Anda di halaman 1dari 6

SAMBUTAN PLT.

KALAKSA BPBD
DALAM RANGKA KEGIATAN PELATIHAN
PUSKESMAS/RUMAH SAKIT AMAN BENCANA
BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH
KABUPATEN MOJOKERTO
TANGGAL, 27 OKTOBER 2021 2017

ASSALAMU’ALAIKUM WR. WB.


DAN SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA

KEPADA YTH. 1. SDR. KEPALA DINAS KESEHATAN KAB.


MOJOKERTO
2. SDR. CAMAT JATIREJO
3. SDR KAPOLSEK JATIREJO
4. SDR DANRAMIL JATIREJO
5. SDR KEPALA UPTD PUSKESMAS JATIREJO
4. SERTA PESERTA DAN PARA UNDANGAN
YANG KAMI BANGGAKAN

1
PERTAMA-TAMA MARILAH KITA SENANTIASA
MEMANJATKAN PUJI SYUKUR KEHADIRAT ALLAH SWT
YANG TELAH MEMBERIKAN RAHMAT, TAUFIK DAN
HIDAYAHNYA KEPADA KITA SEMUA DIMANA PADA
HARI INI KITA DAPAT BERKUMPUL DITEMPAT INI
DALAM KEADAAN SEHAT WAL AFIAT.

BAPAK/IBU YANG SAYA HORMATI,


KABUPATEN MOJOKERTO MEMILIKI KONDISI
GEOGRAFIS DAN GEOLOGIS YANG TERDIRI DARI
PERBUKITAN DAN PEGUNUNGAN DI WILAYAH
SELATAN DAN UTARA DAN MEMILKI KONDISI
TOPOGRAFI TANAH YANG CENDERUNG CEKUNG DI
WILAYAH TENGAH, SERTA MEMILIKI BANYAK ALIRAN
SUNGAI YANG MELINTASI 18 KECAMATAN DI
KABUPATEN MOJOKERTO SEHINGGA MENIMBULKAN
POTENSI ANCAMAN BENCANA YANG CUKUP BANYAK,
BAIK HIDROMETEOROLOGI MAUPUN GEOLOGIS.
BERDASARKAN KAJIAN RESIKO BENCANA YANG
DISUSUN OLEH BPBD, KABUPATEN MOJOKERTO
MEMILIKI 7 POTENSI ANCAMAN BENCANA
DIANTARANYA BANJIR, TANAH LONGSOR, BANJIR
2
BANDANG, ANGIN PUTING BELIUNG, KEBAKARAN
HUTAN DAN LAHAN, ERUPSI GUNUNG API DAN YANG
BARU-BARU INI ADALAH POTENSI GEMPA BUMI.
MASING MASING MEMILIKI TINGKAT ANCAMAN
DENGAN SKALA RENDAH, SEDANG HINGGA TINGGI
BELUM LAGI POTENSI ANCAMAN BENCANA NON ALAM
WABAH COVID-19 YANG TERJADI DALAM 2 TAHUN
TERAKHIR INI.

BAPAK/IBU YANG SAYA HORMATI,


KITA KETAHUI WABAH COVID-19 YANG TERJADI DI
KABUPATEN MOJOKERTO UNTUK SAAT INI TELAH
MENUNJUKKAN TREN PENURUNAN, TETAPI ANCAMAN
WABAH COVID-19 INI MASIH TETAP ADA. BAHKAN
SAAT INI DI NEGARA-NEGARA EROPA YAITU
INGGRIS, JERMAN DAN RUSSIA MENGALAMI TREN
KENAIKAN LAGI KASUS POSITIF COVID-19. PADAHAL
NEGARA-NEGARA MAJU TERSEBUT SUDAH MENCAPAI
HERD IMMUNITY BAGI PENDUDUKNYA.

3
HAL INILAH YANG MEMICU MUNCULNYA PREDIKSI
BAHWA AKAN TERJADI GELOMBANG KETIGA WABAH
COVID-19 DI INDONESIA.
OLEH KARENA ITU KITA HARUS MEMPERSIAPKAN
DIRI UNTUK MENGURANGI RESIKO KENAIKAN KASUS
POSTIF YANG DIMUNGKINKAN AKAN TERJADI DI
KISARAN AKHIR TAHUN 2021 DAN AWAL TAHUN
2022, YAITU DENGAN MENINGKATKAN CAPAIAN
PROGRAM VAKSINASI PEMERINTAH DAN TETAP
DISIPLIN MENJALANKAN PROTOKOL KESEHATAN.

BAPAK IBU YANG SAYA HORMATI,


BENCANA TIDAK MENGENAL WAKTU DAN BISA
TERJADI KAPAN SAJA, BAIK ITU BENCANA ALAM,
BENCANA NON ALAM MAUPUN BENCANA SOSIAL.
KITA KETAHUI BAHWA TENAGA KESEHATAN, BPBD,
TNI-POLRI BERSAMA DENGAN RELAWAN MERUPAKAN
GARDA TERDEPAN DALAM UPAYA PENANGGULANGAN
BENCANA DI KABUPATEN MOJOKERTO.

BAPAK IBU YANG SAYA HORMATI,


4
TUJUAN DIADAKANNYA PELATIHAN
PUSKESMAS/RUMAH SAKIT AMAN BENCANA ADALAH :
1. AGAR FASKES MAMPU MENGELOLA POTENSI
SUMBER DAYA YANG ADA DALAM MEMBERIKAN
PELAYANAN KESAHATAN KEPADA MASYARAKAT
DIMANAPUN LOKASINYA, TERLEBIH DI TEMPAT
YANG DIKATEGORIKAN SEBAGAI DAERAH RAWAN
BENCANA.
2. AGAR FASKES MEMILIKI STRUKTUR BANGUNAN
YANG KOKOH ATAU TIDAK MUDAH RUSAK SAAT
TERJADI BENCANA.
3. SAAT TERJADI BENCANA TETAP MAMPU
MEMBERIKAN PELAYANAN KE MASYARAKAT
SECARA OPTIMAL DAN MEMILIKI KEMAMPUAN
SERTA FASILITAS CADANGAN YANG TELAH DI
PERSIAPKAN.
4. BEKERJASAMA DENGAN BERBAGAI PIHAK DALAM
MENGURANGI RISIKO BENCANA, BAIK ITU
BENCANA ALAM, BENCANA NON ALAM MAUPUN
BENCANA SOSIAL.

BAPAK IBU YANG SAYA HORMATI,


5
OLEH SEBAB ITU PENTINGNYA DILAKUKAN
KEGIATAN PELATIHAN PUSKESMAS/RUMAH SAKIT
AMAN BENCANA INI GUNA MENINGKATKAN
KOMPETENSI DAN PELAYANAN KESEHATAN BAGI
MASYARAKAT TERUTAMA PADA DAERAH YANG
RAWAN BENCANA.

DENGAN MENGUCAP BISMILLAH


HIRROHMANNIRAHIM, KEGIATAN PELATIHAN
PUSKESMAS/RUMAH SAKIT AMAN BENCANA INI
SECARA RESMI SAYA NYATAKAN DIBUKA.
WASSALAMU’ALAIKUM WR. WB

MOJOKERTO, 27 OKTOBER 2021


PLT KALAKSA BPBD KAB. MOJOKERTO

TTD
LUDFI ARIYONO, S.SOS, M.SI

Anda mungkin juga menyukai