Anda di halaman 1dari 4

Fasilitas Di UPI Bumi Siliwangi

Pusat Pembelajaran
UPI memiliki berbagai fasilitas untuk mendukung komitmennya sebagai universitas
pelopor dan unggul. Di antara yang dapat disebutkan di sini adalah sebagai berikut:

1. Ruang Kuliah berjumlah 123 kelas yang dipergunakan mulai pukul 07.00 17.00.
Di samping ruang kuliah juga terdapat sekitar 70 ruang laboratorium yang
tersebar di enam fakultas dan Sekolah Pascasarjana yang ada di UPI.
2. Perpustakaan dengan koleksi 69802 judul buku atau sekitar 143.836 eksemplar
dengan waktu layanan mulai pukul 08.00 17.00 kecuali hari Sabtu hanya sampai
dengan pukul 12.30.
3. Micro teaching, yang berfungsi sebagai sarana :
o Pengembangan dan Pembinaan pribadi praktikan sebagai calon
guru/pendidik..
o Pengembangan dan Pembinaan kemampuan dan/atau keterampilan
profesional kependidikan para praktikan dalam persekolahan.
o Untuk mempersiapkan praktikan sebelum mengikuti Program Latihan
Profesi (PLP)
4. Balai Bahasa dengan Laboratorium Bahasa, dilengkapi dengan sarana elektronik
dan hasil hasil rekamannya, menyediakan fasilitas untuk belajar Bahasa Asing
khususnya untuk sivitas akademika UPI terutama bagi tenaga tenaga edukatif
yang akan melanjutkan studinya ke luar negeri. Begitu pula bagi tenaga
administrasi/mahasiswa asing yang ingin belajar bahasa Indonesia sebagai
bahasa asing.
5. Unit Pelaksana Teknis Bimbingan dan Konseling, memberikan layanan bagi
mahasiswa yang kesulitan belajar, ingin mengetahui bakat, minat dsb.

Teknologi Informasi
Untuk mendukung kornitmennya sebagai Universitas Pelopor dan Unggul, UPI memiliki
fasilitas Teknologi Informasi, diantaranya adalah :

1. UPInet memiliki tiga fungsi, yaitu pelayanan, penelitian dan pengembangan,


kerja sama dan pemasaran yang didukung oleh sistem akses kontrol, teknologi
WAP, Area Hotspot, penelitian online, aplikasi fingerprint, control securty, desain
website. Misi UPInet adalah sebagai berikut (1) mengembangkan dan
menciptakan infrastruktur teknologi informasi yang diperlukan UPI, (2)
mengembangkan, menyediakan dan mengaplikasikan sistem informasi berbasis
teknologi informasi yang diperlukan UPI, (3) memberikan pelayan teknis maupun
non teknis yang berhubungan dengan teknologi informasi, dan (4) meningkatkan
dan menyediakan tenaga yang profesional dalam sistem informasi.
a. Internet Access
Civitas Akademika UPI dapat menggunakan akses internet sebesar 5
MBPS (4 MBPS International Link dan 1,5 MBPS Local Link) dengan
didukung sekitar 400 komputer yang tersebar di seluruh kampus UPI.
b. Access Control system
Merupakan sistem berbasis komputer yang digunakan untuk mengelola
dan mengatur pelayanan di UPInet. System ini dibangun atas dasar
keperluan akan efektivitas dan efisiensi kerja di UPInet, dan digunakan
untuk memberikan kemudahan kepada pihak pengelola dan pihak
pengguna UPInet. Secara umum terdiri dari tiga sub system, yakni; sistem
keamanan, system layanan dan administrasi, dan system kendali dan
monitoring Ketiga sub system diatas terjabar dalam beberapa station
kerja, antara lain; Gate Access, Workstation, Main Control, Printing, Class
operator, Information Center, Technical, Security dan lain-lain.
Kemudahan-kemudahan yang akan didapat dari penggunaan system
kendali akses ini antara lain:
 Pengaturan penghitungan penggunaan workstation
 Pengaturan penyimpanan dan pencetakan dokumen
 Pengaturan pertukaran informasi antara pengguna yang ada dalam
ruang kelas dan pengelola yang ada di ruangan lain
 Pelayanan pertukaran informasi antara pengguna dalam ruang
kelas, dan lain-lain.
c. WAP technology
Menyikapi perkembangan teknologi yang kian pesat dewasa ini dan makin
membludaknya pengguna handphone, UPInet mengembangkan Wireles
Accses Protokol (WAP),Teknologi WAP memungkinkan seseorang dapat
mengakses informasi di internet hanya dengan memainkan jari-jari
tangannya di telepone genggam.
d. Hot Spot Area
Teknologi internet tanpa kabel merupakan salah satu teknologi yang
berkembang sangat pesat dewasa ini, demikian pula halnya UPInet
menyediakan pelayanan sistem layanan jaringan komputer nirkabel
(wireless) Layanan ini dapat diakses pada hotspot coverage area di
beberapa gedung dan sekitar kampus UPI. Tujuan utama pelayanan ini
adalah memberikan kemudahan bagi civitas akademika UPI dalam
mengakses internet sehingga dapat dijangkau kapan saja dan dimana
saja, secara instan, dan mudah disekitar lingkungan kampus UPI.
e. Online Research
Aplikasi lain yang dapat di nikmati di UPInet yakni online research yakni
aplikasi dalam pengumpulan data untuk seluruh civitas akademika yang
memerlukan untuk kepentingan research.dengan memanfaatkan teknologi
yang ada online reasearch dapat mengumpulkan lebih banyakreponden
dengan biaya yang relatif ringan dan terjangkau.
f. Fingerprint application
Fingerprint application adalah teknologi yang dapat digunakan untuk
beberapa aplikasi yakni absensi pegawai ataupun untuk memberikan
informasi secara massal dan cepat dan akurat.
g. Security control
Aplikasi ini digunakan untuk petugas keamanan untuk memonitor keadaan
sekelilingnya. Sehingga kemungkinan segala tindak kejahatan yang
dilakukan dapat ditekan dengan dilengkapi Web Camera. teknologi
security yang di kembangkan di UPInet relatif lebih murah.
h. Website Design and Application
Memberikan solusi bagi pembuatan website untuk organisasi,lembaga
profit atau non profit sesuai dengan kebutuhan organisasi yang
bersangkutan, mulai dari static pages website hingga ke interactive pages
website
2. Fasilitas pada Pusat Komputer (PUSKOM) untuk mendukung layanan baik
administrasi akademik maupun administrasi umum. Layanan Administrasi
Akademik di UPI sudah hampir seluruhnya computerized.
3. Fasilitas pada Pusat Pendidikan Komputer (PENDILKOM) yang melayani
kegiatan belajar komputer khususnya bagi mahasiswa yang mengambil
matakuliah Pengetahuan komputer, umumnya bagi civitas akademika yang
memerlukannya.

