Anda di halaman 1dari 8

PENILAIAN AKHIR TAHUN ( PAT ) SEKOLAH DASAR ( SD )

TAHUN PELAJARAN 2020 / 2021

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Tema : 6. Panas dan Perpindahannya
7. Peristiwa dalam Kehidupan
: 8. Lingkungan Sahabat Kita
: 9. Benda-benda di Sekitar Kita
Hari, Tanggal : Jum’at, 4 Juni 2021
Kelas : V ( Lima )
Waktu : 90 menit

I. Berilah tanda silang ( x ) pada huruf A, B, C atau D di depan jawaban yang benar !

1. Bacalah Teks di bawah ini !


Guncangan gempa bumi Malang yang terjadi pada Sabtu (10/4/2021) siang tidak
hanya dirasakan di Jawa Timur dan sekitarnya, tetapi juga di sejumlah wilayah seperti
Yogyakarta hingga Bali dan Lombok. Berdasarkan hasil analisis BMKG gempa bumi
Malang berkekuatan M 6,7 dan memiliki magnitudo terkoreksi, Mw 6,1. Tepatnya pusat
gempa bumi ada di laut pada jarak 96 km ke arah selatan Kota Kepanjen, Kabupaten
Malang, Jawa Timur pada kedalaman 80 km.

Informasi penting pada teks di atas adalah ….


A. Gempa bumi Malang terjadi pada Jum’at (10/4/2021)
B. Berdasarkan hasil analisis BMKG gempa bumi Malang berkekuatan M 6,7 dan memiliki
magnitudo terkoreksi, Mw 4,1
C. Pusat gempa bumi ada di laut pada jarak 96 km ke arah selatan Kota Kepanjen,
Kabupaten Malang, Jawa Timur pada kedalaman 80 km
D. Guncangan gempa bumi Malang yang terjadi pada Sabtu (10/4/2021) hanya dirasakan
di Jawa Timur dan sekitarnya

2. Perhatikan penyataan di bawah ini !


1) Catatlah informasi penting dari masing-masing paragraf dalam bacaan
2) Bacalah teks dengan seksama
3) Buatlah kesimpulan berdasarkan informasi-informasi penting yang telah ditemukan

Urutan langkah-langkah menyimpulkan teks eksplanasi yang tepat adalah ….


A. 2 – 1 – 3
B. 1 – 2 – 3
C. 2 – 3 – 1
D. 1 – 3 – 2

3. Bacalah paragraf di bawah ini !


Lingkungan alam adalah lingkungan yang terbentuk secara alamiah tanpa campur
tangan manusia. Lingkungan alam mencakup semua makhluk hidup dan tak hidup yang
terjadi secara alamiah di bumi. Lingkungan alam terdiri atas komponen biotik dan abiotik.
Komponen biotik merupakan komponen yang meliputi semua jenis makhluk hidup di suatu
lingkungan. Komponen abiotik adalah komponen yang terdiri dari benda tak hidup yang
terdapat di suatu lingkungan.
Dalam lingkungan alam terjadi interaksi antara lingkungan abiotik dengan
lingkungan biotik atau sebaliknya. Bahkan, antara komponen biotik dengan komponen
abiotik juga terdapat keterkaitan satu sama lain. Contoh interaksi antara komponen abiotik
dengan biotik adalah tanah, suhu, dan curah hujan yang memengaruhi pertumbuhan jenis
tanaman di suatu daerah.

Ide pokok pada paragraf 1 dan paragraf 2 di atas yang tepat adalah ….
A. 1. Lingkungan alam adalah lingkungan yang terbentuk secara alamiah tanpa campur
tangan manusia
2. Contoh interaksi antara komponen abiotik dengan biotik adalah tanah, suhu, dan
curah hujan
B. 1. Lingkungan alam mencakup semua makhluk hidup dan tak hidup yang terjadi
secara alamiah di bumi
2. Dalam lingkungan alam terjadi interaksi antara lingkungan abiotik dengan
lingkungan biotik atau sebaliknya.
C. 1 .Lingkungan alam adalah lingkungan yang terbentuk secara alamiah tanpa campur
tangan manusia
2. Dalam lingkungan alam terjadi interaksi antara lingkungan abiotik dengan
lingkungan biotik atau sebaliknya.
D. 1 Lingkungan alam mencakup semua makhluk hidup dan tak hidup yang terjadi
secara alamiah di bumi
2. Contoh interaksi antara komponen abiotik dengan biotik adalah tanah, suhu, dan
curah hujan

