Anda di halaman 1dari 4

B.

Uraian Bahan
1. Aquadest (Ditjen POM, 1979)
Nama resmi : AQUADESTILATA
Nama lain : Air suling, aquadest
RM/BM : H2O/18,02
Pemerian : Cairan jernih, tidak berbau, tidak berasa, dan tidak berwarna.
Kegunaan : Sebagai pelarut
2. Kalsium Karbonat (Ditjen POM, 1997)
Nama resmi : CALCII CARBONAS
Nama lain : Kalsium Karbonat
RM/BM : CaCO3/100,09
Pemerian : Serbuk hablur putih, tidak berbau, tidak berasa.
Kelarutan : Praktis tidak larut dalam air, sangat sukar larut dalam air yang
mengandung karbondioksida
Kegunaan : Zat tambahan
3. Magnesium Karbonat (Ditjen POM, 1997)
Nama tresmi : MAGNESII CARBONAS
Nama lain : Magnesium Karbonat
RM/BM : MgCO3/84
Pemerian : Serbuk putih, tidak berbau dan tidak berasap
Kelarutan : Praktis, tidak larut dalam air, larut dalam gelas encer disertai
dengan gelembung-gelembunggas yang kuat
Penyimpanan : Dalam wadah tertutup rapat
Kegunaan : Laksativum
BAB III
METODE KERJA
A. Alat dan Bahan
1. Alat
Alat yang digunakan adalah timbangan analitik, kertas perkamen,
sendok tanduk, gelas kimia, kelas ukur dan labu takar.
2. Bahan
Bahan yang digunakan adalah kalsium karbonat (CaCO3) 10 gram dan
magnesium karbonat (MgCO3) 2,10 gram.
B. Prosedur Kerja
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan
2. Dibersikan alat yang akan digunakan
3. Dikalibrasi timbangan
4. Ditimbang bahan yang akan digunakan
CaCO3 10 gram
MgCO3 2,10 gram
5. Masukan CaCO3 ke dalam gelas kimia
6. Ditambahkan aquadest sebanyak 100 ml dan diaduk hingga homogen
7. Dimasukan larutan CaCO3 ke dalam labu takar
8. Larutan CaCO3 1 M
9. Selanjutnya masukan MgCO3 ke dalam gelas kimia
10. Ditambahkan aquadest sebanyak 50 ml dan diaduk hingga homogen
11. Dimasukan larutan MgCO3 ke dalam labu takar
12. Larutan MgCO3 0,5 M
13. Dibersihkan kembali alat yang telah digunakan
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Pengamatan
Nama Larutan Mol Larutan Volume Larutan

CaCO3 1M 100 ml
MgCO3 0,5 M 50 ml

1. Pembuatan larutan 1 M CaCO3 100 ml (Mr CaCO3 = 100)


Timbang 10 gram CaCO3, larutkan dengan 100 mol aquadest dalam gelas
kimia lalu pindahkan dalam labu ukur 100 ml dan tambahkan air hingga
tanda tera. Sehingga nilai molaritas = mol zat terlaerut x 100/V = 0,1 x
1000/100 ml = 1 M sesuai perhitungan n = 10 gram/100 = 0,1 mol
gr 1000
M= x
Mr ml
gr 1000
1 = x
100 100
gr
1 = x 10
100
100 = 10 gram
100
Gram = = 10 gram
10
2. Pembuatan 0,5 M MgCO3 50 ml (Mr MgCO3 = 84)
Timbang 2,1 gram MgCO3, larutkan dengan 50 ml aquadest dalam gelas
kimia seseuai perhitungan n = 2,1 gram/84 = 0,025 mol. Pindahkan larutan
dalam labu ukur 50 ml dan tambahkan air hingga tanda tera. Sehingga
nilai molaritas = mol zat terlarut x 1000/V = 0,025 x 1000/50 = 0,5 M.
gr 1000
M= x
Mr ml
gr 1000
0,5 = x
84 50
gr
0,5 = x 20
84
42 = 20 gram
42
Gram = = 2,1 gram
20
B. Pembahasan
Kalsium karbonat (CaCO3) adalah senyawa kimia dengan bahan yang
umum di jumpai pada batu disemua bagian dunia, dan merupakan
komponen utama cangkang organisme laut, siput, bola arang, mutiara dan
kulit telur. Sedangkan magnesium karbonat (MgCO3) adalah tumnukan
keras dari bahan anorganik dalam bentuk ion Mg2+ dan CO32- terutama
pada permukaan perpindahan panas yang disebabkan oleh pengendapan
partikel mineral dalam air.
Adapun metode kerja yang didigunakan yaitu Disiapkan alat dan bahan
yang akan digunakan, dibersikan alat yang akan digunakan, dikalibrasi
timbangan, ditimbang bahan yang akan digunakan CaCO3 10 gram,
MgCO3 2,10 gram, masukan CaCO3 ke dalam gelas kimia, ditambahkan
aquadest sebanyak 100 ml dan diaduk hingga homogen, dimasukan larutan
CaCO3 ke dalam labu takar, larutan CaCO3 1 M, selanjutnya masukan
MgCO3 ke dalam gelas kimia, ditambahkan aquadest sebanyak 50 ml dan
diaduk hingga homogen, dimasukan larutan MgCO3 ke dalam labu takar,
larutan MgCO3 0,5 M dan terakhir dibersihkan kembali alat yang telah
digunakan.
Hasil dari praktikum ini diperoleh larutan 1 M CaCO3 100 ml (Mr CaCO3
= 100) adalah 10 gram dan larutan 0,5 M MgCO3 50 ml (Mr MgCO3 = 84)
Adalah 2,1 gram

Anda mungkin juga menyukai