Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH PELANTIKAN

BP BPM DAN SEMA


FAKULTAS TEOLOGI UKAW KUPANG
MB. 2018/2019

Sub tema :
“Tetapi jika aku harus hidup di dunia ini, itu berarti
bagiku bekerja memberi buah.”
(Filipi 1:22a)

#KapelaFakultasTeologiUKAWKupang
#Jumat,9Maret2018
PANGGILAN BERIBADAH
Liturgos : Bumi menjadi saksi cinta dan kasih Yesus Kristus. Langit menceritakan
keagungan penderitaan-Nya. Kini biarlah telinga, mata dan hati ini terbuka
untuk merasakan dan memahami arti dari jalan sengsara yang dilalui oleh Sang
Anak Manusia.
Jemaat : Menyanyi NKB 73:1 “Kasih Tuhanku Lembut” Jemaat Berdiri
1. Kasih Tuhanku lembut ! Yesus datang di dunia, Ref.:
Pada-Nya ‘ku bertelut tanggung dosa manusia; Kasih besar ! Kasih besar !
Dan ‘ku dambakan penuh : Bagiku pun nyatalah : Tidak terhingga dan ajaib
Kasih besar ! Kasih besar ! benar: Kasih besar !

VOTUM DAN SALAM


Liturgos : Pertolongan kita adalah dalam nama Tuhan yang menjadikan langit dan bumi,
yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan
tangan-Nya. Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita dan dari
Tuhan Yesus Kristus menyertai saudara-saudari.
Jemaat : Dan sertamu juga. Jemaat Duduk

PENGAKUAN DOSA
Liturgos : Seringkali kita katakan bahwa kita mencintai Tuhan. Tetapi, seringkali pula
kita lupa bertanya “Mengapa dosa tetap saja menodai cinta ini kepada-Nya?”
Padahal Dia telah dengan sempurna mengasihi, menuntun bahkan mengampuni
segala dosa kita. Saudara-saudariku marilah kita merendahkan diri dihadapan
Tuhan dan mengaku dosa kita.
Saat Teduh
Jemaat : Menyanyi “Seperti Yang Kau Ingini”
Bukan dengan barang fana Ref.: Ku telah mati dan tinggalkan
KAU membayar dosaku Jalan hidupku yang lama
Dengan darah yang mahal Semuanya sia-sia
Tiada noda dan celah Dan tak berarti lagi

Bukan dengan emas perak Hidup ini kuletakkan


KAU menebus diriku Pada mezbah-Mu ya Tuhan
Oleh segenap kasih Jadilah padaku seperti
Dan pengorbanan-Mu Yang KAU ingini

BERITA ANUGERAH
Liturgos : Berbahagialah setiap orang yang tidak mengeraskan hatinya di dalam dosa,
namun mau membuka diri pada rahmat Allah. Dengarkanlah Firman Tuhan
“Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah
dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-cuma karena penebusan
dalam Kristus Yesus.”
Jemaat : Menyanyi KJ 183:2 “Menjulang Nyata Atas Bukit Kala”
2. SalibMu, Kristus, tanda pengasihan Di dalam Tuhan kami balik lahir,
Mengangkat hati yang remuk redam, Insan bernoda kini berseri
Membuat dosa yang tak terperikan Teruras darah suci yang mengalir
Di lubuk cinta Tuhan terbenam Di salib pada bukit kalvari
PUJIAN MAZMUR 92:13-16 Jemaat Berdiri
Perempuan: Pujilah TUHAN, hai jiwaku!
Laki-laki: Pujilah nama-Nya yang kudus, hai segenap batinku!
Perempuan: Pujilah TUHAN, hai jiwaku,
Laki-laki: Dan janganlah lupakan segala kebaikan-Nya!
Perempuan: Dia yang mengampuni segala kesalahanmu,
Laki-laki: Yang menyembuhkan segala penyakitmu,
Perempuan: Dia yang menebus hidupmu dari lobang kubur,
Laki-laki: Yang memahkotai engkau dengan kasih setia dan rahmat,
Perempuan: Dia yang memuaskan hasratmu dengan kebaikan
Laki-laki: Sehingga masa mudamu menjadi baru seperti pada burung rajawali.
Jemaat : Menyanyi KJ 314:1 “Pujilah Sumber HidupMu”
1.Pujilah Sumber hidupmu; Bunyikan bersama suling dan rebana
Puji Dia di dalam sorga sampai Sambil melagukan syukur bagi Tuhan
kekal abadi Pujilah sumber hidupmu!
Pujilah sumber hidupmu !
Jemaat Duduk
PEMBERITAAN FIRMAN
Jemaat : Menyanyi KJ 178:2 “Kar’na KasihNya Padaku”
2. Dengan sabar dan hikmatnya Ref.: O, betapa mulia dan ajaib
Yesus pimpin hidupku; kuasaNya!
Firman dan kebenaranNya itulah Kasih Jurus’lamat dunia menebus
peganganku. manusia.
- DOA
- PEMBACAAN FIRMAN
- KHOTBAH

