataran tinggi adalah….
a. Brokoli,kubis,labu siam,paprika,wortel, dan kentang
b. Bawang merah,pare,bayam, dan paprika
c. Cabe keriting, bawang putih,wortel, dan kol bunga
d. Bawang merah, bawang putih,kentang, dan wortel
e. Brokoli, bawang merah, kentang,wortel, dan cabe keriting
6. Tanaman perkebunan dikelompokkan menjadi dua, yaitu….
a. Tanaman perkebunan tahunan dan tanaman perkebunan semusim
b. Tanaman perkebunan berbatang lunak dan tanaman perkebunan berbatang keras
c. Tanaman perkebunan penghasil daun dan penghasil batang
d. Tanaman perkebunan penghasil buah dan penghasil getah
e. Tanaman perkebunan penghasil minyak dan penghasil kayu
7. Secara umum perencanaan lokasi usaha harus memperhatikan beberapa aspek. Berikut ini yang bukan
merupakan aspek perencanaan lokasi usaha adalah…
a. Aspek teknis-ekonomis
b. Aspek perencanaan produk
c. Aspek iklim
d. Aspek lingkungan dan sosial budaya
e. Aspek agronomis
8. Yang termasuk dalam aspek teknis-ekonomis adalah….
a. Agroklimat
b. Biaya trasportasi
c. Topografi lahan
d. Jenis dan kondisi tanah
e. Jenis dan jumlah tanaman
9. Pemasaran dapat menaikkan nilai produk pertanian melalui pemanfaatan tiga fungsi yang dikategorikan
sebagai….
a. Fungsi penyediaan pangan, fungsi pertukaran, dan fungsi fisik
b. Fungsi ekonomi, fungsi sosial budaya, dan fungsi pertukaran
c. Fungsi komuditas, fungsi ekonomi, dan fungsi pertukaran
d. Fungsi pertukaran, fungsi fisik, dan fungsi kemudahan
e. Fungsi ekonomi, fungsi fisik, dan fungsi pertukaran
10. Kesehatan dan keselamatan kerja(K3) secara keilmuan dapat diartikan sebagai….
a. Ilmu pengetahuan dan penerapannya dalam usaha kemungkinan terjadinya K3
b. Suatu usaha untuk mencegah terjadinya K3
c. Pemikirandan upaya untuk menjamin kesehatan dan keselamatan kerja
d. Suatu ilmu pengetahuan dan tekhnologi dalam penerapan K3
e. Ilmu yang mempelajari keutuhan dan kesempurnaan jasmani maupun rohaniah tenaga kerja
11. Tujuan utama kesehatan kerja adalah….
a. Menjaga lingkungan kerja dari penyakit
b. Menciptakan kesehatan lingkungan kerja melalui sanitasi
c. Menciptakan tenaga kerja yang sehat dan produktif
d. Setiap tenaga kerja mendapat perlindungan atas keselamatannya
e. Agar setiap sumber produksi dapat dipakai secara aman dan efisien
12. Tujuan keselamatan kerja yakni….
a. Mencegah terjadinya kebakaran pada sumber produksi
b. Mencegah pencemaran lingkungan tempat kerja
c. Menjaga sanitasi alat produksi agar tidak terkontaminasi oleh penyakit
d. Setiap tenaga kerja dan orang yang beraada di tempat kerja mendapat perlindungan atas
keselamatannya
e. Usaha pencegahan dan penanggulangan kecelakaan di tempat kerja yang berakibat pada kecelakaan
dan kontaminasi
13. Secara harafiah Green Scool berarti sekolah hijau, namun sebenarnya memiliki makna yang lebih luas,
yakni…
a. Bukan hanya tampilan fisik sekolah yang hijau dan rindang melainkan juga situasi yang kondusif.
b. Ujud sekolah yang memliki kesadaran program lingkungan yang asri
c. Sekolah yang memiliki komitmen dan secara sistematis menginternalisasikan nilai-nilai lingkungan
kedalam seluruh aktifitas sekolah.
d. Sekolah yang memiliki program dan aktifitas pendidik mengarah pada kesadaran dan kearifan
terhadap lingkungan hidup.
e. Tampilan fisik sekolah ditata secara ekologis sehingga menjadi wahana pembelajaran bagi seluruh
warga sekolahsecara arif.
14. Pencemaran air banyak disebabkan oleh limbah organik, anorganik, senyawa kimia organik, dan limbah
kimia organik. Contoh limbah senyawa organik berikut ini adalah…
