Anda di halaman 1dari 3

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

Terakreditasi “B” (BAN-SM) Nomor : 02.00/038/SK/BAP-SM/I/2018


Alamat : Jalan Raya Cimuncang No. 25 Telp. (0266) 6228767 Sukaraja Sukabumi
Website: smk-hassina-sukabumi.sch.id E-mail: Smk.hassina@yahoo.com

BERITA ACARA
KESEPATAKAN BERSAMA ANTARA KEPALA SMK HASSINA
DENGAN KOMITE SEKOLAH
NOMOR: 326/003/SMK.H/VIII/2021

TENTANG
PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN
DALAM PEMBELAJARAN TATAP MUKA MASA PANDEMI COVID-19

Pada hari Sabtu tanggal Empat Belas bulan Agustus tahun Dua Ribu Dua Puluh Satu telah
dibuat dan ditandatangani kesepakatan bersama oleh dan antara:

Nama : Rd. Fajar Anugrah.W, S.Pd


Jabatan : Kepala SMK HASSINA
Alamat : PURI CIBEUREUM PERMAI II RT 02/09 Kel. Babakan Kec.
Cibeureum Kota Sukabumi

Dalam hal ini bertindak dan atas nama kepala SMK HASSINA, Kecamatan Sukaraja untuk
selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

Nama : Edi Supriadi, S.Pd.I


Jabatan : Ketua Komite SMK HASSINA
Alamat : JL. RA. KOSASIH GG. UBEN RT 003/016 Kel. Cisarua Kec. Cikole

Dalam hal ini dan atas nama Ketua Komite SMK HASSINA Kec. Sukaraja yang untuk
selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.
Kedua belah pihak dengan ini menyepakati untuk menerapkan Protokol Kesehatan di SMK
HASSINA dalam pembelajaran tatap muka masa pandemic covid-19.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, para pihak setuju untuk melaksanakan ketentuan-
ketentuan dalam kesepakatan ini sebagai berikut:

Pasal 1
MAKSUD DAN TUJUAN

Kedua belah pihak sepaka tuntuk bekerja sama dalam menerapkan Protokol Kesehatan dalam
pelaksanaan pembelajaran tatap muka masa pandemi covid-19.

Pasal 2
JANGKA WAKTU

Kerja sama ini berlaku untuk jangka waktu terhitung sejak tanggal (18 Agustus 2021) sampai
dengan waktu yang belum bisa ditentukan dan keadaan benar-benar dinyatakan normal
kembali.

Pasal 3
HAK DAN KEWAJIBAN

Masing-masing pihak mempunyai hak dan kewajiban sebagai berikut:


Kewajiban PIHAK PERTAMA antara lain:
1. Melaporkan tentang perkembangan keadaan siswa dan proses pembelajarana kepada
PIHAK KEDUA.
2. Mematuhi Protokol Kesehatan yang sudah disepakati bersama.
Kewajiban PIHAK KEDUA antara lain:
1. Memantau seluruh siswa dan guru dalam kegiatan proses pembelajaran yang telah
dilaksanakan oleh PIHAK PERTAMA.
2. Mengingatkan pihak pertama jika melanggar kesepakatan bersama.

Pasal 4
KETENTUAN TAMBAHAN
Bahwa mengenai hal-hal yang belum diketahui dan belum diatur dalam kesepakatan ini akan
diberikan dalam bentuk addendum yang tidak terpisahkan dari kesepakatan ini.

Pasal 5
PENUTUP

Kesepakatan ini dibuat rangkap 2 (dua) untuk digunakan sebagai alat bukti yang mengikat
sesuai ketentuan yang berlaku.

Ditetapkan di : Sukaraja
Tanggal : 14 Agustus 2021

Untuk dan atas nama Untuk dan atas nama


Komite Kepala
SMK HASSINA SMK HASSINA

Edi Supriadi, S.Pd.I Rd. Fajar Anugrah.W, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai