Anda di halaman 1dari 2

ULANGAN TEMA 4 SUBTEMA 1

KELAS 6B
SDN 045 PASIRKALIKI

1. Sebutkan faktor-faktor yang menyebabkan kerja sama antar negara-negara


anggota ASEAN!
2. Sebutkan 3 bentuk kerja sama negara-negara anggota ASEAN dalam bidang
sosial!
3. Sebutkan 3 bentuk kerja sama negara-negara anggota ASEAN dalam bidang
budaya!
4. Salah satu kebudayaan Indonesia yang sudah dikenal dunia adalah batik,
bagaimana wujud kebanggaanmu terhadap batik di Indonesia?
5. Salah satu bentuk dari reklame adalah poster, lantas apa yang membedakan
antara reklame dengan poster?
6. Ada berapa jeniskah reklame? Jelaskan!
7. Jelaskan 3 jenis poster!
8. Bagaimana langkah-langkah pembuatan poster?

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 9-12.


Cermati teks berikut!

Globalisasi dapat diartikan sebagai bentuk perubahan dan penyesuaian


pada cara berpikir manusia, kebiasaan hidup sehari-hari, kemajuan teknologi dan
juga adat istiadat manusia. Perubahan kehidupan manusia semakin lama semakin
cepat. Faktor utama yang memengaruhi perubahan tersebut yaitu semakin
tingginya kemampuan berpikir manusia sehingga semakin kreatif dan inovatif.
Dahulu, nenek memasak nasi menggunakan tungku dan kayu bakar.
Sekarang ibu kita memasak menggunakan kompor gas atau penanak nasi. Dahulu,
orang menyetrika menggunakan setrika arang, sekarang sudah menggunakan
setrika listrik. Pada zaman sekarang, energi listrik memegang peranan penting.
Lampu penerangan yang menerangi rumah dan jalan merupakan salah satu contoh
manfaat energi listrik. Pengaturan lalu lintas, kereta api, dan pesawat terbang juga
mengandalkan energi listrik.
Semakin besar pengaruh globalisasi sekarang ini, menyebabkan kemajuan
di berbagai bidang khususnya teknologi. Energi listrik yang diubah menjadi
energi lain sangat membantu pekerjaan manusia. Pekerjaan yang awalnya sulit
untuk dikerjakan sendiri, sekarang menjadi lebih mudah dengan adanya teknologi
yang menggunakan energi listrik sebagai sumber tenaga. Dengan demikian
pekerjaan manusia baik berat atupun ringan menjadi lebih mudah diselesaikan
dengan adanya listrik.
9. Tuliskan dalam bentuk poin-poin informasi apa saja yang kamu temukan
dalam teks diatas?
10. Kesimpulan apa yang dapat diambil dari teks diatas?
11. Teks diatas termasuk ke dalam teks...
12. Judul apa yang sesuai untuk teks diatas?
13. PLTA menggerakkan turbin dengan energi..
14. Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) dapat berfungsi dengan baik apabila
berada pada lokasi perairan yang berarus. Tujuannya untuk..
15. Mengapa PLTA membutuhkan perairan yang berarus? Apa yang akan terjadi
jika PLTA dibangun di perairan yang tenang?
16. Terkadang dalam menyalurkan energi listrik mengalami beberapa gangguan
yang menyebabkan terputusnya aliran listrik. Sebutkan salah satu penyebab
terganggunya proses penyaluran listrik!
17. Berikan contoh sikap yang tepat terhadap keberagaman kegiatan ekonomi!
18. Tuliskan tiga akibat tidak menghargai keberagaman usaha ekonomi!
19. Mengapa sikap menghargai dalam keberagaman kegiatan ekonomi di
masyarakat itu penting?
20. Orang-orang dari latar belakang ekonomi berbeda dapat saling....untuk
meningkatkan kesejahteraan.
21. Ada berapakah diagonal ruang dalam bangun ruang kubus?
22. Ada berapakah diagonal bidang dalam bangun ruang kubus?
23. Ibu membeli kg beras, kg telur, dan 0,75 kg tepung terigu. Tentukan
jumlah berat belanjaan ibu!
24. Perhatikan pecahan-pecahan berikut!
; 89% ; ; 2,35
Urutan pecahan dari yang terbesar adalah...
25. 3,7 x 0,35 = ...

SELAMAT MENGERJAKAN

Anda mungkin juga menyukai