Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK UMUM DAN TEKNIS

LOMBA ALIH AKSARA DINAS KEBUDAYAAN


KOTA YOGYAKARTA

A. KETENTUAN UMUM
1. Pelaksanaan
a. Panitia/ Penyelenggara/ Penanggungjawab
- Melakukan pengecekan suhu semua orang yang memasuki area. Jika ditemukan
orang dengan suhu > 37,5'C (3 kali pemeriksaan dengan jarak 5 s/d 10 menit),
tidak diperkenankan memasuki area Kompetisi Bahasa dan Sastra.
- Membatasi jumlah peserta yang hadir maksimal 40 % (empat puluh persen) dari
kapasitas ruang.
- Melakukan pengaturan jumlah peserta, pendamping, Kompetisi Bahasa dan Sastra
yang datang dan berkumpul dalam waktu bersamaan untuk memudahkan
pembatasan jaga.
- Membatasi waktu Kompetisi Bahasa dan Sastra.
- Menggunakan masker/ faceshield selama berada di area Kompetisi Bahasa dan
Sastra.
- Menjaga kebersihan tangan dengan sering mencuci tangan menggunakan sabun
atau hand sanitizer.
- Menghindari kontak fisik, seperti bersalaman atau berpelukan serta dilarang saling
meminjam alat dan perlengkapannya;
- Menjaga jarak antar peserta minimal 1,5 (satu setengah) meter.

b. Juri/ Peserta/ Pendamping


- Menggunakan masker/ faceshield selama berada di area Kompetisi Bahasa dan
Sastra.
- Menjaga kebersihan tangan dengan sering mencuci tangan menggunakan sabun
atau hand sanitizer.
- Menghindari kontak fisik, seperti bersalaman atau berpelukan serta dilarang saling
meminjam alat dan perlengkapannya;
- Menjaga jarak antar peserta minimal 1,5 (satu setengah) meter.
- Tidak mengikutsertakan peserta/ pendamping lanjut usia usia di >60 tahun yang
rentan tertular penyakit, serta peserta/ pendamping dengan penyakit bawaan yang
berisiko tinggi terhadap Covid-19;
- Ikut peduli terhadap penerapan pelaksanaan protokol pencegahan Covid-19 sesuai
dengan ketentuan.
- Segera membubarkan diri setelah Kompetisi Bahasa dan Sastra berakhir.
- Setiap peserta hanya dapat diwakili 1 (satu) pendamping;
- Peserta tidak boleh membawa suporter/penonton;
- Pendamping wajib menggunakan masker/ face shield sejak keluar rumah dan
selama berada di Kompetisi Bahasa dan Sastra;
B. KETENTUAN KHUSUS
a. Peserta seleksi adalah 5 (lima) nominee yang telah ditentukan dewan juri;
b. Peserta didampingi maksimal 1 (satu) orang pendamping;
c. Peserta dan pendamping wajib menerapkan pelaksanaan protokol pencegahan Covid-19;
d. Seleksi langsung dilaksanakan :
1. Hari/Tanggal : Sabtu, 19 September 2020
2. Waktu : 08.00 – 11.00 WIB
3. Tempat : SMA Taman Madya Ibu Pawiyatan Tamansiswa Yogyakarta
(Jl. Taman Siswa No.25 D, Wirogunan, Kec. Mergangsan, Kota
Yogyakarta)
e. Peserta menggunakan busana Gagrag Ngayogyakarta;
f. Peserta akan diberikan nomor urut sesuai urutan daftar ulang;
g. Peserta menuliskan nomor urut yang sudah diterima pada lembar jawaban
h. Peserta tidak diperkenankan menuliskan identitas diri dan asal sekolah pada lembar jawaban;
i. Soal Alih Aksara disediakan panitia,
j. Waktu pengerjaan soal 120 menit, Apabila pengerjaan soal melebihi waktu yang ditentukan
maka dianggap gugur;
k. Peserta menyalin naskah aksara Jawa ke huruf latin dan naskah latin ke Aksara Jawa pada
kertas folio bergaris yang telah disediakan panitia;
l. Setiap peserta membawa alat tulis sendiri (ballpoint hitam, pensil, penggaris, penghapus,
papan/alas tulis,dll);
m. Peserta yang terlambat hadir akan tetap diperbolehkan mengikuti lomba sesuai dengan waktu
yang tersisa;
n. Karya yang sudah selesai dikumpulkan ke panitia;
o. Pengumuman pemenang akan disampaikan setelah sidang dewan juri selesai;
p. Keputusan juri bersifat mutlak dan dapat dipertanggungjawabkan;
q. Penyerahan hadiah akan diberikan secara transfer;
r. Peserta diharapkan membawa materai 6000 sebanyak 1 (satu) lembar dan materai 3000
sebanyak 1 (satu) lembar untuk kelengkapan penerimaan pemenang;
s. Hadiah akan dipotong pajak;
t. Peserta dan pendamping diharapkan segera membubarkan diri setelah kegiatan selesai.

Anda mungkin juga menyukai