Anda di halaman 1dari 6

Soal PTS SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2020-2021

Pelajaran : Tema 6

Hari /Tanggal : Senin ,15 Maret 2021


PKN

1. Pernyataan yang benar tentang pelaksanaan kewajiban dan hak selalu berjalan beriringan
ditunjukkan oleh...
a. Seorang siswa yang mengerjakan piket dengan baik sehingga haknya untuk mendapatkan
kelas yang bersih dan sehat akan terwujud
b. Dua orang siswa yang mengobrol di ruang perpustakaan sekolah sehingga mengganggu
siswa lain yang sedang berkonsentrasi membaca
c. Seorang sopir angkutan umum yang berhenti untuk menaikkan penumpang tidak pada
tempatnya akan menimbulkan kemacetan
d. Seorang siswa yang tidak menyimak saat gurunya sedang menerangkan sehingga ia tidak
mendapat informasi yang telah disampaikan guru
2. Seseorang akan mendapatkan haknya setelah melaksanakan ….
a. Keinginan c.Keharusan
b. Kewajiban d.Perintah
3. Seorang anak yang belajar dengan nyaman merupakan bentuk …. Siswa disekolah.
a. Kewajiban b. hak c. keharusan d. cita-cita
4. Hutan menjadi gundul karena banyak masyarakat yang menebang pohong untuk
mengalihfungsikan hutan tersebut menjadi lahan pertanian. Akibat yang akan terjadi karena
tidak melaksanakan kewajiban menjaga hutan adalah…
a. Terjadinya longsor dan banjir saat musim hujan
b. Kebutuhan lahan pertanian terpenuhi
c. Kebutuhan air bagi binatang tercukupi
d. Lahan pertanian akan semakin baik kualitasnya
5. Anita tidak pernah mengerjakan tugas dengan baik. Setiap mendapat giliran piket ia selalu
menolak ajakan regunya. Sikap anita merupakan pelanggaran terhadap kewajiban
dilingkungan…
a. Rumah b.Masyarakat c.Sekolah d.Bermain
6. Berikut kewajiban sebagai siswa dilingkungan rumah yang benar, kecuali ….
a. Kewajiban belajar
b. Kewajiban untuk membantu orang tua mencari uang
c. Kewajiban menjalankan perintah agama
d. Kewajiban membantu orang tua membereskan pekerjaan rumah
7. Dalam UUD 1945 Pasal 31 ayat (1) berisikan hak tentang ….
a. Mendapat perlindungan hokum
b. Memperoleh fasilitas pelayanan kesehatan
c. Mendapat pendidikan
d. Kemerdekaan berserikat dan berkumpul serta mengeluarkan pikiran
8. Memanfaatkan sumber daya alam merupakan … seluruh warga negara.
a. hak b. tugas c. kewajiban d. tanggung jawab
9. Menjaga kebersihan lingkungan di masyarakat akan lebih efektif jika dikerjakan oleh ….
a. Pejabat desa b. Semua masyarakat
c. Kepala desa d. Para orang tua
10. Kerja sama seperti kerja bakti membersihkan sungai adalah hal yang dapat mencegah ….
a. Persatuan dan kesatuan b. Kerukunan antar warga
c. Jumlah nyamuk menurun d. Perpecahan dan pertikaian
BAHASA INDONESIA

