Anda di halaman 1dari 36

Standar Kompetensi:

Memahami siklus akuntansi perusahaan jasa.


Kompetensi Dasar :
Membuat ikhtisar siklus akuntansi perusahaan jasa

Tahap pengikhtisaran dilakukan setelah tahap pencatatan. Dalam tahap pengikhtisaran akan
dilakukan kegiatan penyusunan neraca saldo, membuat jurnal penyesuaian, membuat kertas kerja,
jurnal penutup dan menutup buku besar serta membuat neraca saldo setelah penutupan.

A. NERACA SALDO/ DAFTAR SISA (TRIAL BALANCE)

1. Pengertian Neraca Saldo/ Daftar Sisa


Setelah semua bukti-bukti transaksi untuk periode yang bersangkutan dicatat ke
dalam jurnal dan dipindahbukukan ke dalam buku besar, maka langkah berikutnya adalah
menghitung saldo dari masing-masing akun buku besar. Berdasarkan saldo-saldo tersebut
dibuatlah daftar sisa/ neraca saldo.
Neraca Saldo/ Daftar Sisa adalah sebuah daftar yang memuat saldo-saldo akun/
perkiraan buku besar baik sebelah debit atau kredit pada periode tertentu.
Adapun tujuan penyusunan daftar sisa/ neraca saldo
a. Untuk menguji keseimbangan saldo debet dan kredit dari masing-masing akun buku
besar
b. Untuk mempersiapkan penyusunan laporan keuangan
c. Untuk mengetahui apakah jumlah yang dipostingkan ke buku besar telah
mencerminkan nilai transaksi sebenarnya.
2. Cara penyusunan neraca saldo
a. Menghitung saldo dari masing-masing akun buku besar, dengan cara :
1) Akun bentuk staffel/bersaldo sudah menunjukkan saldonya,
2) Akun bentuk skontro dengan menjumlahkan sisi debet dan kredit serta sisanya
ditulis dengan pensil, yaitu :
a. Untuk akun yang memiliki beberapa jumlah debet dan beberapa jumlah kredit
dijumlahkan, kemudian diselisihkan (merupakan saldo) dan ditulis di kolom
keterangan.
b. Untuk akun yang hanya berisi beberapa jumlah pada satu sisinya, juga harus
dijumlahkan tetapi tidak perlu ditulis saldonya, karena jumlah itu sendiri sudah
merupakan saldo.
c. Untuk akun yang hanya berisi satu jumlah disisi debet dan satu jumlah disisi
kredit, tidak perlu dijumlah, tetapi saldonya harus ditentukan.
d. Untuk akun yang hanya berisi satu jumlah salah satu sisinya, tidak perlu
dijumlahkan dan dicari saldonya, karena jumlah itu sudah merupakan saldonya.

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
3
Keterangan :
Untuk penulisan jumlah dan penulisan saldo pada tiap-tiap akun perkiraan dapat
digunakan pensil. Penulisan dengan pensil ini dikenal dengan istilah pencil footing.
b. Langkah berikutnya adalah menyusun suatu daftar yang dinamakan neraca saldo,
dengan kolom: nomor akun, nama akun, jumlah debet dan jumlah kredit
Semua saldo debet akun buku besar ditulis di kolom debet sedang semua saldo kredit
akun buku besar ditulis di kolom sebelah kredit. Jumlah sisi debet harus sama dengan
jumlah sisi kredit.

Contoh :
Nama akun : Kas No.11
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Ags 1 - j.1 500.000 Ags 10 j.1 400.000
8 - j.1 350.000 12 j.1 200.000
13 - j.1 600.000 17 j.1 500.000
20 - j.1 550.000
26 - j.1 400.000
Saldo =
2.400.000 1.100.000
1.300.000

Contoh kolom neraca saldo :

(Nama Perusahaan)
NERACA SALDO
(Tgl. Penyusunan)

No. Nama Akun Debit Kredit


11 Kas Rp 1.300.000,00
13 Piutang Usaha Rp 2.000.000,00
21 Utang usaha Rp 800.000,00
Dst ….

1. Data akun dari Salon Ayu pada akhir Januari 2016

KAS Nomor : 11
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 2 10.000.000 Jan 9 1.000.000
5 500.000 10 150.000
25 750.000 17 100.000
28 250.000 27 250.000
30 450.000

4 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
PIUTANG Nomor : 12
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 15 600.000 Jan 28 250.000

PERLENGKAPAN Nomor : 13
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 09 1.000.000

PERALATAN Nomor : 14
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 10 400.000

AKUMULASI PENYUSUTAN Nomor : 15


Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 31 25.000

UTANG USAHA Nomor : 21


Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 05 500.000
10 250.000

MODAL AYU Nomor : 31


Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 02 10.000.000

PRIVE AYU Nomor : 32


Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 17 100.000

PENDAPATAN Nomor : 41
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 15 600.000
25 750.000

