Anda di halaman 1dari 8

PERATURAN KARAOKE

Peraturan :
1. Peserta memakai pakaian Seragam Sekolah.
2. Peserta didampingi oleh guru perwakilan dari sekolah.
3. Peserta harus menghafal teks lagu.
4. Lagu di tentukan oleh Koordinator Lomba Karaoke PORSENI MIPA XX SMA KORPRI Bekasi.
5. Peserta di perbolehkan memilih salah satu lagu PENYISIHAN yang telah disediakan .Lagu FINAL
ditentukan oleh panitia
6. Peserta maksimal 2 orang dari perwakilan sekolah.
7. Lagu telah di sediakan oleh panitia.
8. Lagu PENYISIHAN dipilih oleh peserta pada saat technical meeting sedangkan lagu FINAL diundi oleh
panitia pada saat Technical Meeting.
9. Peserta diharuskan daftar ulang sebelum perlombaan dimulai, daftar ulang dibuka pukul 07.00 sampai
pukul 08.30. (Lewat dari jam yang di tentukan, peserta tidak dapat mengikuti Cek Sound).
10. Peserta diharuskan berkumpul 15 menit sebelum perlombaan dimulai.
11. Persyaratan yang harus di penuhi terakhir di serahkan ke panitia pada saat Technical Meeting.
Pesertadiwajibkan membawa Foto copy kartu tanda pelajar (2 lembar), Foto 3 x 4 (2 lembar), Formulir,
SKS (Surat Keterangan Sekolah 1 lembar).
12. Pada saat lomba berlangsung jika salah satu peserta membuat keributan maka akan dikenakan
sanksi diskualifikasi.
13. Jumlah peserta maksimal 30 orang. Jika sebelum hari tersebut jumlah peserta sudah mencapai
ketentuan, maka pendaftaran ditutup.
14. Pada babak final diambil 6 peserta untuk memperebutkan juara I, II, III.
15. Babak final diadakan pada saat itu juga.
16. Lomba dimulai pukul 09.00 sampai dengan selesai.
17. Peserta diharuskan memenuhi peraturan yang telah ditententukan dan menjaga kebersihan serta
ketertiban di SMA KORPRI BEKASI.
18. Pada saat lomba berlangsung, peserta yang telah di panggil selama 3 kali tetapi tidak hadir, maka
akan di diskualifikasi.
19. Jika peserta tidak hadir pada saat Technical Meeting, maka peserta harus mematuhi dan menerima
segala ketentuan pada saat Technical Meeting.
KRITERIA PENILAIAN :
• Voice : Intonasi, Artikulasi, Harmonisasi.
• Performance : Ekspresi, Penghayatan, Penampilan.

LAGU-LAGU PILIHAN (PENYISIHAN) :


1. Aku Bukan Untukmu - Rossa
2. Greenade - Brunomars
3. Rolling In The Deep - Adele
4. Bawalah Cintaku - Afgan
5. Demi cinta - kerispatih
6. If Aint Got You - Alicia Keys

LAGU-LAGU PILIHAN (FINAL) :


1. Because You Loved Me - Celine Dion
2. Matahariku - Agnes Monica
3. Listen – Beyonce
4. Hurt - Christina Aguilera
5. One Last Cry - Briank McKnight
PERATURAN LUKIS
KETENTUAN :
1. Peserta adalah Siswa/I SMP Sederajat
2. Melampirkan surat keterangan siwa (SKS) dari sekolah
3. Pas foto 3x4 (2 lembar)
4. Mengisi formulir pendaftaran
5. Fotocopy kartu pelajar yang didampingi oleh guru pendamping.
PERATURAN :
1. Peserta wajib mendaftar ulang 30 menit sebelum lomba dimulai.
2. Perlengkapan yang dibawa oleh pihak peserta :
- Cat air/cat acrylic/cat poster
- Kuas
- Palet
- Tisu, dll.
3. Media yang digunakan peserta adalah kanvas 40x50cm (disediakan dari panitia).
4. Peserta lomba diberikan waktu 3 jam menyeleseikan lukisannya.
5. Setelah waktu yang ditentukan selesai, peserta diwajibkan berhenti melukis.
6. Peserta dilarang keras berbuat curang dengan cara apa pun.
7. Bila melanggar peraturan di atas, maka peserta akan didiskualifikasi.
8. Lukisan peserta harus mengikuti tema yang diajukan “ Senja ”.
9. Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat digangu gugat.
10. Dilarang membawa atau melihat contoh pada saat lomba dimulai
11. Penggunaan spidol pensil tipex dilarang pada saat sudah mulai mengecat

