Anda di halaman 1dari 10

1.

Pada saat sel melakukan respirasi, baik aerob maupun anaerob, maka proses yang terjadi
adalah ....
A. ikatan kimia yang kompleks pecah menjadi ikatan kimia yang lebih sederhana dan pada
saat ikatan putus dan molekul terpecah terjadi pembebasan energi
B. ikatan kimia yang kompleks pecah menjadi ikatan kimia yang lebih sederhana dan pada
saat ikatan putus dan molekul terpecah terjadi pembentukan energi
C. reaksi pembentukan molekul sederhana menjadi molekul kompleks dan pada saat proses
sintesis tersebut terjadi pembebasan energy
D. reaksi pembentukan molekul sederhana menjadi molekul kompleks dan pada saat proses
sintesis tersebut dibutuhkan energy
2. Ikan belalai gajah (Elephantnose) dapat menghasilkan arus listrik lemah untuk mendeteksi
distorsi sehingga dapat membedakan antara predator dan mangsa. Arus listrik ini dihasilkan
oleh ribuan elektroplax (ribuan kotak kecil) dibagian ekor yang cara kerjanya adalah ....
A. Masing-masing sel elektroplax bergesekan dengan ion yang ada dalam air sehingga
menghasilkan arus listrik
B. Masing-masing sel elektroplax mendapatkan muatan listrik induksi dari gesekan antar
batuan di dasar air
C. Masing-masing sel elektroplax memiliki muatan negatif dan positif menghasilkan arus
listrik lemah ketika dirangsang melalui kontraksi otot
D. Masing-masing sel elektroplax secara internal memiliki negatif dan positif menghasilkan
arus listrik lemah ketika dirangsang melalui proses penernaan dan respirasi
3. Tumbuhan tingkat rendah tidak memiliki jaringan mekanik yaitu kolenkim dan sklerenkim
yang berfungsi untuk mempertahankan tubuh tumbuhan dari terpaan lingkungan, seperti pada
tumbuhan tingkat tinggi. Tumbuhan tingkat rendah seperti lumut, cara yang dimilikinya
untuk mempertahankan tubuh dari terpaan lingkungan adalah ....
A. Membentuk banyak trikoma
B. Memiliki banyak parenkim air
C. Memiliki dinding sel yang tebal
D. Memanfaatkan tekanan turgor sel-selnya
4. Alasan yang paling tepat untuk menjelaskan bahwa sel saraf sensorik disebut juga sel saraf
indera, adalah karena ....
A. Membawa perintah dari otak atau sumsum tulang belakang
B. Menerima dan meneruskan rangsang dari reseptor ke sel saraf motorik
C. Membawa rangsang dari reseptor ke otak atau sumsum tulang belakang
D. Menerima dan membawa rangsangan dari otot ke otak atau sumsum tulang belakang
5. Perhatikan gambar berikut ini….

Struktur microvilli disesuaikan dengan fungsinya yaitu….


A. Mempermudah penyerapan zat
B. Memperluas bidang penyerapan molekul sederhana*
C. Mengalirkan zat ke seluruh tubuh
D. Melakukan gerakan mendorong makanan
E. Mengatur penyerapan air

6. Perhatikan gambar organel sel hewan berikut ini:


Organel yang ditunjuk pada bagian nomor 2 berfungsi untuk ....
A.   sekresi zat
B.   pembentukan ATP
C.   produksi molekul protein dan melakukan pengangkutan
D.   transportasi zat masuk dan keluar sel
E.   penguraian glukosa
7. Perhatikan Gambar percobaan dalam rangka meneliti pengaruh tumbuhan air terhadap
kandungan O2 dan CO2 pada kantung plastik yang berisi ikan.

Percobaan tersebut adalah penelitian pada organisasi kehidupan tingkat ….


A. populasi
B. komunitas
C. ekosistem
D. bioma
8. Perhatikan gambar penelitian untuk perbanyakan tanaman wortel berikut ini!

Penelitian tersebut adalah penelitian pada organisasi kehidupan tingkat ….


A. sel
B. jaringan
C. organ
D. organism
9. Penelitian mengenai terapi menggunakan sel punca (stem cell) terus berkembang untuk
memperbaiki bagian tubuh yang rusak. Penggunaan sel punca untuk pengobatan
menimbulkan kontroversi. Penelitian pada kasus tersebut dilakukan pada organisasi
kehidupan tingkat….
A. sel
B. jaringan
C. organ
D. sistem organ
E. individu

10. Fungsi ginjal terkait perannya sebagai organ ekskresi adalah mengeluarkan sisa produk
metabolik dan bahan kimia asing. Mekanisme pengeluarannya, adalah ....
A. Mengeluarkan ion H+ dan mereabsorbsi ion bikarbonat
B. Mengeluarkan asam fosfat dan asam sulfat
C. Pengaturan kadar natrium plasma dan sekresi hormon renin dalam sel glomerulus
D. Toxin dan bahan kimia asing akan mengalami proses filtrasi dan augmentasi dan tidak
diabsorbsi