a. Plastik, logam,kaca, dan merkuri
b. Karet,kaca,pestisida, dan logam
c. Minyak, plastik, dan kalen
d. ir raksa, baterai, merkuri, dan deterjen
e. Deterjen, minyak, plastic, dan oli
15. Faktor lingkungan yang mempengaruhi pertumbuhan dan produksi tanaman dapat dikelompokkan atas….
a. Cahaya, suhu, keadaan udara, dan kelembaban
b. Iklim, medium tumbuh, dan biologis
c. Unsur agrokilimat, suhu, udara, kelembaban, cahaya matahari
d. Suhu, udara, cahaya matari, kelembaban, dan angin
e. Biotik dan abiotik
16. Tanah sebagai media tumbuh mempunyai empat fungsi utama. Berikut ini yang bukan
a. Sebagai sumber utama penyebaran energy atmosfir
b. Tempat tumnuh dan berkembangnya perakaran
c. Penyedia kebutuhan primer tanaman
d. Penyedia kebutuhan sekunder tanaman
e. Habitat biota tanah
17. Penyusun partikel-partikel tanah primer seprti pasir, debu dan liat membentuk agregat yang satu dengan
lainnya dibatasi bidang belah alami yang lemah. Pernyataan tersebut merupakan defenisi dari…..
a. Tekstur tanah
b. Struktur tanah
c. Porositas tanah
d. Profil tanah
e. Warna tanah
18. Pengertian hama dalam ilmu tanaman yaitu…
a. Penganggu tanaman
b. Perusak tanaman
c. Mikro organism yang aktivitas hidupnya adalah mengganggu tanaman
d. Makro organisme yang aktifitas hidupnya merugikan petani
e. Makro organism yang aktifitas hidupnya merusak pertumbuhan tanamanatau produksi tanaman dan
merugikan petani.
19. Mikroorganisme yang merusak jaringan akar tanaman sehingga tanaman layu dan bahkan mati
disebabkan oleh…
a. Nematode
b. Bakteri
c. Jamur
d. Gulma
e. Virus
20. Penyebab penyakit yang merusak jaringan mulai dari akar, batang, dan buah disebabkan oleh…
a. Virus
b. Bakteri
c. Jamur
d. Nematode
e. Agrotis
21. Genangan air biasanya akan menjadi sarang penyakit dan bertelurnya hama serangga. Penyakit yang
biasanya berkembang pada kelembaban yang tinggi dan genangan air, yaitu…
a. Pathogen
b. Jamur
c. Agrotis
d. Bakteri
e. Virus
22. Pengolahan tanah pada lahan pertanian dibagi kedalam dua tahap, yaitu pengolahan tanah pertama dan
pengolahan tanah kedua. Berikut ini yang bukan merupakan tujuan pengolahan tanah kedua adalah….
a. Untuk penggemburan tanah yang lebih baik
b. Untuk memecah bongkahan tanah
c. Untuk memotong sisa tanaman dan menyatukan dengan tanah
d. Untuk membinasakan gulma pada lahan yang di berokan
e. Untuk membersihka tanah dari gulma dan membalikkan tanah
23. Ukuran bedengan untuk tanaman cabai adalah…
a. PB 10-12 m, LB 110-120 cm, dan TB 30-40 cm( pada musim kemarau)
b. PB 5-10 m, LB 120-150 cm, dan TB 40-50 cm (pada musim kemarau)
c. PB 2-5 m, LB 120-200cm, dan TB 25-30 cm ( pada musim hujan )
d. PB 10-15cm, LB 150-200 cm, dan 30-40 cm
e. PB 10-20 cm, LB 100-140 cm, dan TB 20-40 cm
24. Mulsa yang digunakan pada lahan penanaman tanaman perkebunan tahunan adalah…
a. Mulsa anorganik
b. Mulsa plastic hitam perak
c. Mulsa dari tanaman penutup
d. Mulsa plastic putih
e. Mulsa plastic hitam
25. Fungsi dari tanaman peutup tanah adalah…
a. Menghemat tenaga kerja
b. Mencegah erosi tanah
c. Sebagai pupuk hijau
d. Meningkatkan proses fotosintesis
e. Merangsang pertumbuhan akar
26. Benih adalah bagian dari tanaman yang digunakan untuk reproduksi , baik bagian generative maupun
vegetatif. Bagian generative dapat berupa…
a. Cabang
b. Akar
c. Bunga
d. Buah
e. Biji
27. Dibawah iniyang bukan merupakan ciri-ciri benih bermutu adalah…
a. Tingkat kemurnian tinggi
b. Daya kecambah tinggi
c. Vigor tinggi
d. Produksi tinggi
e. Bebas dari hama dan penyakit