PENILAIAN :
1. Komposisi
2. Proporsi
3. Keindahan
4. Kebersihan
5. Kesesuaian dengan tema
PERATURAN PUISI
PERATURAN :
1. Peserta maksimal 2 orang dari setiap sekolah.
2. Peserta wajib hadir 30 menit sebelum acara dimulai.
3. Peserta diwajibkan daftar ulang.
4. Pada saat perlombaan, jika sampai 3 kali dipanggil dan tidak hadir maka peserta yang
bersangkutan akan tampil setelah peserta terakhir di putaran pertama.
5. Pada saat perlombaan dimulai, peserta harus menjaga ketenangan (tidak boleh berisik).
6. Peserta harus siap membacakan 3 puisi untuk putaran pertama dan putaran kedua yang di
sediakan oleh panitia.
7. Pada putaran pertama, peserta boleh memilih sendiri 3 puisi yang telah disiapkan.
Sedangkan, pada putaran kedua peserta tidak diperbolehkan memilih sendiri puisi. Peserta
harus siap dengan 3 puisi yang disiapkan pada putaran kedua.
8. Peserta tidak boleh mengurangi atau menambahkan kata pada puisi yang telah disediakan.
9. Peserta tidak boleh menggunakan alat pengiring dalam bentuk apapun (main sendiri atau
dimainkan orang lain).
10. Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
KRITERIA PENILAIAN :
1. Penghayatan.
2. Ekspresi / Mimik.
3. Vocal dan Intonasi.
4. Totalitas dan keutuhan pembacaan puisi.
Putaran Pertama :
1. Hidup karya Trianisa Shafiera
2. Selamat Jalan Kasih karya Adelina Rizkyta Nur Amalia
3. Sang Elang karya Moch Khildan Gunawan
Putaran Kedua :
1. Diponegoro karya Chairil Anwar
2. Doa karya Taufiq Ismail
3. Pada Suatu Hari Nanti karya Supardi Djoko Darmono
=================================================
Karya Trianisa Shafiera
HIDUP
Tersayat hatiku melihatnya
Dipinggir sudut kota
Lusuh..kumuh..terlunta-lunta..
Untuk mencari rezekinya
Sadarkah engkau sahabat
Waktu berjalan begitu cepat
Gemilau kehidupan kian meningkat
Pedulikah kau pada sesama wahai sahabat?
Kata mulai mudah diucapkan
Berat untuk dilakukan
Uluran tangan dan sepeser uang kecilmu
Bernilai besar untuk sesamamu
=================================================
Karya Adelina Rizkyta Nur Amalia
SELAMAT JALAN KASIH
Laut sepi tanpa ombak
Bunga layu tanpa air
Sang surya tak berkutik tanpa sinarnya
Bak hati ini
Selalu sepi tanpa kehadiranmu
Kau pergi meninggalkanku
Sulit dan sakit kurasakan
Ku tahan semua rasa dihati
Ku yang mencintaimu penuh kerapuhan
Dengan menahan isakanmu
Ku katakan padamu
Selamat jalan kekasih
=================================================
Karya Moch Khildan Gunawan
SANG ELANG
Di ibaratkan burung, akulah ayam yang malam
yang belum mendapatkan ilmu dari sang elang
Sang elang yang berani, cerdas, peduli terhadap makhluk hidup lainnya
Meskipun aku tidak mengenalmu
Aku tahu bahwa sang elang yang memiliki kebaikan sangat amat tak terhitung
Seribu ataupun sejuta kata tak bisa menjelaskan kebaikan
Sang fajar terbit menyinari dunia
Kenyataan yang pahit menjadi kabar duka
Sang elang yang gagah perkasa
Telah tenang disisinya
=================================================
Karya Chairil Anwar
DIPONEGORO
Di masa pembangunan ini
tuan hidup kembali
Dan bara kagum menjadi api
Di depan sekali tuan menanti
Tak gentar. Lawan banyaknya seratus kali.
Pedang di kanan, keris di kiri
Berselempang semangat yang tak bisa mati.
MAJU
Ini barisan tak bergenderang-berpalu
Kepercayaan tanda menyerbu.
Sekali berarti
Sudah itu mati.
MAJU
Bagimu Negeri
Menyediakan api.
Punah di atas menghamba
Binasa di atas ditindas
Sesungguhnya jalan ajal baru tercapai
Jika hidup harus merasai
Maju
Serbu
Serang
Terjang
=================================================
Karya: Taufiq Ismail
DOA
Tuhan kami
Telah nista kami dalam dosa bersama
Bertahun-tahun membangun kultus ini
Dalam pikiran yang ganda
Dan menutupi hati nurani
Ampunilah kami
Ampunilah
Amin
Tuhan kami
Telah terlalu mudah kami
Menggunakan AsmaMu
Bertahun di negeri ini
Semoga Kau rela menerima kembali
Kami dalam barisanMu
Ampunilah kami
Ampunilah
Amin
=================================================
Karya : Supardi Djoko Damono
PADA SUATU HARI NANTI
Pada suatu hari nanti,
Jasadku tak akan ada lagi,
Tapi dalam bait-bait sajak ini,
Kau tak akan kurelakan sendiri.
Pada suatu hari nanti,
Suaraku tak terdengar lagi,
Tapi di antara larik-larik sajak ini.
Kau akan tetap kusiasati,
Pada suatu hari nanti,
Impianku pun tak dikenal lagi,
Namun di sela-sela huruf sajak ini,
Kau tak akan letih-letihnya kucari
PERATURAN STORY TELLING
PERATURAN LOMBA
1. Peserta berasal dari sekolah yang terdaftar dan berada di wilayah NKRI.
2. Peserta adalah siswa/i SMP atau sederajat yang merupakan perwakilan sekolahnya masing-
masing.
3. Panitia lomba akan memberikan petunjuk kepada peserta tentang waktu peserta untuk
memulai dan mengakhiri cerita.
4. Peserta diperkenankan untuk membawa teks cerita ke atas panggung.
5. Judul cerita yang akan dilombakan “Bebas”.
6. Peserta wajib menyerahkan text yang akan diceritakan saat technical meeting.
7. Peserta diperbolehkan membawa properti dan menggunakan kostum yang sesuai dengan
cerita.
8. Penilaian ditentukan oleh juri yang dipilih dengan kriteria penilaian sebagai berikut:
→ Fluency
→ Intonation
→ Properties
→ Costumes
→ Expression
→ Improvisation
9. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
10. Setiap peserta mempunyai waktu minimal 5 menit maksimal 7 menit untuk bercerita.
→ Bendera hijau : ketika peserta sudah siap, wasit akan mengangkat bendera hijau
→ Bendera kuning : tanda waktu sudah 5 menit, dan peserta di perkenankanberhenti bercerita.
Jika peserta tampil lebih dari 5 menit, maka akan ada pengurangan nilai
→ Bendera merah : tanda waktu sudah habis
11. Setiap peserta diharuskan hadir di tempat kegiatan selambat-lambatnya 30 menit sebelum
acara dimulai.
12. Apabila ada peserta yang berhalangan hadir, maka tidak diperbolehkan untuk digantikan.
13. Peserta dan pendamping diharuskan menjaga kebersihan dan ketertiban.
14. Peserta diperkenankan untuk berimprovisasi.
PERATURAN MTQ
KETENTUAN :