VOCAL GROUP FATEG 16

PENEGUHAN BP BPM DAN SEMA FATEG UKAW KUPANG


- PEMBACAAN SK PELANTIKAN
- PENEGUHAN BP BPM DAN SEMA FATEG UKAW KUPANG OLEH DEKAN

BP dilantik : Menyanyikan KJ 364:1 “Berserah Kepada Yesus” (sambil berlutut)


1.Berserah kepada Yesus Ref.: Aku berserah, aku berserah;
Tubuh, roh dan jiwaku; kukasihi, kepadaMu, Jurus’lamat,
kupercaya, kuikuti Dia t’rus. aku berserah!

Dekan : (Berdoa untuk BP BPM dan SEMA MB. 2018/2019)

BP dilantik : Menyanyikan KJ 364:4 “Berserah Kepada Yesus” (sambil berdiri)


4. Berserah kepada Yesus Ref.: Aku berserah, aku berserah;
Kuberikan diriku. B’ri kasihMu dan kepadaMu, Jurus’lamat,
kuasaMu, ya, berkati anakMu! aku berserah!

Dekan : Saya selaku Dekan Fakultas Teologi pada hari ini, Jumat 9 Maret 2018
menerima hasil Rapat Umum Anggota Badan Perwakilan Mahasiswa Fakultas
Teologi UKAW Kupang tahun 2018. Khususnya tentang penetapan BP BPM
dan SEMA Fakultas Teologi yang baru dan meneguhkan saudara/I sebagai BP
BPM dan SEMA Fakultas Teologi periode 2018/2019. Saya percaya saudara/i
yang terpilih adalah pribadi yang cakap dan telah mengikhlaskan diri untuk
mengemban tanggung jawab dalam memimpin dan mengelola organisasi
mahasiswa demi pelayanan kemahasiswaan di Fakultas Teologi.
“Karena itu saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah dan
giat selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu bahwa dalam persekutuan
dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.” (I Korintus 15:58)
PERSEMBAHAN
Jemaat : Menyanyi NKB 199:1-3 “Sudahkah Yang Terbaik Ku Berikan”
1.Sudahkah yang terbaik ‘ku berikan 2. Begitu banyak waktu yang terluang
Kepada Yesus Tuhanku? Sedikit ‘ku b’ri bagiNya
Besar pengurbananNya di Kalvari! Sebab kurang kasihku pada Yesus;
DiharapNya terbaik dariku. Mungkinkah hancur pula hatinya?

Ref.: Berapa yang terhilang t’lah ‘ku cari 3. Telah ‘ku perhatikankah sesama,
Dan ‘ku lepaskan yang terbelenggu? Atau ‘ku biarkan tegar?
Sudahkah yang terbaik ‘ku berikan ‘Ku patut menghantarnya pada Kristus
Kepada Yesus, Tuhanku? Dan kasih Tuhan harus ‘ku sebar.
DOA SYAFAAT
PENGUTUSAN & BERKAT
Pelayan : Allah mengutus Yesaya untuk menubuatkan kedatangan-Nya. Allah mengutus
Yohanes Pembaptis untuk mempersiapkan jalan bagi-Nya. Kini Allah telah
mengutus kita ke dalam dunia. Pergilah bersama Yesus Kristus yang tlah
berkorban untukmu. Jadilah pohon kasih yang selalu bekerja memberi buah.
Jemaat Berdiri
Jemaat : Menyanyi PKJ 185:1 “Tuhan Mengutus Kita”
1.Tuhan mengutus kita ke dalam dunia Ref.: Dengan senang, dengan senang,
Bawa pelita kepada yang gelap. Marilah kita melayani umatNya.
Meski dihina serta dilanda duka, Dengan senang, dengan senang,
Harus melayani dengan sepenuh. Berarti kita memuliakan namaNya.

Pelayan : Arahkanlah hatimu dan terimalah berkat Tuhan :


“Anugerah Tuhan kita Yesus Kristus, kasih karunia Allah Bapa dalam
persekutuan dengan Roh Kudus, kiranya menyertai saudara-saudari sekalian,
mulai dari sekarang, kekal untuk selama-lamanya.”
Jemaat : Menyanyi NKB 225:1 “Haleluya! Amin!”
1.Haleluya, haleluya, haleluya, haleluya, haleluya!
Amin, amin, amin!

Anda mungkin juga menyukai