11. Isi dari teks non fiksi pada umumnya dikembangkan dengan jenis paragraf…
a. Persuasi dan Narasi c. Argumentasi dan Narasi
b. Narasi dan Deskripsi d. Eksposisi dan Argumentasi
12. Salah satu cara memperkirakan informasi dari teks non fiksi adalah dengan membaca scanning.
Ciri dari teknik membaca scanning adalah…
a. Membaca keseluruhan isi teks c.Mencari kata kunci bagian tertentu dari teks
b. Menuliskan kembali isi bacaan d.Menuliskan kristik dan komentar seputar teks
13. Teks non fiksi yang menceritakan kisah perjalanan hidup seseorang tokoh yang dijelaskan oleh
dirinya sendiri adalah…
a. Biografi b.Autobiografi c.Narasi d.Frosa
14. Berikut ini letak gagasan utama pada suatu paragraph kecuali…
a. Diawal b.Diakhir c.Diawal dan diakhir d.Diawal dan tengah
15. Memperkirakan isi suatu bacaan dapat dilakukan dengan hal berikut keculi….
a. Membaca scanning c. Menentukan kata kunci
b. Membaca seluruh teks d.Menentukan gagasan utama
16. Perhatikan judul teks berikut!
Manfaat Mendaur Ulang Sampah diLingkungan Rumah
Kata kunci dari judul teks tersebut adalah …
a. manfaat dan daur ulang sampah b. manfaat dan daur ulang
c. sampah dan lingkungan rumah d. daur ulang dan sampaH
17. Perhatikan paragraf berikut!
Peduli terhadap lingkungan adalah kewajiban kita sebagai warga negara. Peduli terhadap
lingkungan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kita bisa menunjukkan sikap
peduli terhadap lingkungan dengan berbagai cara. Misalnya, kerja bakti membersihkan
selokan, kerja bakti menanam pohon, taat membayar pajak, dan ronda di malam hari.
Pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah ….
a. Apa yang harus dilakukan warga untuk menjaga keamanan lingkungan?
b. Mengapa sikap peduli terhadap lingkungan menjadi kewajiban setiap warga
negara?
c. Apa bentuk kepedulian terhadap lingkungan yang bisa dilakukan setiap warga
negara?
d. Bagaimana hubungan kepedulian terhadap lingkungan dengan kesejahteraan
masyarakat?
18. Perhatikan paragraf berikut!
(1) Bunga anggrek bulan merupakan salah satu tanaman yang banyak dijadikan
sebagai hiasan.
(2) Baik hiasan untuk di taman maupun di halaman rumah.
(3) Hal tersebut dikarenakan bunga anggrek memiliki bentuk yang unik dan warna
mahkota yang cerah.
(4) Selain itu, proses penanaman dan perawatan jenis bunga ini juga cenderung
mudah.
Kalimat utama paragraf tersebut ditunjukkan oleh kalimat nomor ….
a. (1) b. (2) c. (3) d. (4)
19. Bacalah kalimat berikut .Jika ….obatdirasa tidak memberi manfaat ,segera periksa
kedokter. Kata yang tepat melengkapi kalimat diatas adalah….
a. Penggunaan b.Digunakan c.Menggunakan d.Gunakan
20. Langkah awal dalam mencari informasi dari bacaan adalah….
a. Melihat teks sekilas saja c. Membaca pelan-pelan
b. Membaca teks berulang-ulang d. menyusun sumber informasi dengan baik
IPA
21. Beberapa hal yang akan dialami pada masa pubertas adalah sebagai berikut, kecuali….
a. Pematangan fungsi organ reproduksi c.Perubahan fisik / bentuk tubuh
b. Perubahan psikis d.Penurunan daya tahan tubuh
22. Perubahan bentuk tubuh pada masa pubertas dipengaruhi oleh …
a. Hormone dalam tubuh c.Pergaulan
b. Pendidikan dalam keluarga d.Pendidikan dalam sekolah
23. Berikut ini yang tidak termasuk perubahan fisik pada remaja laki-laki adalah…
a. Tumbuh rambu halus pada ketiak c.Suara membesar dan berat
b. Tumbuh jakun dan kumis d.Mencari jati diri
24. Berikut yang termasuk perubahan psikis pada remaja perempuan adalah…
a. Pinggul melebar c.Tumbuh rambut halus pada kemaluan
b. Senang berhias dan merawat diri d.Payudara membesar
25. Sikap yang harus dilakukan seorang remaja yang sedang dalam masa pubertas adalah…
a. Meminta bimbingan orang tua c.Bergaul dengan orang asing
b. Mencari informasi hanya dari internet d.Belajar memakai kosmetik
26. Berikut ini cara menjaga kesehatan reproduksi, kecuali ….
a. mengganti pakaian dalam minimal dua kali sehari
b. menggunakan handuk yang kering dan bersih
c. membasuh organ reproduksi dari arah belakang ke depan
d. menggunakan pakaian yang menyerap keringat
27. Kak Edo sekarang sudah tampak berkumis, dadanya lebih bidang, dan suaranya
membesar. Munculnya ciri seperti Kak Edo menandakan ia telah memasuki masa ….
