Anda di halaman 1dari 5

Konferensi Anak Cabang I

Materi dan LPJ Konferancab I PAC IPPNU Kec. Ngaglik Masa Khidmat 2017-2019

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN DEPARTEMEN/LEMBAGA DAKWAH


DAN KEPESANTRENAN
PIMPINAN ANAK CABANG IPPNU KECAMATAN NGAGLIK MASA KHIDMAT
2017-2019

I. PENDAHULUAN
Segala puji syukur hanya milik Allah, dzat yang selalu melimpahkan karunia, rahmat,
hidayah serta inayah-Nya kepada kita semua. Sholawat serta salam selalu tercurahkan kepada
junjungan kita nabi Muhammad SAW. Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama yang kemudian
disingkat IPPNU merupakan suatu organisasi yang berkiprah dalam dunia pendidikan dan
keterpelajaran. Sebagai organisasi IPPNU ingin menunjukkan eksistensinya melalui suatu
kegiatan pengabdian mengingat anggota IPPNU terkenal mempunyai jiwa sosial yang tinggi.
Sehingga kami para pelajar yang tergabung dalam organisasi IPPNU Ngaglik memiliki tujuan
mengamalkan ilmu langsung ke masyarakat guna memberikan kontribusi dalam hal
meningkatkan pendidikan bagi masyarakat dalam bidang Dakwah.
Selama masa khidmat kepengurusan departemen Dakwah ini berlangsung kami selalu
berusaha untuk menjalankan amanah dengan baik. Namun karena begitu banyak sekali
kekurangan dalam pelaksanaan program-program kerja kami selalu berupaya untuk
meminimalisir kekurangan dan memaksimalkan segala daya dan upaya dalam pembenahan.
Maka dari itu dengan laporan pertanggungjawaban dengan masa khitmad yang kurang lebih
dua tahun ini semoga bisa menjadikan suatu pembelajaran bagi kepengurusan selanjutnya.

II. SUSUNAN PERSONALIA


Koordinator : Alifa Zahrotuddiyana
Anggota : 1. Aisyah
2. Siti Nur Musfiroh
3. Layyinatus Syafiah
4. Unaisa Muqtariba

III. RANCANGAN PROGRAM KERJA


1. Mujahadah Rutinan
2. Muqodaman Online
3. Ziarah
Konferensi Anak Cabang I
Materi dan LPJ Konferancab I PAC IPPNU Kec. Ngaglik Masa Khidmat 2017-2019

4. Silaturahmi
5. Peringatan Hari Besar Islam

IV. REALISASI ROGRAM KERJA


No. Kegiatan Waktu dan Tempat Sasaran Keterangan
Jumat malam sabtu/
Acara berjalan
rumah rekan Syafa’ &
dengan lancar
Syafi’, Mushola Al Seluruh
dilanjutkan
Mujahadah Hayyu Sukoharjo, Ponpes rekan/rekanita
1. rapat rutinan.
Rutinan Ki Ageng Giring, IPPPNU
Dan proker
Mushola Al Hidayah Ngaglik
bergabung
Plosokuning, Mushola
dengan IPNU
An-Nahrawi.
Berjalan
Seluruh dengan lancar
Muqodaman Satu minggu sebelum rekan/rekanita dilanjutkan doa
2.
online mujahadah rutinan IPPPNU khotmil quran
Ngaglik saat mujahadah
rutinan selesai
Terlaksana
Seluruh
Makam pendiri IPPPNU, dengan lancar
Ziarah/wisata rekan/rekanita
3. Makam ulama-ulama dan proker
religi IPPPNU
wilayah Ngaglik bergabung
Ngaglik
dengan IPNU
Terlaksana
MWC/ANSOR, Seluruh
dengan lancar
FATAYAT/MUSLIMAT rekan/rekanita
4. Silaturahmi dan proker
, Penasehat IPPPNU IPPPNU
bergabung
Ngaglik Ngaglik
dengan IPNU
Seluruh Terlaksana
Waktu dan tempat rekan/rekanita dengan lancar
Peringatan Hari
5. bersamaan dengan IPPPNU dan proker
Besar Islam
Mujahadah rutinan Ngaglik dan bergabung
tamu undangan dengan IPNU
Konferensi Anak Cabang I
Materi dan LPJ Konferancab I PAC IPPNU Kec. Ngaglik Masa Khidmat 2017-2019

V. HAMBATAN
1. Sejauh ini tidak ada hambatan yang sangat krusial, hanya saja kurangnya
koordinasi dalam keanggotaan yang disebabkan karena sebagian anggota sudah
berpindah domisili.

VI. SARAN
1. Lebih menumbuhkan rasa kepedualian terhadap keanggotaan pada sebuah
organisasi.
2. Saling berkoordinasi agar tidak terjadi kesalahfahaman antar anggota atau
departemen.

VII. PENUTUP
Syukur Alhamdulillah atas segala puji bagi Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat serta hidayah-Nya kepada kami untuk menyelesaikan laporan ini. Besar harapan kami
semoga laporan ini dapat berfungsi sebagai bahan pertimbangan dan evaluasi bagi pengurus
dan anggota IPPNU Ngaglik yang terlibat dalam kepanitiaan pada periode mendatang, agar
nantinya dalam pelaksanaan kegiatan serupa bisa lebih baik dan lebih sukses dari yang
sebelumnya. Kami sengaja menyusun laporan ini dengan tujuan agar generasi penerus dapat
mengambil langkah dan solusi yang tepat apabila mengalami hambatan yang sama dalam
periode mendatang. Selain itu kami juga ingin membudayakan adanya transparasi kepada
semua anggotanya. Demikian laporan ini kami buat, semoga nantinya dapat digunakan
sebagai acuan atau pedoman dalam kegiatan yang sama pada periode mendatang.

Ngaglik, 07 Mei 2019


Nama Koordinator

(Alifa Zahrotuddiyana)
Koordinator Departemen/Lembaga Dakwah PAC IPPNU Ngaglik
Konferensi Anak Cabang I
Materi dan LPJ Konferancab I PAC IPPNU Kec. Ngaglik Masa Khidmat 2017-2019

LAMPIRAN
Konferensi Anak Cabang I
Materi dan LPJ Konferancab I PAC IPPNU Kec. Ngaglik Masa Khidmat 2017-2019

Anda mungkin juga menyukai