BEBAN LISTRIK, TELP DAN AIR Nomor : 51


Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 27 250.000

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
5
BEBAN GAJI Nomor : 52
Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 30 450.000

BEBAN PENYUSUTAN PERALATAN Nomor : 53


Tgl Uraian Ref Jumlah Tgl. Uraian Ref Jumlah
Jan 31 25.000

Berdasarkan data di atas susunlah Neraca Saldo Salon Ayu per 31 Januari 2016

SALON AYU
NERACA SALDO
Per 31 Januari 2016
No. Akun Nama Akun Debit Kredit

2. Data catatan akuntansi usaha Service Amalia pada 31 Maret 2016 sebagai berikut :
 Kas Rp 2.000.000
 Piutang usaha Rp. 3.000.000
 Perlengkapan Rp. 1.000.000
 Peralatan Rp. 6.000.000

6 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
 Akumulasi penyusutan peralatan Rp. 500.000
 Kendaraan Rp.30.000.000
 Akumulasi penyusutan kendaraan Rp. 1.000.000
 Utang usaha Rp. 4.000.000
 Modal Nona Amalia Rp.32.500.000
 Prive Amalia Rp. 1.500.000
 Pendapatan Jasa Rp.12.000.000
 Beban Gaji Rp. 4.000.000
 Beban listrik, telepon dan air Rp. 1.500.000
 Beban iklan Rp. 700.000
 Beban lain-lain Rp. 300.000
Susunlah Neraca Saldo berdasarkan data-data di atas.

SERVICE AMALIA
NERACA SALDO
Per 31 Maret 2016
No. Akun Nama Akun Debit Kredit

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
7
B. AYAT/ JURNAL PENYESUAIAN
1. Pengertian Jurnal Penyesuaian
Setelah penyusunan neraca saldo/daftar sisa maka langkah berikutnya adalah
penyusunan kertas kerja sebagai alat bantu untuk penyusunan laporan keuangan. Namun
sebelum penyusunan laporan keuangan perlu diadakan koreksi kemungkinan adanya
akun-akun yang perlu disesuaikan sebelum penyusunan laporan keuangan tersebut
melalui jurnal penyesuaian.
Jurnal penyesuaian adalah jurnal yang dibuat pada akhir periode untuk
menyesuaikan saldo-saldo akun (perkiraan) agar menunjukkan keadaan sebenarnya
sebelum penyusunan laporan keuangan.
Adapun tujuan pembuatan jurnal penyesuaian adalah :
a. Agar akun Riil yaitu harta, utang/kewajiban, dan modal menunjukkan keadaan yang
sebenarnya.
b. Agar akun Nominal, yaitu akun pendapatan dan beban dapat diakui dalam suatu
periode dan menunjukkan keadaan yang sebenarnya.

2. Akun-akun yang memerlukan penyesuaian


Adapun akun yang memerlukan ayat jurnal penyesuaian antara lain:
a. Perlengkapan
b. Penyusutan aktiva tetap
c. Beban dibayar dimuka
d. Pendapatan diterima dimuka
e. Beban yang masih harus dibayar
f. Pendapatan yang akan diterima

3. Cara membuat jurnal penyesuaian


a. Pemakaian Perlengkapan

Beban perlengkapan Rp …………………


Perlengkapan Rp ………………

b. Penyusutan harta tetap (misalnya : Gedung, Mesin, Peralatan, dll)

Beban penyusutan gedung Rp …………………


Akum Penyusutan gedung Rp ………………

c. Beban dibayar dimuka ( misalnya Sewa dibayar di muka)

Beban sewa Rp …………………


Sewa dibayar dimuka Rp ………………

d. Pendapatan diterima dimuka

Pendapatan diterima dimuka Rp …………………


Pendapatan jasa Rp ………………

8 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
e. Utang beban (misalnya utang gaji)

Beban gaji Rp …………………


Utang gaji Rp ………………

f. Piutang pendapatan

Piutang usaha Rp …………………


Pendapatan jasa Rp ………………

g. Kerugian Piutang

Kerugian piutang Rp …………………


Piutang Rp ………………

Contoh :
Data Neraca Saldo Bengkel Karoseri TUGASKU sebagai berikut :

BENGKEL KAROSERI TUGASKU


Neraca Saldo
Per 31 Desember 2016
No
Nama Perkiraan Debet Kredit
Perk.
11 Kas Rp. 145.000 Rp. –
12 Perlengkapan Rp. 325.000 Rp. –
14 Sewa dibayar dimuka Rp. 300.000 Rp. –
17 Peralatan Rp. 900.000 Rp. –
21 Utang usaha Rp. – Rp. 75.000
31 Modal Ayu Rp. – Rp. 643.000
32 Prive Ayu Rp. 50.000 Rp. –
41 Pendapatan Jasa Rp. – Rp. 1.837.000
51 Beban gaji Rp. 563.000 Rp. –
52 Beban Utilities Rp. 242.000 Rp. –
56 Beban lain-lain Rp. 30.000 Rp. –
Jumlah Rp. 2.555.000 Rp. 2.555.000