28. Berikut ini yang bukan termasuk karakteristik mutu benih adalah…
a. Mutu biologi
b. Mutu genetic
c. Mutu fisik
d. Mutu fisiologis
e. Mutu saniter
29. Syarat-syarat tempat pembibitan yang baik adalah…
a. Bebas dari hama dan penyakit, tidak tergenang air
b. Sirkulasi udara lancar, tidak tergenang air, dan terlindung dari angin kencang
c. Lahan bebas dari gulma, bebas dari hama dan pnyakit, dan tidak tergenang air
d. Mudah diakses oleh kendaraan,tidak berada pada pemukiman padat penduduk, dan dekat dengan
sumber air.
e. Bebas gulma, tidak terkontaminasi, dan tidak tergenang air
30. Media tumbuh yang baik akan menentukan keberhasilan dalam pembibitan. Media yang baik harus
memenuhi persyaratan sebagai berrikut…
a. Bahan wadah cukup kuat,bersih dari gulma, dan tidak tergenang air
b. Suhu, kelembaban, dan udara dapat diatur
c. Terlindung dari angin kencang, sengatan matahari, dan hujan
d. Mudah melepaskan kelebihan air, aerasinya baik, gembur, dan cukup mengandung unsure hara
31. Berikut ini yang bukan merupakan jenis tempat pembibitan adalah….
a. Raised Bed
b. Sunked Bed
c. Screen house
d. Shade house
e. Green house
32. Untuk menyemai benih/kecambah, dapat mencampur tanah, pasir dan, pupuk kandang/kompos dengan
perbandingan….
a. 2 : 1 : 2 c. 2 : 2 : 1 e. 1 : 2 : 2
b. 1 : 2 : 1 d. 1 : 1 : 2
33. Kriteria benih yang baik adalah….
a. Kemurnian tinggi, tidak tercampur kotaran, dan bernas
b. Bebas dari penyakit, daya kecambah tinggi, dan bernas
c. Vigor tinggi, warna cerah, dan kemurnian tinggi
d. Bernas, warna benih cerah, dan ukuran benih normal dan seragam
e. Benih berisi, bernas, daya kecambah tinggi, dan warna benih cera
34. Tujuan dari perlakuan benih antara lain…
a. Agar ukuran benih normal dan seragam
b. Untuk mematahkan dormansi benih
c. Bebas hama dan penyakit
d. Mencegah kontaminasi
e. Membantu mengatur suhu dan kelembaban pada benih
35. Memecahkan benih yang mempunyai kulit benih yang bersifat imperiabel terhadap air dan oksigen untuk
kulit benih yang terlalu keras dengan cara mengikir dan melubangi kulit benih dengan pisau, merupakan
perlakuan secara….
a. Fisis
b. Kimia
c. Mekanis
d. Biologi
e. Tekhnis
36. Perendaman benih dengan air panas merupakan perlakuan secara…
a. Biologi
b. Tekhnis
c. Fisis
d. Mekanis
e. Kimia
37. Media yang baik untuk perkecambahan benih harus memenuhi beberapa syarat berikut ini…
a. Memiliki pH netral, tidak mengandung racun,bebas hama dan penyakit
b. Tidak tergenang air, banyak mengandung humus, dan terjangkau
c. Memiliki pH 6,5, memiliki aerasi benih, dan draenase lancar
d. Gembur, volume dan bentuk relatife stabil
e. Cukup mengandung unsure hara, gembur, dan aerasinya baik
38. Dibawah ini yang bukan merupakan tujuan dari penyapihan bibit adalah….
a. Mempercepat pertumbuhan bibit
b. Memudahkan bibit menyesuaikan dengan lingkungan barunya
c. Mengurangi tingkat kematian bibit dilapangan
d. Memudahkan pemindahan bibit kelapangan
e. Mengurangi tingkat mortalitas bibit di lapangan
39. Memisahkan atau memindahkan bibit dari sekelompoknya hingga menjadi tanaman individu dalam suatu
wadah tersendiri sesuai dengan ukuran dari pertumbuhannya. Pernyataan tersebut merupakan defenisi
dari…
a. Bibit
b. Menyapih
c. menanam
d. memangkas
e. menyiangi
40. berikut ini yang bukan merupakan persyaratan bibit yang siap disapih adalah….
a. Cukup umur
b. Tumbuh sehat dan tidak terserang hama dan penyakit
c. Dapat menyesuaikan dengan lingkungan barunya
d. Struktur perakarannya baik
e. Calon batang lurus dan tidak bengkok