4. Bacalah teks di bawah ini !


Setrika banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Pada bagian bawah setrika
terdapat logam yang berupa besi. Logam tersebut berfungsi untuk menghantarkan panas.
Pada bagian atas setrika terdapat pegangan yang terbuat dari plastik. Jika setrika
dinyalakan dan kamu pegang bagian atasnya, kamu tidak akan merasa panas karena
plastik tidak menghantarkan panas.

Ide pokok teks di atas adalah ….


A. Setrika banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari
B. Pada bagian bawah setrika terdapat logam yang berupa besi.
C. Logam tersebut berfungsi untuk menghantarkan panas.
D. Setrika terbuat dari logam pada bagian bawahnya dan plastik pada bagian atasnya.

5. Gambar di samping berguna untuk ….


A. menyimpan air panas agar tetap dingin
B. menyimpan air panas agar panasnya tahan lama
C. meyimpan air dingin agar tetap panas
D. meyimpan es batu
6. Bacalah paragraf di bawah ini !
Banjir sendiri sering terjadi di tempat-tempat seperti daerah pinggiran sungai,
pemukiman yang berdiri di tempat resapan air, dan tempat yang drainasenya bermasalah.

Makna kata drainase pada kalimat tersebut adalah ….


A. Sumur
B. Saluran air
C. Pompa air
D. Tempat sampah

7. Kalimat baku sesuai gambar tokoh di samping adalah ....


A. Sultan Hasanudin merupakan Raja Gowa yang dijuluki
Ayam Jantan dari Timur
B. Sultan hasanudin merupakan Raja Gowa yang di juluki
Ayam Jantan dari Timur
C. Sultan Hasanudin merupakan raja Gowa yang dijuluki
Ayam jantan dari timur
D. Sultan Hasanudin merupakan Raja Gowa yang dijuluki
ayam jantan dari timur

8. Bacalah teks di bawah ini !


Pusat penyelenggaraan kongres tersebut di Gedung Indonesische Club di Jl. Kramat
Raya 106, tetapi keseluruhan sidang diselenggarakan di tiga tempat.

Pertanyaan yang tepat sesuai dengan jawaban tersebut adalah ....


A. Kapan dilaksanakannya kongres ?
B. Dimana dilaksanakannya kongres ?
C. Mengapa diadakan kongres ?
D. Siapa saja yang terlibat dalam kongres ?

9. Bacalah teks di bawah ini !


Ahmad Soebarjo lahir di Karawang, Jawa Barat pada tanggal 23 Maret 1897. Beliau
dikenal sebagai sosok yang rendah hati dan bersahaja. Peran yang menonjol adalah
ketika beliau ikut menjadi panitia sembilan yang merumuskan Piagam Jakarta yang
menjadi cikal bakal pembukaan UUD 1945.

Pertanyaan yang tepat sesuai dengan teks di atas adalah ....


A. Kapan perumusan Piagam Jakarta dilaksanakan ?
B. Dimana Ahmad Soebarjo bersekolah ?
C. Apa peran Ahmad Soebarjo dalam merumuskan Piagam Jakarta ?
D. Kapan Ahmad Soebarjo wafat ?
10. Kalimat tanya yang menggunakan kata tanya ‘kapan’
a. Yang sesuai dengan gambar di samping adalah ....
b.
A. Kapan Sumpah Pemuda dibacakan ?
B. Kapan Sumpah Palapa dibacakan ?
C. Kapan Pertempuran Lima Hari di Semarang
terjadi ?
D. Kapan pembacaan Teks Proklamasi
Kemerdekaan Indonesia dilaksanakan ?

11. Perhatikan penggalan surat berikut !

Kepada
Yth. Bapak/Ibu Guru SD Undaan
Di Undaan

Dengan hormat,
Kami mengharap kehadiran Bapak/Ibu Guru SD Undaan pada :
Hari, tanggal : Rabu, 21 April 2021
Waktu : 08.00 WIB
Tempat : Ruang Guru SD Undaan
Acara : Rapat Dewan Guru SD Undaan

Demikian undangan ini kami sampaikan, .......


Hormat Kami,
Kepala SD Undaan

Samsu Haryadi, S.Pd

Kalimat efektif sebagai penutup surat undangan tersebut adalah....


A. Atas perhatian Bapak dan Ibu, kami sampaikan terima kasih.
B. Atas perhatiannya, diucapkan beribu-ribu terima kasih
C. Atas perhatiannya para Bapak dan Ibu diucapkan terima kasih
D. Atas perhatian Bapak-bapak dan para Ibu-ibu diucapkan terima kasih.

12. Bacalah teks berikut ini !


Pelajar merupakan salah satu warga negara yang memiliki peran dan tugas untuk mengisi
kemerdekaan. Pelajar termasuk bagian dari pemuda bangsa yang akan menjadi penerus
bangsa. Sebagai generasi penerus bangsa, para pelajar dituntut belajar dengan sungguh-
sungguh untuk meningkatkan kualitas dirinya. Kualitas yang ditingkatkan adalah
kecerdasan dan keterampilan.

Ide pokok teks di atas adalah ….


A. Indonesia telah menjadi negara yang berdaulat dan merdeka
B. Pelajar termasuk bagian dari pemuda bangsa yang akan menjadi penerus bangsa.
C. Sebagai generasi penerus bangsa, para pelajar dituntut belajar dengan sungguh-
sungguh untuk meningkatkan kualitas dirinya
D. Pelajar memiliki tugas untuk mengisi kemerdekaan
13. Setiap surat undangan mempunyai ciri-ciri tertentu. Salah satu ciri surat undangan tidak
resmi adalah ….
A. Menggunakan kepala surat
B. Menggunakan bahasa baku
C. Digunakan untuk keperluan resmi
D. Menggunakan Bahasa sehari-hari atau tidak baku

14. Cerita merupakan karya sastra yang terdiri dari susunan beberapa peristiwa yang saling
berhubungan satu sama lain. Cerita nonfiksi merupakan cerita yang dibuat berdasarkan
….
A. Imajinasi
B. Kenyataan
C. Angan-angan
D. Khayalan

15. Bacalah paragraf berikut ini !


Tsunami memang telah menjadi salah satu bencana yang menyebabkan kerusakan
besar bagi manusia. Kerusakan terbesar terjadi saat tsunami tersebut menghantam
pemukiman penduduk sehingga menyeret apa saja yang dilaluinya. Oleh sebab itu, kita
harus selalu waspada dan mempersiapkan diri menghadapi bencana ini.

Pemenggalan kata ‘kerusakan’ pada paragraf di atas yang tepat adalah ….


A. Ke-ru-sa-kan
B. Ke-rus-sak-kan
C. Ke-ru-sak-an
D. Ker-ru-sak-an

16. Perhatikan gambar di bawah ini !

Peristiwa pada gambar di samping adalah ….


A. Kekeringan
B. Gunung Meletus
C. Banjir
D. Tanah longsor

17. Perhatikan langkah-langkah di bawah ini !


1) Buatlah kalimat sesuai kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar
2) Catatlah ide pokok bacaan
3) Kembangkan pokok bacaan menjadi kalimat sederhana dan mudah dipahami
4) Bacalah paragraf tersebut dengan bahasa yang santun
5) Susunlah kalimat-kalimat tersebut menjadi paragraf yang padu

Urutan langkah-langkah yang harus diperhatikan untuk menceritakan kembali isi bacaan
adalah ….
A. 2-3-1-5-4
B. 1-2-3-5-4
C. 1-5-4-2-3
D. 2-3-5-4-1
18. Bacalah paragraf di bawah ini !
Makhluk hidup sangat membutuhkan air untuk kelangsungan hidupnya. Bagi hewan, air
dibutuhkan untuk minum, tempat hidup bagi hewan air, dan membersihkan diri. Bagi
tumbuhan, air dibutuhkan untuk fotosintesis dan tempat hidup berbagai tumbuhan air. Bagi
manusia, air sangat penting untuk kelangsungan hidup , baik secara langsung maupun
tidak langsung.

Informasi penting pada paragraf di atas adalah ….