Data yang tersedia untuk membuat ayat penyesuaian adalah sebagai berikut :
1. Perlengkapan yang sudah terpakai selama tahun 2016 sebesar Rp. 217.000,-
2. Sewa yang telah jatuh tempo sebesar Rp. 200.000,-
3. Penyusutan peralatan dihitung sebesar Rp. 100.000,-
4. Telah selesai dikerjakan perbaikan mobil tetapi sampai 31 Desember belum diambil.
Pekerjaan ini akan menghasilkan pendapatan Rp 22.000,-
5. Beban gaji bulan Desember yang masih harus dibayar Rp. 20.000,-
6. Beban utilities yang belum dibayar Rp. 25.000,-

Diminta:
Buatlah ayat jurnal penyesuaian pada tanggal 31 Desember 2016 !

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
9
Jawab :

Tgl. Keterangan Ref Debet Kredit


Des 31 Beban perlengkapan 217.000
Perlengkapan 217.000
31 Beban sewa 200.000
Sewa dibayar dimuka 200.000
31 Beban penyusutan peralatan 100.000
Akum. Peny. Peralatan 100.000
31 Piutang usaha 22.000
Pendapatan Jasa 22.000
31 Beban gaji 20.000
Utang gaji 20.000
31 Beban utilities 25.000
Utang beban utilities 25.000

1. Berikut ini adalah neraca saldo sebagian dan data penyesuaian dari penjahit “Rapi” pada
tanggal 31 Desember 2016 :

Nama Perkiraan Debet Kredit


Iklan dibayar dimuka 300.000 -
Gedung 10.000.000 -
Akum. Penyusutan gedung - 2.000.000
Perlengkapan 400.000 -
Beban sewa 600.000 -
Data penyesuaian per 31 Desember 2016 :
a. Pembayaran iklan dilaksanakan tanggal 1 Desember 2016 untuk 3 bulan
b. Beban penyusutan gedung diperhitungkan 5% dari harga beli
c. Setelah diadakan inventarisasi akhir tahun 2016, ternyata perlengkapan yang masih ada seharga
Rp. 75.000,-
d. Sewa tersebut tanggal 1 September 2016 untuk jangka waktu 12 bulan
Saat pembayaran sewa tersebut dicatat sebagai beban
Diminta :
Susunlah ayat penyesuaian berdasarkan data neraca saldo dan data penyesuaian di atas.

Ayat Penyesuaian :
Tgl. Keterangan Ref Debet Kredit

10 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
2. Sebagian Neraca Saldo Service Bangkit pada tanggal 31 Desember 2016 sebagai berikut :
No. Nama akun Debet Kredit
112 Piutang usaha 1.500.000
113 Sewa dibayar dimuka 240.000
114 Perlengkapan 300.000
121 Peralatan 3.000.000
122 Akumulasi peny. Peralatan 150.000
411 Pendapatan jasa 900.000
511 Beban listrik 100.000

Data penyesuian per 31 Desember 2016 sebagai berikut:


1. Piutang yang tak tertagih Rp. 50.000,-
2. Sewa dibayar dimuka yang telah terpakai 3 bulan sebesar Rp. 60.000,-
3. Persediaan perlengkapan yang masih ada Rp. 100.000,-
4. Peralatan disusutkan 10% dari harga perolehan
5. Pendapatan jasa yang akan diterima Rp. 50.000,-
6. Beban listrik yang masih harus dibayar Rp. 80.000,-
Diminta :
Susunlah ayat penyesuaian per 31 Desember 2016

Ayat Penyesuaian
Tgl. Keterangan Ref Debet Kredit

3. Data :
Pada tanggal 31 Desember 2016 Bengkel Sukses memiliki Neraca Saldo sebagai berikut:
No. Nama Akun Debet Kredit
111 Kas 8.500.000
112 Piutang usaha 2.300.000
113 Persekot asuransi 1.200.000
114 Perlengkapan 400.000
125 Peralatan 12.000.000
211 Utang usaha 1.700.000
311 Modal Bagus 18.800.000
312 Prive Bagus 200.000
411 Pendapatan service 6.400.000
511 Beban gaji 1.400.000
512 Beban iklan 100.000

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
11
26.100.000 26.100.000
Data penyesuaian per 31 Desember 2016 sebagai berikut :
1. Persekot asuransi Rp. 1.200.000 dibayar pada tanggal 01 Agustus 2016 untuk 1 tahun.
2. Persediaan perlengkapan yang masih ada Rp 80.000,-
3. Peralatan disusutkan 5% dari harga perolehan.
4. Gaji yang harus dibayar Rp 100.000,-
5. Beban iklan yang masih harus dibayar Rp 50.000,
Diminta :
a. Buatlah ayat penyesuaian dalam format jurnal umum yang telah tersedia
b. Selesaikan format neraca saldo, ayat penyesuaian dan neraca saldo disesuaikan di bawah
ini.