Soal Essay

1. Apa yang dimaksud dengan benih bermutu? Jelaskan!


2. Jelaskan macam-macam perlakuan benih!
3. Apa tujuan perlakuan benih? Jelaskan!
4. Apa tujuan dari perkecambahan benih sebelum disemai? Jelaskan!
5. Jelaskan syarat media perkecambahan benih!

Soal Mata Pelajaran : Agribisnis Tanaman Buah


Kelas : X1 pertanian A/B

1. Alat-alat yang digunakan dalam pengolahan lahan secara konvensional adalah…


a. Traktor
b. Sprayer
c. Mesin perontok padi
d. Cangkul
e. Special harrow
2. Tujuan memasang mulsa dalam melakukan budidaya tanaman adalah…
a. Untuk menekan laju pertumbuhan gulma
b. Meningkatkan produktifitas tanah
c. Meningkatkan produksi tanaman
d. Mencegah terjadinya erosi
e. Meningkatkan kesuburan tanah
3. Dibawah ini yang bukan merupakan keuntungan menggunakan MPHP adalah…
a. Kesuburan tanah dapat merata
b. Secara ekonomis dapat menghemat biaaya produksi
c. Dapat menekan penguapan air dalam tanah
d. Merangsang perkembangan akar
e. Mencegah tercucinya pupuk oleh air hujan
4. Aspek-aspek yang perlu diperhatikan dalam penentuan lokasi pembibitan adalah…
a. Aspek sosial budaya, aspek ekonomi, aspek lingkungan
b. Aspek tempat, aspek jalan, aspek drainase, sumber air dan tanah
c. Aspek lokasi, aspek iklim, aspek ekonomi dan aspek agroklimat
d. Aspek iklim, aspek topgrafi, aspek agroklimat, dan aspek sosial budaya
e. Aspek ekonomi, aspek lingkungan, aspek iklim, aspek topografi, dan aspek agroklimat
5. Faktor yang menentukan keberhasilan pembibitan dibagi menjadi dua faktor, yakni faktor internal dan
eksternal. Berikut ini yang merupakan faktor internal adalah…
a. Air dan tanah
b. Kesehatan dan daya kecambah benih
c. Air dan udara
d. Temperature dan suhu
e. Cara peletakan benih dan udara
6. Tempat menanam biit atu benih yang bersifat sementara, dimana tanaman mudah dipelihara. Pernyataan
tersebut merupakan defenisi dari…
a. Bibit
b. Benih
c. Penanaman
d. Pesamaian
e. Pemeliharaan
7. Hal yang harus diperhatikan yang berhubungan dengan media semai yaitu…
a. Komposisi media
b. Pembuatan lubang aerasi pada media
c. Mengatur suhu media
d. Diusahakan kondisinya lembab
e. Memberi perlakuan pada bak semai
8. Adapun kriteria bibit yang baik dan siap dipindahkan antara lain…
a. Perakaran kuat, daun segar, danbebas hama penyakit
b. Berbatang kuat, pertumbuhan kekar dan kuat, dan daun segar
c. Pertumbuhannya sehat, calon batang lurus tidak patah, dan berdaun 2-3 helai
d. Umur bibit 21- 40 hari, bibit segar dan daun tidak rontok, dan batang kuat
e. Umur bibit 5-8 HST, mudah di cabut saat dipindahkan, batangnya keras, dan struktur akarnya kuat
9. Waktu penanaman yang ditentukan berdasarkan keadaan cuaca, penanaman sebaiknya dilakukan …
a. Pada pagi dan sore hari
b. Siang hari
c. Sore hari menjelang hujan
d. Pagi hari sebelum matahari terbit
e. Pada saat mendung dan akan turun hujan
10. Penyulaman pada bibit yang ditanam sebaiknya dilakukan seawall mungkin, penyulaman dilakukan …
a. 7- 14 hari setelah penanaman
b. 3-5 hari setelah penanaman
c. 10-15 hari setelah penanaman
d. 10- 18 hari setelah penanaman
e. 18-21 hari setelah penanaman
11. Faktor yang mempengaruhi kebutuhan air tanaman adalah…
a. Ketersediaan air tanah, kebutuhan air bagi tanaman, dan iklim
b. Absorbsi air dengan baik, ketersediaan air tanah, dan tingginya tingkat penguapan
c. Laju fotosintesis, absorbs air, tingkat penguapan yang tinggi