1. Peserta adalah pelajar SMP/sederajat yang terdaftar.


2. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran, melampirkan fotocopy Kartu Tanda Pelajar, pas
foto 3x4 (2 lembar), dan Surat Keterangan Siswa (SKS) dari sekolah.
3. Peserta maksimal diwakili oleh 2 orang/sekolah.
4. Peserta wajib didampingi oleh guru pendamping asal sekolah.
5. Peserta wajib mendaftar ulang 30 menit sebelum lomba dimulai.
6. Peserta wajib mengenakan pakaian muslim yang sopan/tertutup.
7. Surah yang akan dibaca oleh peserta ditentukan dengan kertas kocokan.
8. Berikut Surah yang akan dibaca oleh peserta :
• (Q.S Ali ‘Imran dimulai dari ayat 133 sampai berakhirnya waktu yang di sediakan selama 7
menit)
• (Q.S Al-Isra dimulai dari ayat 1 sampai berakhirnya waktu yang di sediakan selama 7 menit)
• (Q.S Al-Anfal dimulai dari ayat 1 sampai berakhirnya waktu yang di sediakan selama 7 menit)
• (Q.S Luqman dimulai dari ayat 12 sampai berakhirnya waktu yang di sediakan selama 7
menit)
9. Kriteria penilaian:
a. Fashohah : Makhroj & Dinamik
b. Tajwid : Hukum bacaan & Lagu
c. Lagu : Bayati, Shoba, Hijaz, Nahawand, Rost, Jiharkah, Sikah
d. Adabutilawah : Kostum & Salam
10. Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
11. Bila diperlukan sewaktu-waktu ketentuan dan peraturan dapat berubah.
12. Semua peserta diharuskan mematuhi segala aturan yang telah ditentukan dan menjaga
Kebersihan SMA KORPRI Bekasi.

Anda mungkin juga menyukai