Anda di halaman 1dari 1

Yth.

Panitia Seleksi FMKI


Ditempat

Nama saya Christivana Benita Damara Sitorus mahasiswi dari Akademi Metrologi
dan Instrumentasi (AKMET) tahun 2021. bermaksud mengajukan permohonan untuk
mengikuti kegiatan organisasi koperasi kampus sebagai anggota melalui motivation letter ini.
Saat saya melihat blog FMKI saya tertarik pada visi yang diberikan yaitu ‘Reformasi
Pembangunan’. Hal ini menggerakkan saya untuk mendaftarkan diri agar dapat menjadi
anggota Forum Mahasiswa Kedinasan Indonesia sebab saya ingin berkontribusi dalam
merealisasikan visi tersebut. Selain itu, saya juga mendaftarkan diri agar bisa memperbanyak
hubungan relasi serta pertemanan dengan perguruan tinggi lainnya, dan belajar untuk bekerja
sama dengan orang lain untuk mencapai suatu tujuan bersama. Dalam berorganisasi kita juga
bisa meningkatkan wacana, berganti info, mengambangkan talenta dalam berorganisasi, dan
mencurahakan semua inspirasi.
Salah satu hal yang menjadi penyemangat saya untuk melakukan pendaftaran sebagai
yaitu karena saya suka mengetik, mampu menggunakan miscrosoft word dengan baik, dan
suka mengamati hal apa yang sering terjadi disekitar. Hal ini saya jadikan sebagai fondasi
yang kuat supaya bisa mendekatkan diri bantuan kepada masyarakat yang tengah mengalami
permasalahan.
Impian saya sendiri adalah dengan mengikuti FKMI saya dapat berkontribusi
meningkatkan dan memajukan negara Indonesia. Oleh karena itu saya percaya bahwa FMKI
merupakan salah satu wadah yang sangat tepat untuk mewujudkan impian saya tersebut. Saya
harap dengan bergabung dalam FMKI saya dapat berkontribusi lebih sehingga saya memiliki
kemampuan dan bekal agar dapat berkontirbusi nyata untuk Indonesia di masa yang akan
datang. Akhir kata mohon maaf bila terdapat banyak kekurangan dan kesalahan kata. Atas
perhatiannya, saya ucapkan terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai