Anda di halaman 1dari 1

Tugas Penelitian Pendidikan Sejarah Pertemuan 3

1. Apa saja masalah-masalah yang muncul ketika anda belajar Sejarah di Sekolah terdahulu?
Jelaskan!
2. Menurut anda apa solusinya? Jelaskan!

Jawaban

Muhammad Hayat Bugis

201615500032

1. Dalam suatu proses kegiatan pendidikan dan pembelajaran, sering kali kita mengalami
masalah atau faktor-faktor yang manjadi penghambat dalam proses pendidikan dan
pembelajaran tersebut. Masalah yang bermuncul bukan hanya dari persoalan waktu,
tempat, situasi/kondisi atau pendidik dan peserta didik. Namun, bisa juga dari sistem yang
digunakan. Menurut saya yang menjadi faktor utama yang mengakibatkan masalah terus
bermunculan adalah minimnya kesadaran akan pentingnya pendidikan dalam kehidupan
kita. Tidak terkecuali dalam proses pendidikan dan pembelajaran sejarah. Sebagian besar
orang menilai bahwa belajar sejarah itu adalah sesuatu yang sangat membosankan. Bahkan
stigama seperti itu sering muncul dari orang-orang menempuh profesi itu sendiri. Sebagai
contoh, seorang pendidik, tidak mendidik peserta didiknya dengan maksimal, mau peserta
didiknya perhatikan, paham atau tidaknya peserta didik, si pendidik tidak pentingkan hal itu.
Yang dia tahu, tugasnya hanya memberikan materi, tugas, marah-marah terus dapat gaji.
Begitu juga dengan peserta didik, yang tidak menghargai, tidak mau mengerti, memahami,
kadang juga tidak mau mengikuti prosesnya. Mengapa demikian, seperti yang sudah
katakan di atas, kesadaran akan pendidikan itu sangat minim. Seperti yang kita tau bahwa
sejarah adalah suatu hal yang sangat penting dalam kehidupan individu, dan sosial
masyarakat.

2. Berdasarkan apa sudah yang saya jelaskan di atas, Tentunya kesadaran itu sangat
penting, agar bagaimana kita bisa bekerja sama dengan baik dalam proses kegiatan
pendidikan dan pembelajaran demi kehidupan yang lebih maju, dengan berusaha, kerja
sama yang baik, dan mengubah pola pikir kita bahwa pendidikan itu sangat penting.

Anda mungkin juga menyukai