A. Hewan tidak memerlukan air untuk kelangsungan hidupnya
B. Air yang kita minum harus bersih
C. Ciri-ciri air bersih adalah tidak berwarna
D. Makhluk hidup sangat membutuhkan air untuk kelangsungan hidupnya

19. Bacalah teks di bawah ini !


Pada tahun 2016, tercatat 375 desa di NTT mengalami krisis air bersih. 115 desa di
Gunung Kidul, dan 4 desa di Sumenep mengalami krisis kekeringan air. Untuk itulah,
Pemerintah Indonesia menganggarkan pembangunan embung untuk mewujudkan
kedaulatan pangan desa di seluruh tanah air. Dengan dibuatnya embung di tiap desa,
diharapkan dapat menyuplai irigasi, menjadi area berternak ikan, membina gotong royong
warga dalam mengelola embung desa, sebagai objek wisata, dan meningkatkan hasil
pertanian serta peternakan.

Arti kata irigasi adalah ….


A. Penghijauan kembali
B. Penanaman hutan Kembali
C. Pengairan
D. Putaran

20. Sebuah informasi yang bertujuan untuk mendorong, membujuk atau memberikan
pengaruh pada khalayak ramai atau banyak orang agar tertarik pada barang atau jasa
yang ditawarkan disebut ....
A. Berita
B. Iklan
C. Pidato
D. Pengumuman

21. Perhatikan pernyataan berikut !


1) Bahasa yang digunakan informatif
2) Bahasa yang digunakan membosankan
3) Dilengkapi dengan gambar yang menarik
4) Bahasanya panjang dan berbelit-belit

Pernyataan di atas yang merupakan ciri-ciri iklan adalah ....


A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 1 dan 3
D. 3 dan 4
22. Perhatikan iklan di bawah ini !

Iklan di atas merupakan bentuk iklan ....


A. Kolom
B. Layanan masyarakat
C. Baris
D. Elektronik

23. Iklan yang ditayangkan pada media elektronik harus memuat unsur desire.
Maksud dari unsur desire adalah ….
A. Mampu menarik perhatian masyarakat umum
B. Menarik konsumen untuk membeli produk
C. Mendapatkan kepercayaan dari konsumen
D. Menggerakkan keinginan konsumen

24. Perhatikan iklan di bawah ini !


Kesimpulan isi iklan di samping adalah ….
A. Marilah kita makan ikan karena ikan bergizi tinggi, murah dan
enak
B. Marilah kita makan ikan karena ikan bergizi tinggi, mahal dan
enak
C. Makan ikan membuat tubuh menjadi lemas
D. Makanlah ikan karena harganya mahal

25. Perhatikan iklan di bawah ini !

Isi informasi yang disampaikan pada iklan di samping yang


tepat adalah ….

A. Buku adalah paru-paru dunia


B. Buku dapat membuat hidup lebih baik
C. Buku adalah jendela kehidupan
D. Dengan membaca buku, kita akan mendapat
pengetahuan yang luas
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat !

26. Para ilmuwan memperkirakan bahwa jumlah harimau langka cenderung turun hingga
mencapai 618 ekor pada 2012. Ini merupakan pengurangan lebih dari 16 persen sejak
tahun 2000. Penelitian yang dipublikasikan dalam Nature Communications, Rabu
(6/12/2017), menyatakan bahwa pembukaan lahan merusak Sebagian besar habitat
harimau.

Makna kata dipublikasikan pada kalimat tersebut adalah ….

27. Pada tanggal 18 Agustus 1945, PPKI mengadakan sidang pertama di Gedung Kesenian
Jakarta. Sidang dipimpin oleh Ir. Soekarno. Anggota sidang PPKI berjumlah 27 orang.

Kalimat tanya yang menggunakan kata tanya ‘siapa’ yang sesuai dengan isi paragraf di
atas adalah ….

28. Perhatian penggalan surat di bawah ini !

PEMERINTAH KABUPATEN KUDUS


DINAS PENDIDIKAN KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA
SD UNDAAN
Alamat : Jl.Kudus Purwodadi Undaan Kudus,59372

Penggalan surat di atas terdapat pada bagian ….

29. Cara yang digunakan pengarang dalam mengisahkan cerita disebut ….

30. Perhatikan iklan di bawah ini !

Kata pada iklan di atas yang tidak baku adalah ….

Anda mungkin juga menyukai