Anda di halaman 1dari 3

Nama : Agnes Cahyaning Sih

NIM : 185020300111093
Kelas : AMS-CC

UTS AKUNTANSI MANAJEMEN STRATEGIS

1. Harga Tiket Air Asia yang Super Murah


Strategi yang digunakan dalam kasus ini adalah LCC (Lost Cost Carrier) yaitu
model penerbangan yang menerapkan strategi penurunan biaya operasional dan efisiensi
cost di semua lini. Penerapan LCC dapat menggeser penurunan tarif pesawat hingga
separuhnya, walaupun begitu tetap meningkatkan laba secara drastis. Selain itu, tidak
terlepas juga dari strategi perusahaan dalam menerapkan Cost Leadership, yaitu strategi
bersaing di mana perusahaan berupaya untuk memproduksi barang atau jasa dengan
biaya paling rendah di dalam industrinya. Dengan biaya yang sangat murah, maka
perusahaan dapat menetapkan harga jual yang rendah, sehingga dalam persaingan akan
dapat memenangkan secara berkesinambungan. Keunggulan biaya biasanya dihasilkan
dari produktivitas proses produksi, distribusi, atau keseluruhan operasi perusahaan.
Kunci dalam menyajikan tarif rendah adalah konsisten menjaga biaya tetap rendah.
Untuk mencapai biaya rendah dibutuhkan efisiensi tinggi di setiap bagian dari bisnis dan
mempertahankan kesederhanaan. Beberapa komponen LCC yang penting disini: lebih
mengedepankan volume penumpang, tidak menyediakan makanan dan minuman gratis,
tidak ada pengembalian uang tiket, pengoperasian pesawat secara lebih efektif,
menambah rute penerbangan, pelatihan SDM sehingga bisa memaksimalkan SDM yang
ada, peniadaan kelas bisnis, dll.
2. Penjualan Item Buy One Get One Free di Departemen Store
Strategi yang digunakan dalam kasus ini adalah dengan mengandalkan promosi.
Promosi adalah salah satu strategi pemasaran dalam menarik pelanggan untuk membeli
lebih atau mencoba produk atau layanan. Hasil dari promosi yaitu meningkatnya
penjualan serta menarik pelanggan baru. Tujuan dari promosi konsumen adalah dalam
jangka pendek mendorong pembelian pelanggan dan dalam jangka panjang menciptakan
hubungan pelanggan. Promosi beli 1 gratis 1 adalah satu dari beragam jenis dari paket
bonus di mana konsumen ditawarkan produk tambahan pada harga normal, namun dalam
kemasan lebih besar atau yang ditingkatkan ukurannya. Konsumen akan dengan mudah
membeli produk yang tidak mensyaratkan tambahan biaya dan memberikan nilai
konsumen yang lebih tinggi. Teknik ini bermanfaat dalam mempromosikan relatif lebih
cepat daripada promosi harga.
Konsep akuntansi manajemen yang digunakan pada kasus ini adalah menggunakan
konsep perputaran persediaan. Hal ini didasari oleh adanya persediaan lama yang belum
laku, sehingga perlu dilakukannya strategi agar persediaan tersebut tetap terjual. Bila
persediaan lama terjual, maka bisa memperbarui persediaan sehingga kualitas dapat
terjaga.
3. Bebas Nasi dan Teh Panas Tawar di D’Cost Resto
Hampir sama pada kasus nomer dua, kasus ini mengandalkan promosi dengan cara
yang lain. Pada D’Cost Resto memiliki beberapa jenis promosi yang salah satunya
adalah gratis nasi dan teh panas tawar. Promosi ini merupakan upaya dari resto untuk
mempertahankan mutunya yaitu “Harga Kaki Lima Rasa Bintang Lima”. Dengan adanya
promosi ini akan menarik minat pembeli untuk membeli karena dirasa murah. Biaya
untuk nasi dan teh biasanya telah dibebankan pada menu lain.
4. Keharusan Membeli Sepeda Motor Secara Kredit (Tidak Tunai) di Banyak Dealer
Konsep akuntansi manajemen yang digunakan adalah Time Value of Money. Time
Value of Money merupakan suatu konsep finansial yang menyatakan bahwa nilai uang
sekarang lebih berharga dibandingkan dengan nilai uang dengan jumlah yang sama di
masa mendatang, karena potensi kapasitas penghasilan uang tersebut. Secara prinsip,
nilai waktu dari uang ini berbasis pada adanya potensi pendapatan uang tersebut untuk
menghasilkan bunga apabila diinvestasikan. Sebaliknya, ada pula risiko kehilangan
dalam jumlah tertentu karena penurunan nilai mata uang akibat inflasi dan kegagalan
investasi.
Dengan melakukan pembelian sepeda motor secara kredit maka penjual bisa
memperoleh keuntungan melalui bunga yang dikenakan kepada pembeli. Selain itu,
dapat menarik minat pembeli karena merasa mendapat “good deal price” karena belum
tentu di masa depan akan mendapat barang yang sama dengan harga yang lebih baik,
kemudia dapat menarik minat pembeli karena dapat terlihat seperti membayar lebih
sedikit padahal lebih banyak.
5. Harga HP dan Pulsa Sekaligus di Gerai Indosat atau Operator Lain
Konsep yang dipakai pada kasus ini adalah Product Bundling. Product Bundling
adalah sebagai suatu integrasi dan penjualan dua atau lebih produk yang terpisah pada
harga tertentu. Integrasi pada product bundling ini umumnya menyediakan value added
(nilai tambah) kepada pelanggan. dengan jumlah harga reservasi conditional dari produk
yang terpisah. Dalam contoh ini pembelian HP akan mendapat kartu sekaligus, hal ini
selain akan menguntungkan penjual juga menguntungkan pembeli karena merasa
mendapat bonus kartu sekaligus tanpa merasa membayar kartunya.

Anda mungkin juga menyukai