d. Iklim, jenis tanaman, dan fase pertumbuhan tanaman
e. Fase pertumbuhan tanaman, laju foto sintesis, dan tingkat penguapan
12. Ciri khas dari gulma antara lain..
a. Mempunyai lintasan C4, pertulangan daun menyirip, dan bijinya mempunyai sifat dormansi.
b. Mempunyai lintasan C3, bentuk daun memanjng, dan bijinya bersifat dormansi.
c. Pertumbuhanya lambat, mempunyai lintasan C3, dan dari kelompok dicotyledoneae.
d. Mempunyai lintasan C4, dari kelompok monokotiledoneae, dan bentuk daun memanjang.
e. Pertumbuhannya cepat, toleransi terhadap lingkungan, dan mempunyai daya saing yang kuat.
13. Berdasarkan sifat morfologi maka gulma dapat digolongkan menjadi tiga golongan yaitu….
a. Golongan rumput-rumputan, teki-tekian, dan gulma berdaun lebar
b. Dicotyledoneae, monocotyledoneae, dan pakis-pakisan
c. Pakis-pakisan, rumput-rumputan, dan teki-tekian
d. Gulma daun lebar, pakis-pakisan dan rumput-rumputan
e. Akar rimpang, umbi lapis, dan sulur
14. Unsure hara makro dibituhkan oleh tanaman dalam jumlah yang besar. Unsure hara makro terdiri dari…
a. Nitrogen, fospor, dan kalium
b. Nitrogen, kalsium, dan klorin
c. Nitrogen, fospor dan kalsium
d. Magnesium, fospor, dan mangan
e. Boron, nitrogen, dan kalsium
15. Unsure hara mikro dibituhkat tanaman dalam jumlah yang kecil, unsure hara mikro terdiri dari…
a. Ca, mg, dan cl
b. N, P, dan Mo
c. Fe, Zn, dan Cl
d. H, C, Fe
e. N, P, dan Zn
16. Pengendalian hama dengan cara mengambil langsung hama dan bagian tanaman yang terserang hama
merupakakn identifikasi pengendalian secara…
a. Biologi c. Mekanis e. kimia
b. Fisik d. Tekhnis
17. Bunga sempurna adalah bunga yang memiliki emnat bagian yaitu….
a. Tangkai, kelopak mahkota, benang sari dan putik
b. Batang, tangkai, daun, kelopak daun, dan mahkota bunga
c. Tangkai,daun mahkota,mehkota bunga, dan serbuk sari
d. Mahkota daun, mahkota bunga, serbuk sari, dan kelopak mahkota
e. Mahkota bunga, serbuk sari, kepala putik, dan buji
18. Pemangkasan yang dilakukan untuk membentuk pohon agar mempunyai kerangka, tidak terlalu tinggi,
dan mendapat percabangan yang kuat merupakan pemangkasan…
a. Pemeliharan
b. Pemangkasan peremajaan
c. Pemangkasan bentuk
d. Pemangkasan wiwilan
e. Pemangkasan percabangan
19. Pemangkasan pemeliharaan bertujuan untuk…
a. Membentuk kerangka pohon
b. Agar pohon tidak terlalu tinggi
c. Mengurangi rimbunnya pohon dan tumbuhnya percbangan baru
d. Memperlancar aliran udara
e. Mengganti tanaman yang tidak produktif menjadi mudah
20. Di bawah ini yang bukan merupakan tujuan pemangkasan secara umum adalah…
a. Menhurangi rimbunnya pohon atau cabang-cabang yang tidak dikehendaki
b. Memberikan keleluasaan masuknya cahaya kepada tanaman secara merata
c. Memperlancar aliran udara
d. Menghindarkan kelembaban yang berlebihan
e. Membuang semua cabang yang tidak produktif
21. Prinsip pemangkasan adalah…
a. Membuang cabang-cabang yang tidak oroduktif
b. Pemangkasan harus tepat waktu dan bagian cabang yang dikeluarkan harus benar
c. Memperlancar aliran udara
d. Menghindarkan kelembaban yang berlebihan
e. Mencegah hama dan penyakit
22. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pemangkasan. Dibawah yang bukan merupakan hal yang
perlu diperhatikan adalah….
a. Jumlah cabang yang akan dipelihara
b. Setelah pemangkasan dilakukan penyemprotan dengan fungisida
c. Melihat umur dan bentuk fisik tanaman