Jawab :
a. Ayat Penyesuaian
Tgl. Akun Ref Debet Kredit

b. Neraca Lajur Sebagian (dalam ribuan rupiah)

Neraca Saldo Ayat Penyesuaian N.S Disesuaikan


No. Nama akun
D K D K D K
111 Kas 8.500
112 Piutang usaha 2.300
113 Persekot asuransi 1.200
114 Perlengkapan 400
125 Peralatan 12.000
211 Utang usaha 1.700
311 Modal Bagus 18.000
312 Prive Bagus 200
411 Pendapatan service 6.400
511 Beban gaji 1.400
512 Beban iklan 100
26.100 26.100
513 Beban asuransi
514 Beban perlengkapan
515 Beban Peny.Peral
213 Utang gaji
214 Utang beban iklan

12 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
4. Data berikut ini berasal dari Binatu RAPI per 31 Desember 2016
Neraca Sisa
No Nama Akun
Debet Kredit
103 Perskot Sewa 600.000,00
104 Perlengkapan Binatu 300.000,00
121 Peralatan Binatu 900.000,00
401 Pendapatan Jasa 700.000,00
402 Pendapatan bunga 200.000,00
501 Beban gaji 150.000,00
502 Beban listrik 50.000,00
503 Beban telepon 60.000,00

Data penyesuaian per 31 Desember 2016


1. Sewa tersebut untuk 6 bulan terhitung mulai tanggal 1 September 2016
2. Perlengkapan binatu tinggal Rp. 50.000,00
3. Peralatan disusutkan 5%
4. Pendapatan jasa yang akan diterima Rp. 250.000,00
5. Bunga yang diterima untuk 6 bulan terhitung mulai tanggal 1 Nopember 2016
6. Gaji yang akan dibayar Rp 250.000,00
Diminta :
Berdasarkan data di atas susunlah ayat Jurnal penyesuaian per 31 Desember 2016!
Jawab
Jurnal Penyesuaian
Tgl. Keterangan Ref Debet Kredit

C. KERTAS KERJA (WORKSHEET)


1. Pengertian Kertas Kerja
Kertas kerja atau neraca lajur adalah kertas berkolom-kolom (berlajur-lajur) yang
dirancang untuk menghimpun data-data akuntansi yang dibutuhkan pada saat perusahaan
akan menyusun laporan keuanagn dengan cara sistematis.
2. Fungsi Kertas Kerja
a. Untuk mempermudah penyusunan laporan keuangan,
b. Memberikan informasi tentang laba/ rugi dari suatu perusahaan sebelum menyusun
laporan keuangan,
Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
13
c. Untuk mengurangi kesalahan-kesalahan yang terjadi saat penyusunan penyesuaian.
3. Bentuk-bentuk kertas kerja
Ada beberapa bentuk kertas kerja yaitu kertas kerja 6 kolom, 8 kolom, 10 kolom dan 12
kolom.
Contoh:
a. Bentuk 6 kolom
N. Sisa Laba-Rugi Neraca
No Nama Akun
D K D K D K

b. Bentuk 8 kolom
N. Sisa Penyesuaian Laba-Rugi Neraca
No Nama Akun
D K D K D K D K

c. Bentuk 10 kolom
Ayat NS.
N. Sisa Laba-Rugi Neraca
No Nama Akun Penys Penys.
D K D K D K D K D K

d. Bentuk 12 kolom
Ayat Laba-
Nama N. Sisa NS. Disk Modal Neraca
No Penys Rugi
Akun
D K D K D K D K D K D K

4. Prosedur penyusunan kertas kerja neraca lajur


a. Memasukkan saldo-saldo akun pada neraca saldo ke dalam neraca saldo.
b. Memasukkan ayat penyesuaian ke dalam ayat penyesuaian sesuai akunnya.
c. Mengisi kolom neraca saldo disesuaikan, yaitu menjumlahkan atau mengurangkan
neraca saldo dengan ayat penyesuaian.
d. Memindahkan jumlah-jumlah di kolom neraca saldo disesuaikan ke dalam kolom laba
rugi dan kolom neraca, dengan ketentuan:
- untuk akun Nominal (Pendapatan dan Beban) dipindahkan ke kolom Laba/
Rugi.
- untuk akun Riil (Harta, Utang dan Modal) dipindahkan ke kolom Neraca.
e. Menjumlahkan kolom Laba Rugi dan kolom neraca
Jika dalam kolom laba rugi lebih besar sebelah kredit berarti laba dan jumlah laba
dipindahkan ke dalam Neraca sebelah kredit dan sebaliknya.

