Anda di halaman 1dari 8

REVOLUSI INDUSTRI

Pengertian
• Revolusi biasanya diartikan sebagai suatu perubahan yang
terjadi secara cepat, perombakan, pembaharuan yang radikal,
mengganti tatanan lama menjadi tatanan baru dari kehidupan
masyarakat
• Revolusi sering juga dilukiskan sebagai suatu perubahan
mendasar yang dapat berakibat mempengaruhi pola pikir
masyarakat atau rakyat, kehidupan, dan cara-cara menata
pemerintahan
• Revolusi industry adalah perubahan cepat dalam teknologi
pembuatan barang-barang.
Revolusi Industri 1.0

Mesin uap, yang ditemukan oleh James Watt pada abad ke-18, menjadi
kekuatan utama yang mendorong terjadinya revolusi industri. Saat itu, di
Inggris, mesin uap digunakan sebagai alat tenun pertama yang dapat
meningkatkan produktivitas industri tekstil. Proses manufaktur yang
sebelumnya menggunakan tenaga manusia, kemudian berganti
menggunakan mesin yang dapat memproduksi barang dengan jumlah
yang lebih besar dengan cara yang lebih cepat.
Revolusi Industri 2.0

Ditandai dengan adanya penemuan tenaga listrik yang bisa diaplikasikan pada
mesin pada awal abad ke-19, revolusi industri 2.0 melahirkan istilah mass
production, yaitu produksi massal pada industri manufaktur yang jumlahnya
jauh lebih besar dibandingkan dengan menggunakan mesin uap sebelumnya.
Energi listrik mendorong para ilmuwan untuk menemukan berbagai teknologi
lainnya seperti lampu, mesin telegraf, dan teknologi Assembly Line dengan
menggunakan ban berjalan (conveyor belt) yang merupakan alat bantu pada
sistem pengangkutan barang khususnya untuk memindahkan barang dari satu
tempat ke tempat lainnya.
Revolusi Industri 3.0

Pada awal abad ke-20, revolusi industri 3.0 ini memasuki era digitalisasi
pada industri manufaktur sehingga mulai menggunakan metode
komputerisasi pada proses produksi. Kemajuan teknologi digital ini
mempermudah pekerjaan manusia. Macam-macam aktivitas sebagian besar
manusia mulai terintegrasi dalam perangkat komputer sebagai operator dan
pengendali produksi. Manusia tidak lagi mengendalikan mesin industri dan
mulai menggunakan Programmable Logic Controller (PLC) atau sistem
otomatisasi berbasis komputer yang membuat produksi menjadi semakin
mudah.
Revolusi Industri 4.0

• Kehadiran teknologi internet yang berkembang semakin masif pada masa kini bukan
hanya berpengaruh pada kemudahan berbagi informasi dan komunikasi antar
manusia di seluruh dunia, melainkan juga telah menjadi bagian pada transaksi
perdagangan dan transportasi secara digital. Banyak inovasi baru pada revolusi
industri 4.0, yaitu di antaranya Internet of Things (IoT), Big Data, Artificial
Intelligence (AI), rekayasa genetika, atau mesin pintar.
• Selain itu, walau adanya kemajuan teknologi internet, namun hal ini tidak
menyebabkan berkurangnya lapangan pekerjaan. Justru karenanya, profesi baru
mulai bermunculan. Segala perubahan yang dipengaruhi oleh teknologi internet
memberikan efek yang sangat besar pada tata cara kehidupan manusia.
Revolusi Industri 5.0

• Pada 21 Januari 2019, Perdana Menteri Jepang mengungkapkan telah


menyiapkan konsep industri 5.0 yang akan berpusat pada manusia (human-
centered) dan berbasis teknologi (technology based). Teknologi akan berkembang
dengan begitu pesat, salah satu produk yang diprediksi akan muncul adalah
kehadiran robot dengan kecerdasan yang dianggap mampu menggantikan peran
manusia dalam berbagai aspek kehidupan.
• Inovasi untuk perkembangan teknologi akan semakin beragam di masa yang akan
datang. Manusia akan terus berpikir kreatif untuk menciptakan produk-produk baru
dan mengganti teknologi yang ada sebelumnya. Sudah siapkah kita menyambut
masa depan revolusi industri?

Anda mungkin juga menyukai