Anda di halaman 1dari 2

1) Meningitis TB

Nn. D; 17 tahun; RM: 378598

Pasien datang dengan keluhan tidak bisa masuk makanan sejak 3 hari yang lalu. Keluhan disertai
mual dan muntah setiap kali makan dan minum. Pasien juga mengeluhkan kepala terasa sangat
nyeri. Keluhan lain yaitu pasien tidak bisa bicara dan mulutnya mencong ke kiri, kedua tangan dan
kaki terasa lemah. Tidak ada keluhan deman, batuk (-), pilek (-), sesak nafas (-), BAK tidak
terganggu, pasien belum BAB sejak 3 hari yang lalu. Pasien sudah berobat ke poli saraf RSUD
Majalengka 1 hari yang lalu, telah diberikan obat, telah melakukan pemeriksaan lab darah, rontgen
thorax dan CT scan dengan hasil meningitis TB namun hasilnya hilang. Pasien diinstruksikan untuk
datang ke UGD jika keluhan masih belum membaik. Riwayat hipertensi (-), penyakit jantung (-),
penyakit ginjal (-), kencing manis (-).

PEMERIKSAAN FISIK
Kesadaran : Compos Mentis, GCS: E4V5M6
Kesan sakit: Sakit berat
Tanda vital : TD: 118/80 mmHg, N: 122 x/menit, RR: 20 x/menit, S: 36,9 C, SpO2: 95%

Status Generalis:
Kepala : Konjungtiva anemis (-/-), Sklera ikterik (-/-), pupil bulat isokor, RC (+/+)
Leher : KGB tidak teraba, JVP 5 + 1 cm
Thorax : Paru: VBS kanan = kiri, Rhonki (-/-), Wheezing (-/-), retraksi (-)
Jantung: BJ S1/S2 murni regular
Abdomen : Datar, lembut, hepar/lien tidak teraba, BU (+) normal
Extremitas : Akral hangat, CRT <2 detik

Status Neurologis:
Rangsang Meningen: Kaku kuduk (-), Brudzinski I-IV (-)
Saraf Kranial: Parese N. VII & XII
Motorik: (4/5) (5/5)
Sensorik: (5/5) (5/5)
Refleks Fisiologis: B/T (+/+) normal, KPR/APR (+/+) normal
Refleks Patologis: Babinski (-/-), Chaddok (-/-), Gordon (-/-), Openheim (-/-), Schaefer (-/-)
Fungsi luhur: afasia motorik

PEMERIKSAAN LAB
Lab Darah Lengkap : Dalam batas normal
Kimia Darah : Dalam batas normal
Serologi : Antibody IgM dan IgG Covid-19: Non reaktif
Rontgen Thorax PA : Menunggu hasil

DIAGNOSIS
Susp. Meningitis TB

PENATALAKSANAAN
- IVFD NaCL 0,9% 20 tpm
- Ketorolac 1x30 mg IV
- Ranitidine 1x50 mg IV
- Ondancetron 1x4 mg IV
- Citicolin 2x1 gram IV
- Piracetam 2x3 gram IV
- Menunggu hasil konsul dr. Sp.S

Anda mungkin juga menyukai