11. Perhatikan data salah satu proses pembentukan urin berikut ini!
Komponen Plasma Filtrat
Air (liter) 180 180
protein 3900-5000 6-11
glukosa 100 100
urea 26 26
Uric acid 3 3
kreatinin 1.1 1.1
+
Na 142 142
K+ 5 5
-
Cl 103 103
Berdasarkan data tersebut, berikut ini pernyataan yang paling tepat yang terjadi pada tahap
tersebut adalah….
A. Darah merupakan campuran homogen yang terdiri dari sel darah dan plasma darah
B. Sebagian besar molekul protein terfiltrasi oleh membrane filtrasi di glomerolus
C. Proses filtrasi akan menyaring air dan menahan protein
D. Kation dan anion dalam darah tidak terfiltrasi melalui membrane glomerolus
E. Filtrat tidak mengandung glukosa

12. Ikan pari elektrik mampu menggunakan kemampuan electrosense mereka untuk mengambil
medan listrik lemah yang dikeluarkan oleh udang, siput, dan kerang, karena ....
A. memiliki organ bilateral sepanjang ekor yang menghasilkan sengatan listrik intermiten
B. hampir 7/8 bagian tubuhnya berupa ekor dimana terdapat baterai-baterai kecil
C. memiliki organ produksi listrik yang terletak di kedua sisi kepala
D. bagian ekornya terdiri dari ribuan electropax yang menghasilkan medan listrik

13. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


(1) rahang bawah
(2) lubang di atas kepala
(3) jaringan lemak di bawah lubang pernapasan
(4) kantung udara di bawah lubang di atas kepala
Lumba-lumba menggunakan beberapa organ tubuhnya sebagai sistem sonar dalam mencari
makanan saat hidup di perairan dalam dengan pencahayaan yang kurang. Urutan yang tepat
dari penggunaan organ tersebut, mulai dari keluarnya bunyi frekuensi tinggi sampai di
tangkap kembali pantulannnya untuk disampaikan ke otak, adalah ....
A. (1), (2), (3), dan (4)
B. (2), (3), (4), dan (1)
C. (3), (4), (2), dan (1)
D. (4), (1), (2), dan(3)

14. Perhatikan pernyataan berikut ini!


(1) Lensa, permukaan depan lensa merupakan satu faset mata majemuk.
(2) Kerucut kristalin, yang tembus cahaya.
(3) Sel-sel yang mengandung pigmen, untuk melihat secara terpisah.
(4) Sel-sel penglihatan, yang peka terhadap adanya cahaya.
Yang merupakan bagian dari omatidium pada mata majemuk dan berfungsi sebagai reseptor
penglihatan yang terpisah ketika serangga melihat, adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (1), (2), (3), dan (4)

15. Perhatikan tabel di bawah ini yang menunjukkan organ dalam tubuh lumba-lumba dan
fungsinya yang berperan sebagai sistem sonar untuk mencari makanan saat hidup di perairan
dalam dengan pencahayaan yang kurang!
No Organ Fungsi
Kantung udara di bawah a Jendela akustik untuk menangkap
1
lubang pernapasan gelombang bunyi yang dipantulkan
Jaringan lemak di bawah b Sumber bunyi dengan frekuensi tinggi untuk
2
lubang pernapasan dipancarkan ke sekitarnya
3 Rahang bawah c Cermin akustik untuk memfokuskan suara

Pasangan yang benar antara organ tubuh lumba-lumba dan fungsinya, adalah ....
A. 1a, 2b, 3c
B. 1b, 2c, 3a
C. 1c, 2b, 3a
D. 1c, 2a, 3b

16. Perhatikan gambar di bawah ini!


Pernyataan yang benar terkait nama enzim yang
dihasilkan dan jenis pencernaan kimia yang terjadi pada
bagian yang ditunjukkan oleh gambar di atas, adalah ....
A. 4 menghasilkan enzim maltase, memecah maltosa
B. 3 menghasilkan insulin, memecah lemak
C. 2 menghasilkan HCl, mengatur kadar gula darah
D. 1 menghasilkan enzim tripsin, membunuh kuman
17. Perhatikan gambar mata di bawah ini!
Pasangan bagian mata dan fungsinya yang sesuai adalah ....
Bagian mata Fungsi
A. Iris Mengatur banyak sedikit nya cahaya yang masuk ke mata
B. Pupil Sebagai saluran masuknya cahaya
C. Retina Membentuk bayangan benda dan kemudian dikirim oleh saraf mata ke
otak
D. Sklera Berfungsi untuk mengatur gerakan bola mata

18. Seorang siswa mengeluh sakit perut. Setelah dibawa ke dokter dinyatakan terjadi peradangan
pada dinding lambung terutama bagian mukosa. Gangguan pada bagian lambung tersebut
disebabkan kadar asam klorida (HCl) terlalu tinggi atau makanan yang banyak mengandung
kuman-kuman penyakit. Gangguan yang dialami siswa dalam dunia kedokteran disebut ….
A. asam lambung
B. gastritis
C. maag
D. tukak lambung

19. Seorang anak merasakan perih di bagian perut. Ketika dilakukan diagnose dokter, anak
tersebut merasakan nyeri ketika di tekan bagian perut kanan bawah. Pasien mengalami sembelit
sebelum merasakan nyeri tersebut. Berdasarkan kondisi tersebut, upaya yang paling tepat yang
dapat dilakukan untuk menjaga dari gangguan ini yaitu….
A. menghindari makanan yang mengandung biji-bijian
B. membiasakan untuk tidak menahan mengeluarkan feses
C. mengkonsumsi makanan kaya serat
D. menkonsumsi lebih banyak cairan
E. mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin C

Anda mungkin juga menyukai