Anda di halaman 1dari 3

SOAL NUMERASI

Sampah anorganik lebih lama terurai dibandingkan dengan sampah organik. Waktu
dekomposisi popok sekali pakai lebih lama dari plastik, namun kurang dari kulit sintetis.
Berapa waktu dekomposisi yang mungkin dari popok sekali pakai?

a. 100 tahun
b. 250 tahun
c. 375 tahun
d. 475 tahun
e. 575 tahun
PEMBAHASAN:

Perhatikan data pada diagram batang di atas!

- Waktu dekomposisi sampah plastik adalah 400 tahun. Jika diketahui waktu
dekomposisi popok sekali pakai lebih lama dari plastik, maka waktu dekomposisi popok
akan lebih dari 400 tahun.

- Waktu dekomposisi sampah kulit sintetis adalah 500 tahun. Jika diketahui waktu
dekomposisi popok sekali pakai kurang dari kulit sintetis, maka waktu dekomposisi
popok akan kurang dari 500 tahun.

Jadi, waktu dekomposisi popok berkisar antara 400 tahun sampai 500 tahun. 

Perhatikan pilihan jawaban di atas. Nilai yang berkisar di interval 400 dan 500 adalah
pilihan D, yaitu 475 tahun.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.


Contoh Soal AKM Numerasi Aritmetika

Ady sedang menjumlahkan nomor-nomor pada halaman buku yang terdiri dari 20
halaman. Jumlah yang ia dapatkan adalah 224. Ternyata terjadi kekeliruan, yaitu ada
satu halaman yang dihitung dua kali.

Jika buku dimulai dari halaman 1 sampai 20, maka halaman yang dihitung dua kali
adalah ….

A. 8
B. 10
C. 14
D. 15

PEMBAHASAN
Jumlah halaman buku dari 1 sampai 20 dapat dijumlahkan dengan konsep barisan aritmatika
1 + 2 + 3 + …. + 20
Rumus jumlah suku ke - n barisan aritmatika adalah
Sn=n/2 {2a + (n-1)b} atau Sn = n/2 (a + Un)
S20 = 20/2 (1 + 20) = 210
Karena jumlah yang didapatkan 224, maka halaman yang dihitung dua kali adalah 14

Anda mungkin juga menyukai