Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PENDATAAN PHBS DI WILAYAH PUSKESMAS DAWARBLANDONG

KABUPATEN MOJOKERTO

A. PENDAHULUAN
Dalam rangka peningkatan derajat kesehatan masyarakat sangat di harapkan adanya
perubahan perilaku terhadap masyarakat serta adanya pembiasaan dan pemahaman terhadap 10
indikator PHBS tatanan Rumah tangga
Program PHBS merupakan program yang wajib di laksanakan karena Program PHBS
merupakan tolak ukur dalam penilaian derajat kesehatan akan kesadaran masyarakat dalam
berperilaku hidup bersih dan sehat yang perlu direncanakan di laksanakan di evaluasi sebagai
panduan pelaksanaan program
Oleh karena itu sangat di perlukan dalam Program ini suatu pendataan PHBS sebagai
acuan tindak lanjut serta koordinasi kegiatan program lain yang berkesinambungan yang di
laksanakan tahun 2016

B. LATAR BELAKANG
Wilayah Puskesmas DAWARBLANDONG mempunyai 15 desa di Kecamatan
DAWARBLANDONG dengan jumlah KK 8.116 dari lima belas desa ada beberapa yang belum
melaksanakan pendataan PHBS yang berkesinambungan
Dari hasil pendataan tahun 2015 di dapat hasil pendataan PHBS tatanan rumah tangga
masih di bawah 20% yang di data dari jumlah KK dan di dapat 345 kk sehat dan 456 tidak sehat
dengan prioritas masalah yang ada ASI ekslusif dan merokok dalam rumah yang masih perlu di
tindak lanjut.

C. TUJUAN
Tujuan Umum :
 Membiasakan masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan sehat
Tujuan Khusus :
 Mendapatkan data 10 indikator PHBS tatanan rumah tangga
D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


1 Penilaian status keluarga - merekapitulasi hasil pendataan dengan 10 indikator
dengan PHBS tatanan rumah tangga;
- mencatat data KK yang mempunyai prioritas
tertinggi yangg tidak sesuai dengan kriteria sehat
dalam rumah tangga.
2 Persiapan pendataan PHBS - menentukan jumlah KK sesuai dengan jumlah yang
ada di desa;
- memberikan sosialisasi pengisian ceklist pendataan
PHBS;
- memberikan kuesioner sesuai jumlah KK yang ada.
3 Rekapitulasi hasilpendataan - menerima hasil rekapitulasi dari desa;
- merencanakan tindak lanjut hasil pendataan.

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Pelaksanaan pendataan PHBS di lakukan dengan metode kunjunan rumah. Rekapitulasi
dilakukan oleh bidan dan kader yang di dampingi oleh pemegang program Promkes
berkoordinasi dengan lintas sektor yang dalam pelaksanaan dengan susunan TIM sebagai
berikut :
a. Pelindung : Kepala Puskesmas
b. Pendamping : Kasi Kemas kecamatan
c. Ketua : Pemegang Program Promkes
d. Pelaksana : Program gizi, Kesling, Bidan Desa, kader kesehatan

F. SASARAN
1. Sasaran KK 20% dari jumlah KK yang ada di wilayah
2. Pencapaian status rumah tangga sehat minimal 70%
3. Masyarakat kooperatif dalam pendataan PHBS
4. Pendataan 1 th bisa terselesaikan
G. JADWAL KEGIATAN

Kegiatan 2016
No jan feb mar apri Mei juni juli agt sep okt nov des
l
1 Penilaian v
status keluarga
dengan PHBS
2 Persiapan
pendataan
PHBS
3 Rekapitulasi
hasil
pendataan

H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN

Evaluasi pelaksanaan pedataan dilakukan dari hasil rekapitulasi status keluarga sehat dan tidak
sehat sesuai dasa wisma per desa.

I. PENCATATAN PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

Rekapitulasi pendataan dilakukan satu tahun sekali per desa per dasa wisma.
Rekapan pelaporan di arsipkan dan di dokumentasikan di desa dan puskesmas.
J. PERAN LINTAS ROGRAM DAN LINTAS SEKTOR
1. Lintas Program :
- Program KIA : memberi penjelasan tentang persalinan dan asi eksklusif
- Program Gizi : memberi penjelasan tentang konsumsi buah dan sayur
- Prgram Kesling: memberi penjelasan tentang 6 langkah cuci tangan, penyediaan air
bersih, jamban sehat dan PSN
2. Lintas Sektor :
- Kasi Kemas Kecamatan : membantu sosialisasi survey PHBS
- Kepala desa : menyiapkan kader yan terlibat untuk survey

Anda mungkin juga menyukai