d. Tidak memangkas dalam kondisi hujan


e. Pemangkasan cabang jangan tepat pada ruasnya
23. Pemangkasan cabang sekunder dilakukan bila pertumbuhan cabang sekunder, terutama dibawah buah
terlalu subur. Apabila tidak dipangkas cabang sekunder akan….
a. Meningkatkan kelembaban
b. Menghambat sirkulasi udara
c. Menghambat laju fotosintesis
d. Menyerap suplai makanan lebih banyak dari buah
e. Menghambat proses pembungaan
24. Faktor-faktor yang mempengaruhi hasil panen semangka adalah…
a. Ketrsediaan air, pemupukan, genetis
b. Ketersediaan unsure hara, ketersediaan air, dan varietas tanaman
c. Varietas tanaman, genetis, dan unsure hara
d. Varietas, iklim, dan tindakan budidaya
e. Pemeliharaan, iklim, dan tindakan budidaya
25. Kriteria panen tanaman semangka antara lain adalah…
a. Daun kuning kecoklatan
b. Warna dan tekstur buah terlihat bersih dan jelas
c. Batang berwarna kecoklatan
d. Tangkai buah berwarna coklat dan daun mulai menguning
e. Warna buah mengkilap dan alur buah lebih jelas
26. Hal yang paling penting diperhatikan dalam menentukan tanaman siap panen adalah…
a. Kriteria panen c. Jumlah tenaga kerja e. Alat-alat yang digunakan saat panen
b. Waktu panen d. volume hasil produksi
27. Saat panen buah semangka sebaiknya dilakukan pada………….untuk memperoleh buah yang lebih manis.
a. Pagi hari c. siang hari e. Pagi hari sebelum matahari terbit
b. Sore hari d. Musim kemarau
28. Cara panen buah semangka ( pemetikan buah) sebaiknya dilakukan dengan cara…
a. Memotong pangkal buah
b. Memotong tangkai buah dengan pisau atau gunting
c. Memotong pangkal cabang buah dengan gunting
d. Memotung sulut buah
e. Memotong ketiak pangkal buah dengan gunting
29. Ciri panen buah stroberi untuk konsumsi segar ditentukan oleh….
a. Dua minggu sejak pembungaan
b. Aroma , buah, warna, dan bentuk ukuran sempurna
c. Ukuran buah seragam,daging buah kenyal, dan warna merata
d. Hijau kemarahan hingga kuning kemerahan
e. Warna , bentuk ukuran, rasa, dan aromanya
30. Berikut ini yang bukan merupakan pertimbangan yang harus diperhatikan dalam penangan pasca panen
adalah….
a. Pertimbangan respirasi
b. Pertimbangan fisik
c. Pertimbangan patologis
d. Pertimbangan laju respirasi
e. Pertimbangan kondisi lingkungan

Soal essay
1. Apa tujuan pemangkasan? Jelaskan!
2. Ada berapa macam system pemangkasan secara umum? Jelaskan!
3. Sebutkan dan jelaskan faktor yang mempengaruhi hasil panen!
4. Sebutkan dan jelaskan macam-macam pupuk oerganik!
5. Sebutkan keuntungan dan kekurangan pengendalian secara kimia

Anda mungkin juga menyukai