Anda di halaman 1dari 2

Nama : Karina

Nim : 361955401066
Kelas : 2C
Prodi : Agribisni
Mata Kuliah : Sosiologi Pedesaan

TUGAS SOSIOLOGI PEDESAAN


PEMAHAMAN DESA UMUM DAN KHUSUS

Karakteristik Masyarakat Desa :

1. Kelompok sosial primer (primary group) adalah suatu kelompok yang jumlah anggotanya
hanya sedikit mempunyai hubungan dekat dan langgeng.

Menurut George Homans kelompok primer yaitu sejumlah orang yang terdiri dari
beberapa orang yang mereka saling berinteraksi sehingga setiap orang akan mampu
berkomunikasi secara langsung alias bertatap muka.
Menurut Charles Horton Coolev ia menjelaskan di dalam bukunya (1990)
kelompok primer adalah pengelompokan anggota-anggota dalam masyarakat yang
terorganisir secara adat berdasarkan hubungan adat maupun berdasarkan ikatan daerah.

Fungsi Kelompok Primer


 Membentuk nilai-nilai dasar human filantropis (berdasarkan cinta kasih terhadap
sesama manusia).
 Mengembangkan kepekaan sosial dasar, religius, spiritual dan kultural.
 Menata kehidupan emosional, spiritual.
 Membentuk frame personality (kepribadian diri).

2. Faktor Geografis. Letak tempat juga menentukan terbentuknya kelompok sosial. Anggota
masyarakat yang berkumpul di suatu tempat kemudian terjalin komunikasi yang intens
maka secara perlahan akan membangun ikatan. Misal: individu yang tinggal di tepian
pantai akan membentuk kelompok nelayan.
3. Hubungan sesame anggota keluarga masyarakat lebih intim dan jumlah anak pada
keluarga inti lebih banyak. Di desa, antar warga biasanya memiliki hubungan yang erat
karena satu sama lain sering bergantung dalam berbagai hal dan kegiatan. Pada
masyarakat desa, membangun fasilitas desa pun dilakukan bersama, yang mana
menjadikan satu sama lain saling bergantung dalam berbagai hal.

4. Masyarakat Homogen adalah masyarakat dengan identitas ras, etnis, agama dan budaya
yang sama serta cenderung mengikuti gaya hidup dengan watak budaya yang sama.
Kebanyakan masyarakat-masyarakat skala kecil adalah bersifat homogen.
contoh Masyarakat Homogen adalah bisa dijumpai pada masyarakat suku Badui dalam
dengan agama yang sama yakni Sunda Wiwitan, kebudayaan dan ciri kuliner yang sama.

5. Mobilitas sosial masyarakat relatif rendah. Pekerjaan dan ikatan masyarakat yang terbatas
membuat masyarakat desa tak butuh kerap bepergian.
Tak banyak perbedaan antara warga satu dengan lainnya. Penduduknya punya kesamaan
dalam hal pekerjaan, adat istiadat, bahasa, bahkan hubungan kekerabatan.

6.

Anda mungkin juga menyukai