Contoh :
Data di bawah ini berasal dari Salon Sanggarwati Per 31 Desember 2016

14 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
SALON SANGGARWATI
Neraca Sisa
Per 31 Desember 2016
Nomor Daftar Sisa
Nama Akun
Akun Debet Kredit
101 Kas Rp. 2.200.000,00
102 Piutang usaha Rp. 1.500.000,00
103 Sewa dibayar dimuka Rp. 600.000,00
104 Perlengkapan salon Rp. 800.000,00
121 Peralatan salon Rp. 4.000.000,00
201 Utang usaha Rp. 2.000.000,00
301 Modal Ratih Rp. 5.500.000,00
302 Prive Ratih Rp. 150.000,00
401 Pendapatan jasa Rp. 3.000.000,00
501 Beban gaji Rp. 600.000,00
502 Beban telepon Rp. 250.000,00
503 Beban listrik Rp. 100.000,00
504 Beban rupa-rupa Rp. 300.000,00

Data penyesuaian per 31 Desember 2016


a. Sewa tersebut untuk 1 tahun terhitung mulai 1 Oktober 2016
b. Persediaan perlengkapan salon tinggal Rp. 300.000,00
c. Peralatan salon disusutkan Rp. 400.000,00
d. Gaji yang masih harus dibayar Rp. 200.000,00
e. Beban listrik yang akan dibayar Rp. 150.000,00
Dari data di atas susunlah:
a. Jurnal penyesuaian
b. Kertas Kerja
Jawab :

a. Jurnal Penyesuaian
Tanggal Keterangan Debet Kredit
Des a. Beban Sewa Rp. 150.000,00
31 Sewa dibayar dimuka Rp. 150.000,00
b. Beban Perlengkapan salon Rp. 500.000,00
Perlengkapan salon Rp. 500.000,00
c. Beban penyusutan peralatan Rp. 400.000,00
Akumulasi penyusutan Rp. 400.000,00
d. peralatan Rp. 200.000,00
Beban gaji Rp. 200.000,00
e. Gaji yang akan dibayar Rp. 150.000,00
Beban listrik Rp. 150.000,00
Listrik yang akan dibayar
Rp.1.400.000,00 Rp.1.400.000,00

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
15
16 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
1. Selesaikan :
a. Ayat penyesuaian dalam format jurnal umum yang telah tersedia
b. Selesaikan format neraca lajur Bengkel Sukses di bawah ini
Data :
Pada tanggal 31 Desember 2008 Bengkel Sukses memiliki Neraca Saldo sebagai berikut:
No. Nama Akun Debit Kredit
111 Kas 8.500.000
112 Piutang usaha 2.300.000
113 Persekot asuransi 1.200.000
114 Perlengkapan 400.000
125 Peralatan 12.000.000
211 Utang usaha 1.700.000
311 Modal Bagus 18.000.000
312 Prive Bagus 200.000
411 Pendapatan service 6.400.000
511 Beban gaji 1.400.000
512 Beban iklan 100.000
26.100.000 26.100.000
Data penyesuaian per 31 Desember 2008 sbb :
1. Persekot asuransi Rp 1.200.000,- dibayar pada tanggal 1 agustus 2008 untuk 1 tahun
2. Persediaan perlengkapan yang masih ada Rp 80.000,-
3. Peralatan disusutkan 5% dari harga perolehan
4. Gaji yang harus dibayar Rp 100.000,-
5. Beban iklan yang masih harus dibayar Rp 50.000,-

a. Ayat Penyesuaian
Tgl. Akun Ref Debet Kredit

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
17
2. Pada tanggal 31 Desember 2016 dari buku besar “HAFIDZ Service” Cilacap, disusun neraca
saldo sebagai berikut :
No. Saldo
Nama akun
Akun Debet Kredit
101 Kas 8.000.000
102 Piutang usaha 5.000.000
103 Persd. Minyak pelumas 2.500.000
104 Perlengkapan 250.000
105 Iklan dibayar dimuka 480.000
121 Peralatan service 17.500.000
121.1 Akum. Peny. Peralatan service 5.250.000
122 Peralatan kantor 6.000.000
122.1 Akum. Peny. Peralatan kantor 2.400.000
123 Gedung 30.000.000
123.1 Akum. Peny. Gedung 7.000.000
201 Utang usaha 5.500.000
301 Modal HAFIDZ 36.000.000
302 Prive HAFIDZ 500.000
401 Pendapatan usaha 19.650.000
501 Beban gaji karyawan 2.500.000
503 Beban Sewa 150.000
504 Beban umum serba-serbi 1.400.000
521 Pajak penghasilan 1.420.000
75.800.000 75.800.000