a. peralihan b. penuaan c. remaja d. anak-anak
28. Pernyataan yang benar tentang masa pubertas adalah ….
a. sering menyendiri di rumah
b. perubahan fisik tidak terlihat
c. hormon-hormon reproduksi belum berfungsi
d. masa pubertas perempuan lebih cepat daripada laki-laki
29. 1. Menjaga kelestarian dan keseimbangan alam akan membuat manusia mendapatkan ….
a. Keuntungan yang tidak terbatas
b. Manfaat dalam memenuhi kebutuhan
c. Akibat dari perkembangan populasi hewan
d. Dampak buruk dari perkembangan tumbuhan
30. . Lingkungan yang kotor dapat menimbulkan berbagai penyakit, hal itu bisa diakibatkan
antara lain karena …
a. Lingkungan yang kotor bisa menjadi sarang nyamuk
b. Lingkungan yang kotor merugikan pemerintah
c. Lingkungan yang kotor menyebabkan banjir
d. Lingkungan yang kotor menjadi habitat ikan besar
IPS
31. Puncak perjuangan bangsa Indonesia sekaligus sebagai tonggak sejarah bangsa disebut…
a. Hari kemerdekaan Indonesia c. Hari kebangkitan nasional
b. Hari sumpah pemuda d. Hari kesaktian pancasila
32. Sikap berikut yang mencermikan rasa cinta terhadap tanah air adalah…
a. Menggunakan produk buatan dalam negeri
b. Selalu berlibur ke luar negeri
c. Menggunakan hak pilih dalam pemilu
d. Melestarikan kebudayaan Indonesia
33. Kegiatan yang dapat digunakan seorang siswa dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia
adalah…
a. Belajar dengan giat dan sungguh-sungguh
b. Mengikuti kegiatan militer
c. Berpatroli keliling komplek unuk menangkap pencuri
d. Mengikuti peperangan
34. Berikut yang tidak termasuk kebijakan pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat adalah…
a. Membangun sarana dan prasarana pendidikan
b. Menjalankan program Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS)
c. Membangun infrastruktur di berbagai daerah
d. Meningkatkan budaya korupsi
35. Sikap menghormati perbedaan suku, budaya, agama disebut…
a. Rela berkorban c. Cinta tanah air
b. Toleransi d. Patriot
36. Ir. Soekarno dan Drs. Moh Hatta dibawa ke Rengasdengklok agar ….
a. segera melantik presiden dan wakil presiden
b. segera memproklamasikan kemerdekaan
c. segera berdamai dengan Jepang
c. segera mengusir Jepang
37. Arti pentingnya kemerdekaan bagi suatu bangsa adalah…
a. bebas dari penjajah dan kebebasan mengatur negara sendiri
b. tidak lagi bekerja sama dengan Negara lain dan penjajah
c. tidak lagi berhubungan dengan Negara mana pun
d. penghapusan semua pengaruh dari penjajah
38. upaya berikut yang dapat dilakukan warga untuk mendukung terwujutnya program
pemerintah memperbanyak lapangan kerja adalah….
a. Melanjutkan pendidikan setinggi-tingginya
b. Melamar pekerjaan ke luar negeri
c. Membayar pajak dan retribusi
d. Membuka usaha sendiri
39. Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia diperingati setiap tanggal….
a. 1 Juni b.17 Agustus c.28 Oktober d.22 Desember
40. Mempertahankan Kemerdekaan Indonesia adalah tugas….
a. Siswa b.Guru c.Orang tua d.Seluruh warga Negara
SBDP
41. Interval dari nada 1 ke nada 2 diatas atau dibawahnya disebut …
a. Sekon b.Tetrs c.Prime d.Kuarto
42. Tari kreasi biasanya menggunakan pola lantai…
a. Melingkar b.Lurus c.Horizontal d.Lurus dan melingkar
43. Tari daerah yang menggunakan pola lantai lurus adalah…
a. Kecak b.Saman c.Seudati d.Jaipong
44. Berdasarkan tujuannya reklame yang dibuat pemerintah sebagai ajakan membayar pajak tepat
waktunya tergolong kedalam reklame…
a. Komersil b.Non komersial c.Peringatan d.Penerangan
45. Berdasarkan sifatnya reklame yang berisi larangan merokok ditempat umum tergolong kedalam
reklame…
a. Peringatan b.Permintaan c.Komersial d.Penerangan
46. Berikut Pembagian reklame berdasarkan sifatnya ,kecuali….
a. Reklame peringatan c.Reklame penerangan
b. Reklame permintaan d.Reklame penawaran
47. Dondo memainkan pianika untuk mengiringi lagu Mariam Tomong.Pianika dimainkan dengan
cara…
a. Ditiup b.Digoyang c.Dipukul d.Ditekan
48. Tari tradisional merupakan tarian yang berasal dari ……
a. Desa b.Daerah c.Provinsi d.Kecamatan
49. Tarian yang disajikan oleh dua orang disebut tari…..
a. Kelompok b.Berpasangan c.Perseorangan d.Tunggal
50. Berikut ini tempat reklame biasanya dipajang ,kecuali….
a. Jalan raya b.Rumah c.Tempat ibadah d.Sekolah

Anda mungkin juga menyukai