Layanan Mahasiswa
1. Asrama disediakan untuk mahasiswa putra dan putri, yang terdiri atas 6 gedung
asrama 5 gedung asrama tersebar dikampus daerah PGSD Cibiru, Purwakarta,
Tasikmalaya, dan Serang, 1 gedung asrama dikampus Induk .
2. Beasiswa untuk mahasiswa yang berprestasi di antaranya, beasiswa
Peningkatan Prestasi Akademik (PPA), Bantuan Belajar Mahasiswa (BBM),
Bantuan Pendidikan Mahasiswa (BPM), Supersemar, PT Gudang Garam, PT
Jarum, Toyota Astra, PT Aji Dharma Bhakti, Yayasan Salim, Bank Indonesia,
Yayasan Hutasoit, Yayasan Santoso, Japan Air Lines (JAL), Pindad, Bank
Negara Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, yayasan Ilmu-ilmu Sosial dan lain-
lain.
3. Santunan kematian bagi mahasiswa yang meninggal dunia dan santunan sakit
bagi mahasiswa yang dirawat di rumah sakit.
4. Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) adalah tempat untuk mengembangkan
kemampuan kreativitas manajerial para mahasiswa untuk mengakomodasikan
kegiatan kegiatan mahasiswa.

Olahraga dan Seni


1. Sarana olahraga berupa gedung olahraga, lapangan sepak bola, lapangan bola
voli, lapangan bulu tangkis, lapangan bola basket, lapangan soft ball, lapangan
tenis, kolam renang dan sebagainya, merupakan tempat mengembangkan bakat
para mahasiswa.
2. KABUMI grup kesenian Keluarga Besar Bumi Siliwangi yang menampung
mahasiswa, dosen, karyawan ataupun alumni UPI yang tertarik pada seni. Grup
ini telah berkali kali mengadakan pentas di mancanegara (Inggris, Perancis,
Jerman,Yugoslavia, Belgia, Malaysia , Amerika dan pada bulan September 2009
akan mengadakan pementasan Internasional dalam rangka International Folklore
Performance di Afrika Selatan.
3. Teater Terbuka untuk pentas berbagai kreasi seni para mahasiswa, kegiatan
keolahragaan dll..

Sarana Umum
1. Mesjid Al-Furqan yang megah yang senantiasa menghidupkan kampus dengan
berbagai kegiatan keagamaan dan saat ini sedang merancang untuk
pembentukan Pusat Studi Islam (Cental For Islamic Studies)
2. Training Center Universita Pendidikan Indonesia dengan nama Isola Resort
dengan fasilitas Hotel dan Meeting Service yang terletak di kampus UPI.
3. Poliklinik yang senantiasa memberikan layanan kesehatan umum dan kesehatan
gigi bagi segenap sivitas akademika.
4. BNI'46 yang senantiasa siap membantu sivitas akademika khususnya dalam
melayani mahasiswa yang akan membayar SPP. BNI '46 umumnya melayani
berbagai keperluan seperti tabungan dan kegiatan perbankan lainnya.
5. Kantin/kafetaria yang tersebar hampir di semua fakultas menyediakan jajanan
murah, bervariasi.
6. Kendaraan dinas berupa kendaraan operasional kijang, minibus, elf, sedan, dan
bis. Terutama kendaraan bis yang dapat digunakan mahasiswa untuk
kepentingan kuliah lapangan yang dilaksanakan di luar kampus atau kegiatan
kemahasiswaan lainnya.
7. Wartel dengan faksimili dan layanan telegram di kampus UPI siap melayani
sivitas akademika.
8. Balai Pertemuan dengan kapasitas 2.000 orang selalu padat dipakai kegiatan
penalaran, kesenian dan kreativitas oleh mahasiswa dan dapat dipergunakan
untuk kepentingan umum.

Anda mungkin juga menyukai