Akun yang harus dibuka dalam neraca lajur adalah :


202 UtangPajak
203 Utang Gaji
204 Utang listrik/ air
505 Beban penyusutan peralatan service
506 Beban penyusutan peralatan kantor
507 Beban penyusutan gedung
508 Beban listrik dan air
511 Beban minyak pelumas
512 Beban perlengkapan
513 Beban iklan

Data penyesuaian per 31 Desember 2016 sebagai berikut :


a. Perlengkapan yang telah digunakan sebesar Rp. 150.000,-
b. Persediaan minyak pelumas yang di gudang sebesar Rp. 1.500.000,-
c. Peralatan service tiap tahun disusutkan 20% dari harga beli
d. Penyusutan peralatan kantor tiap tahun 10% dari harga beli
e. Gaji karyawan yang belum dibayar Rp 200.000,-
f. Iklan yang belum diterbitkan Rp. 230.000,-
g. Pengambilan prive sebesar Rp. 150.00,- dicatat sebagai pembayaran beban umum masih
harus dibetulkan.
h. Biaya listrik dan air belum dibayar Rp. 60.000,-
i. Taksiran pajak penghasilan tahun 2016 Rp 1.800.000,-
Diminta :
a. Menyusun ayat penyesuaian
b. Menyusun neraca lajur 10 kolom

18 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
Jawab :
a. Ayat penyesuaian

Tgl. Akun Ref Debet Kredit

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
19
D. JURNAL PENUTUP
1. Pengertian jurnal penutup
Jurnal penutup adalah jurnal yang dibuat pada akhir periode akuntansi untuk memindahkan akun-
akun sementara ke akun modal. Adapun yang termasuk akun sementara adalah pendapatan, beban
dan prive.
Setelah diadakan jurnal penutup dan diposting ke dalam buku besar, maka akun-akun sementara
tersebut akan bersaldo nol (nihil)
2. Fungsi Jurnal Penutup
Fungsi jurnal penutup adalah untuk mengikhtisarkan semua pos-pos yang mempengaruhi
perubahan modal selama periode tertentu. Sehingga dengan adanya jurnal penutup akun
pendapatan, beban dan prive harus bersaldo nol.
3. Akun-akun yang memerlukan jurnal penutup
a. Akun Pendapatan
b. Akun Beban
c. Akun Prive
d. Saldo laba/ rugi
4. Cara menyusun jurnal penutup
Untuk membuat ayat jurnal penutup diperlukan akun perantara yaitu Ikhtisar Laba/ Rugi yang
mempunyai fungsi menampung akun nominal dan akun pembantu modal.
Adapun caranya sebagai berikut:
a. Memindahkan akun pendapatan ke Ikhtisar Laba/Rugi dengan jurnal penutup :
Pendapatan …………… Rp. ………….
Pendapatan …………… Rp …………..
Ikhtisar L/ R Rp …………..
b. Memindahkan akun beban ke akun ikhtisar L/ R dengan jurnal penutup :
Ikhtisar L/ R Rp …………..
Beban ……………… Rp …………..
Beban ……………… Rp …………..
c. Memindahkan akun ikhtisar L/ R ke akun modal dengan jurnal penutup:
1) Jika laba : Ikhtisar L/ R Rp……………
Modal Rp …………..
2) Jika rugi : Modal Rp …………..
Ikhtisar L/ R Rp …………..
d. Memindahkan akun prive ke akun modal dengan jurnal penutup :
Modal …………… Rp …………..
Prive ………………. Rp ……………
Contoh :
Berdasarkan kertas kerja SALON SANGGARWATI diatas, bila disusun jurnal penutup
sebagai berikut:
Jurnal Penutup Hal: 4
Tanggal Keterangan Ref Debet Kredit
Des 31 Pendapatan jasa Rp3.000.000,00
Ikhtisar L/ R Rp3.000.000,00
31 Ikhtisar L/ R Rp2.650.000,00
Beban gaji Rp 800.000,00
Beban telepon Rp 250.000,00
Beban listrik Rp 250.000,00
Beban rupa-rupa Rp 300.000,00
Beban perlngkpan Rp 500.000,00
Beban peny Peralt Rp 400.000,00
Beban sewa Rp 150.000,00
31 Ikhtisar L/ R Rp 350.000,00
Modal Ratih Rp 350.000,00
31 Modal Ratih Rp 150.000,00
Prive Ratih Rp 150.000,00

