Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA BANDUNG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS SINDANGJAYA
Jl.Arcamanik No.30 Telp. 022-63727656
uptpkm.sindangjaya@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS SINDANGJAYA
NOMOR : 017/KAPUS/C/VIII/2017

TENTANG

PETUGAS YANG BERHAK MEMBERI RESEP DAN MENYEDIAKAN OBAT


DI PUSKESMAS JATIHANDAP

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA UPT PUSKESMAS SINDANGJAYA

Menimbang : a. bahwa pemberian obat untuk mengobati pasien


membutuhkan pengetahuan dan pengalaman sesuai
persyaratan dan juga diizinkan berdasarkan lisensi,
sertifikat, undang-undang atau peraturan pemberi obat;
b. bahwa untuk menjamin agar obat tersedia dengan cukup
dan dalam kondisi baik, tidak rusak, dan tidak
kadaluwarsa, maka perlu dilakukan penyediaan obat;
c. bahwa untuk melaksanakan sebagaimana dimaksud butir a
dan b, perlu ditetapkan keputusan tentang Petugas Yang
Berhak Memberi Resep Dan Menyediakan Obat.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009


tentang Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 51 tahun 2009
tentang Pekerjaan Kefarmasian;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor
889/Menkes/Per/V/2011 tentang Registrasi, Izin Praktik,
dan Izin Kerja Tenaga Kefarmasian;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 30
tahun 2014 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di
Puskesmas;
5. Peraturan Meteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75
tahun 2014 tentang Puskesmas.
6. Peraturan Daerah No. 10 Tahun 2009 tentang System
Kesehatan Kota Bandung

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS SINDANGJAYA


TENTANG PETUGAS YANG BERHAK MEMBERI RESEP DAN
MENYEDIAKAN OBAT DI PUSKESMAS JATIHANDAP

KESATU : Menetapkan petugas yang berhak memberi resep di


Puskesmas Jatihandap adalah Dokter, Perawat, dan Bidan.

KEDUA : Menetapkan petugas yang berhak menyediakan obat di


Puskesmas Jatihandap adalah tenaga administrasi umum
yang mendapat pendelegasian wewenang dari petugas
farmasi UPT Puskesmas Sindangjaya

KETIGA : Keputusan berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan


ketentuan akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya
apabila ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapannya.

Ditetapkan di : Bandung
Pada Tanggal : 09 Januari 2017

an. KEPALA UPT PUSKESMAS

SINDANGJAYA,

Penanggung Jawab Puskesmas

Jatihandap

R. Anna Susana

Anda mungkin juga menyukai