Anda di halaman 1dari 6

KEGIATAN PRAKTIKUM

MODUL 3 KP 1

A. JUDUL PERCOBAAN
 JENIS ZAT DALAM MAKANAN

B. TUJUAN PENGAMATAN
a) Pengelompokan bahan makanan
 Dapat mengelompokan bahan makanan berdasarkan kandungan zat gizinya.
b) Pengelompokkan Sayuran.
 Dapat mengelompokkan sayuran berdasarkan macamnya
c) Membuat menu makanan berdasarkan empat sehat lima sempurna
 Membuat menu makanan dari bahan makanan sederhana sesuai dengan slogan 4
sehat 5 sempurna.
C. ALAT DAN BAHAN
a. Pengelompokan bahan makanan
 Tempat plastik
  10 macam bahan makanan
b. Pengelompokkan Sayuran
 Tempat plastik
  20 macam bahan sayuran
c. Membuat menu makanan berdasarkan empat sehat lima sempurna
 Tempat plastik
 Berbagai bahan makanan
D. CARA KERJA
a. Pengelompokan bahan makanan
 Kumpulkan bahan makanan sebanyak 20 macam
 Kelompokan masing-masing bahan makanan tersebut  ke dalam kelompok
karbohidrat, protein, lemak dan  vitamin.
 Catat semua data masing-masing kelompok di dalam  kolom yang sudah disediakan
pada lembar kerja.
 Simpulkan  apa yang dapat diambil dari percobaan  itu?

b. Pengelompokkan Sayuran
 Kumpulkan bahan sayuran sebanyak 20 macam
 Kelompokkan masing-masing sayuran tersebut ke dalam kelompok sayuran daun,
sayuran buah, sayuran akar/umbi, sayuran kacang-kacangan dan sayuran tunas.
 Catat semua data masing-masing kelompok itu dalam kolom yang sudah disediakan
pada lembar kerja.
 Simpulan apa yang dapat diambil dari percobaan ini?

c. Membuat menu makanan berdasarkan empat sehat lima sempurna


 Siapkan bahan makanan yang diperlukan untuk membuat menu makanan
 Dari bahan makanan tersebut buatlah menu sederhana yang memenuhi syarat 4 sehat
5 sempurna
 Sebutkan masakan yang dihasilkan dari bahan makanan tersebut serta masukkan ke
dalam kolom yang sudah disediakan pada lembar kerja
 Kelompokkan masing-masing bahan makanan tersebut ke dalam kolom yang sudah
disediakan dalam lembar kerja
 Catat semua data masing-masing kelompok itu ke dalam kolom yang sudah
disediakan dalam lembar kerja
 Simpulan apa yang diambil dari percobaan ini?
KEGIATAN PRAKTIKUM

MODUL 3 KP 2

A. JUDUL PERCOBAAN
 Uji Makanan (Uji Karbohidrat, Uji Lemak Dan Uji Protein)
B. TUJUAN PENGAMATAN
d) Mengidentifikasi bahan makanan yang mengandung Karbdohidrat
e) Mengidentifikasi bahan makanan yang mengandung Lemak.
f) Mengidentifikasi bahan makanan yang mengandung Protein
C. ALAT DAN BAHAN
1. Uji Karbohidrat
a) Piring plastic 1 buah
b) Pipet 1 buah
c) Pisang 1 iris kecil
d) apel 1 iris kecil
e) nasi 2-3 butir
f) telur rebus bagian putih 1 iris kecil
g) tahu putih 1 iris kecil
h) margarine seujung sendok
i) biscuit 1 potong kecil
j) tepung terigu 1 sendok kecil
k) gula pasir 1 sendok kecil
l) kentang 1 iris kecil
m) kalium oidida 0,1 M 10 ml
2. Uji Lemak
a) Piring plastic 1 buah
b) Pipet 2 buah
c) Kertas coklat sampul buku ukuran 10 x 10 cm 12 lembar
d) Lampu senter 1 buah
e) Lilin 1 buah
f) Sendok 1 buah
g) Kemiri 2 butir
h) Margarine 1 sendok kecil
i) Wortel 1 buah
j) Seledri 1 tangkai
k) Biji jagung kering 1 genggam
l) Singkong kering 1 iris
m) Kacang tanah yang dikupas 3-5 butir
n) Papaya 1 potong
o) Santan 1- 3 sendok kecil
p) Minyak goreng 5 ml
q) Susu 1-3 sendok teh
r) Air 5 ml
3. Uji protein
a) Piring plastic 1 buah
b) Pipet 2 buah
c) Lilin 1 buah
d) Alas gelas / piring kecil 1 buah
e) Cangkir plastic 1 buah
f) Sendok makan 1 buah
g) Korek api 1 dus
h) Jepitan jemuran 1 buah
i) Kertas tabel
j) Putih telur yang sudah di rebus
k) Roti 1 iris
l) Tempe 1 iris
m) Daging ayam 1 iris
n) Tepung terigu 1 sendok makan
o) Bulu ayam 1 helai
p) Seledri 1 batang
q) Kangkung 1 batang

D.CARA KERJA

1. Uji Karbohidrat
1) Semua pengamatan harus dicatatdan atau digambar langsung dalam lembar kerja yang
diperuntukan dalam percobaan ini.
2) Sususn semua makanan dan beri nama bahan-bahan makanan yang akan diuji
kemudian masukkan kedalam tabung reaksi.
3) Tetesi ssatu persatu bahan makanan dengan dua atau sampai tiga tetes larutan iodium
(lugol/betadin). Perhatikan dan catat perubahan warna pada bagian makanan yang
ditetesi larutan yodium. Catatlah bahan yang diuji manakah yang menunjukkan warna
ungu biru setelah ditetesi larutan yodium.
4) Catat semua hasil pengamatan kedalam lembar kerja dan buatlah kesimpulan tentang
zat-zat manakah yang mengandung amilum.
2. Uji lemak
1) Letakkan kertas sampul buku coklas diatas meja.
2) Ambil sedikit-sedikit bagian makanan yang akan diuji.
3) Letakkan bahan-bahan makanan yang akan diuji lemak, apabila kurang jelas bisa
sedikit digosok-gosokkan/ diusapkan.
4) Biarkan kertas tersebut selama sekitar 10 menit. Sesudah itu periksalah dengan
menghadap cahaya/ disorot dengan senter. manakah kertas yang masih meninggalkan
bekas?
3. Uji protein
1) Nyalakan lilin, dirikan diatas alas tertentu. Jepitlah bulu ayam satu helai dengan
penjepit jemuran kemudian bakarlah di atas nyala lilin. Amati dan jelaskan bau yang
ditimbulkannya. Gunakan bulu ayam yang terbakar ini sebagai kontrol.
2) Jepitlah satu persatu bahan yang akan diuji. Kemudian bakarlah di atas nyala lilin.
Bahan yang diuji adalah Nasi, Ikan mujahir, gorengan, pisang, Tepung terigu dan
jambu air. Amati bau yang ditimbulkan manakah dari bahan yang dibakar tersebut
baunya sama seperti bau bulu ayam yang terbakar.
3) Buatlah kesimpulan manakah bahan makanan yang mengandung protein berdasarkan
uji pembakaran.

Anda mungkin juga menyukai