20 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
E. PENUTUPAN BUKU BESAR
Setelah penyusunan jurnal penyesuaian, kertas kerja dan jurnal penutup, maka langkah
berikutnya adalah menutup buku besar. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Postinglah jurnal penyesuaian dan jurnal penutup ke buku besar
2. Pemindahan kedalam buku besar dilakukan tiap akhir periode akuntansi
3. Tambahkan akun perantara untuk perkiraan modal yaitu ikhtisar Laba/Rugi
4. Tutuplah semua akun buku besar untuk bentuk skontro dengan menjumlahkan angka-
angka baik sebelah debit maupun sebelah kredit, sedang untuk akun bersaldo langsung
akan tampak akun tersebut bersaldo atau tidak. Akibatnya dari postingan tersebut adalah:
a. Akun riil yang terdiri dari harta, kewajiban dan modal akan bersaldo.
b. Akun nominal/ sementara yang terdiri dari pendapatan, beban dan prive bersaldo nol
(nihil)
Contoh:
Berikut ini adalah contoh penutupan buku besar untuk akun pendapatan jasa dan beban gaji,
sedang untuk akun-akun nominal yang lain cara penutupannya sama. Sedangkan untuk akun-
akun riil masih mempunyai saldo setelah buku besar ditutup.

Pendapatan Jasa
Tgl Keterangan Ref Debit Kredit Saldo
D K
Des 31 Saldo 3.000.000,00
Des 31 J. Penutup 3.000.000,00 0 0

Beban Gaji
Tgl Keterangan Ref Debit Kredit Saldo
D K
Des 31 Saldo 600.000,00
Des 31 J. Penys. 200.000,00 800.000,00
Des 31 J. Penutup 800.000,00 0

Perlengkapan
Tgl Keterangan Ref Debit Kredit Saldo
D K
Des 31 Saldo 800.000,00
Des 31 J. Penys. 500.000,00 300.000,00

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 21
Disesuaikan dengan kelompokmu untuk membuat jurnal penutup dari sebagian kertas kerja berikut
ini!

Rental Komputer BIMA


Kertas Kerja
Per 31 Desember 2016

Nama Akun Laba/ Rugi Neraca


D K D K
Pendapatan Jasa Rental 5.600.000
Pendapatan Komisi 1.350.000
Beban gaji 1.250.000
Beban listrik 600.000
Beban perlengkapan 750.000
Beban penys. Peralatan 800.000
Beban telepon 450.000
Beban listrik 500.000
Beban serba-serbi 250.000
Modal Bima 30.000.000
Prive Bima 500.000

Jawab :
Jurnal Penutup
Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit

22 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
F. NERACA SALDO SETELAH PENUTUPAN

Setelah buku besar ditutup, maka langkah berikutnya adalah penyusunan daftar sisa setelah
penutupan. Caranya adalah untuk akun-akun buku besar setelah ditutup dan masih mempunyai
saldo dibuat daftar tersendiri yang dinamakan Neraca Saldo Setelah Penutupan.
Neraca saldo setelah penutupan adalah daftar yang memuat nama-nama akun riil beserta
saldonya pada akhir periode akuntansi setelah penutupan buku besar.

Tujuan pembuatan neraca sisa setelah penutupan adalah untuk mengetahui apakah saldo-saldo
akun neraca(aktiva, kewajiban, dan modal) seimbang dan sebagai dasar untuk membuka
pembukuan tahun berikutnya.

Berdasarkan perkiraan-perkiraan buku besar salon SANGGARWATI di atas, maka neraca saldo
setelah penutupan per 31 Desember 2016 dapat disusun sebagai berikut :

SALON SANGGARWATI
Neraca Sisa setelah Penutupan
Per 31 Desember 2016
Nomo
Nama Akun Debet Kredit
r
101 Kas Rp. 2.200.000,00
102 Piutang usaha Rp. 1.500.000,00
103 Sewa dibayar dimuka Rp. 450.000,00
104 Perlengkapan salon Rp. 300.000,00
121 Peralatan salon Rp. 4.000.000,00
122 Akumulasi penyusutan Rp. 400.000,00
201 peralatan Rp 2.000.000,00
202 Utang usaha Rp 200.000,00
203 Gaji yang akan dibayar Rp 150.000,00
301 Listrik yang akan di bayar Rp 5.700.000,00
Modal Ratih

Rp 8.450.000,00 Rp 8.450.000,00

G. JURNAL PEMBALIK/ REVERSING ENTRIES

1. Pengertian Jurnal Pembalik


Pada akhir periode akuntansi saat menyusun ayat jurnal penyesuaian, tentu akan
muncul akun-akun baru. Kalau yang muncul saat penyusunan jurnal penyesuaian tersebut
akun-akun nominal, hal itu tidak menjadi masalah sebab akun tersebut akan bersaldo nol
waktu posting jurnal penutup. Sedangkan bila yang muncul akun-akun riil akan
menimbulkan permasalahan, yaitu:
Akun-akun riil tersebut bersaldo dan terbuka untuk periode berikutnya. Jika akun
tersebut dipertahankan maka teknik pencatatan tidak konsisten karena dalam akun
tersebut memungkinkan perhitungan ganda.
Untuk menjaga konsistensi dalam sistem pencatatan dan menghindari
kemungkinan pembukuan ganda, maka jurnal penyesuaian yang menimbulkan akun-akun
riil baru dibuat jurnal pembalik pada awal periode berikutnya.

