Anda di halaman 1dari 1

Creative Thinking

 Drum dapat diubah fungsinya dengan sebuah kreativitas. Misalnya menjadikan


bangku cantik di ruang tamu. Perlunya proses kreatif di dalamnya seperti melakukan
pengecatan ulang, memberikan corak dan ornamen yang indah, hingga dapat menjadi
bangku yang cantik.
 Buku bekas yang sangat tebal dapat dijadikan sebuah kreativitas. Dapat dijadikan
sebagai pot, dapat dilakukan dengan melubangi tengah buku, lalu ditambahkan media
tanam seperti tanah. Pot buku tebal telah siap menjadi hiasan cantik pada sudut
ruangan.
 Benda yang rusak seperti bekas roda sepeda dapat dimanfaatkan sebagai gantungan
baju. Roda sepeda yang tidak terpakai dapat digantung pada tiang tinggi untuk
menjemur baju.
 Membentuk kebun vertikal menggunakan botol bekas juga sebuah kreativitas.
Langkah diambil karena sempitnya lahan untuk berkebun, utamanya di kawasan yang
padat penduduk.
 Pemanfaatan daun kelor, zat-zat yang terkandung pada daun kelor sangat bermanfaat
bagi tubuh. Jumlah daun kelor yang banyak dapat dipanen untuk dijadikan berbagai
macam olahan makanan dan minuman serta obat tradisional (jamu).
 Membentuk sebuah hiasan dinding atau kerajinan dari bahan-bahan dapur seperti kulit
bawang merah dan putih. Langkahnya yaitu dengan mengumpulkan hasil kupasan
kulit bawang merah dan putih lalu disusun dan direkatkan pada sebuah kertas dengan
menggunakan lem sehingga berbentuk karikatur yang diinginkan, misalnya bunga.

Anda mungkin juga menyukai