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 23
Jurnal pembalik berarti jurnal yang dibuat untuk membalik ayat penyesuaian yang
menimbulkan akun riil baru yang dibuat pada periode sebelumnya. Jurnal pembalik
dilakukan pada akhir periode, tetapi pencatatannya pada awal periode berikutnya.
Adapun jurnal penyesuaian yang memerlukan jurnal pembalik adalah:
a. Beban dibayar dimuka, jika pada waktu pembayarannya dicatat sebagai beban.
b. Beban yang masih harus dibayar.
c. Pendapatan diterima dimuka, jika pada waktu menerima dicatat sebagai pendapatan.
d. Pendapatan yang akan diterima.

2. Pencatatan jurnal pembalik


Ayat jurnal penyesuaian yang perlu dibuat jurnal pembalik antara lain sebagai berikut:
a. Beban yang masih harus dibayar:
Pada akhir periode 31 Desember 2016 masih terdapat gaji yang akan
dibayar Rp 200.000,00
Jurnal pembalik tanggal 1 Januari 2016:
Gaji yang akan dibayar Rp 200.000,00
Beban gaji Rp 200.000,00

b. Pendapatan yang masih harus diterima :


Pada tanggal 31 Desember 2016 masih terdapat pendapatan jasa yang akan diterima
Rp 500.000,00
Jurnal pembalik tanggal 1 Januari 2016
Pendapatan jasa Rp 500.000,00
Pendapatan jasa yg akan diterima Rp 500.000,00

c. Beban dibayar dimuka yang dicatat sebagai Beban:


Pada tanggal 31 Desember 2016 beban asuransi pada neraca saldo Rp 360.000,00.
Jumlah tersebut dibayar tanggal 1 Oktober 2016 untuk 1 tahun.
Jurnal pembalik tanggal 1 Januari 2016:
Beban asuransi Rp 270.000,00
Asuransi dibayar dimuka Rp 270.000,00

d. Pendapatan diterima dimuka dicatat sebagai pendapatan:


Pada tanggal 31 Desember 2016 Pendapatan Sewa dalam Neraca sisa
Rp 4.800.000,00.
Jumlah tersebut dibayar tanggal 1 Mei 2016 untuk 1 tahun.
Jurnal pembalik 1 Januari 2016:
Sewa diterima dimuka Rp 1.600.000,00
Pendapatan sewa Rp 1.600.000,00

Berdasarkan Kertas Kerja salon SANGGARWATI di atas apabila dibuat jurnal pembalik akan
tampak sebagai berikut:
JURNAL PEMBALIK
Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit
2016
Jan 1 Gaji yang akan dibayar Rp 200.000,00
Beban gaji Rp 200.000,00
1 Listrik yang akan dibayar Rp 150.000,00
Beban listrik Rp 150.000,00

24 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
Diskusikan dengan kelompokmu (3-5 orang) untuk mengerjakan soal-soal berikut ini!
1. Akun Beban Gaji dalam Neraca Saldo per 31 Desember 2016 Debit Rp 2.400.000,00. Pada
periode akuntansi masih terdapat gaji yang akan dibayar Rp 600.000,00
Diminta:
Buatlah Penutupan Buku Besar untuk akun Beban Gaji per 31 Desember 2016!

Beban Gaji
Saldo
Tgl Keterangan Ref. Debit Kredit
D K

2. Perhatikan data-data neraca sisa sebagian per 31 Desember 2016 berikut ini!
No Akun Debit Kredit
Perskot asuransi Rp 600.000,00
Pendapatan jasa Rp 1.900.000,00
Beban gaji Rp 400.000,00
Beban sewa Rp 300.000,00
Beban telepon Rp 150.000,00
Beban listrik Rp 250.000,00

Data penyesuaian per 31 Desember 2016


a. Premi asuransi yang telah kadaluarsa Rp 200.000,00
b. Pendapatan jasa yang akan diterima Rp 450.000,00
c. Gaji yang terutang Rp 350.000,00
d. Sewa tersebut untuk 6 bulan terhitung 1 Nopember 2016
e. Bebna listrik yang masih harus dibayar Rp 275.000,00
Diminta:
a. Jurnal penyesuaian per 31 Desember 2016!
b. Jurnal pembalik tanggal 1 Januari 2016!

JURNAL PENYESUAIAN
Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 25
JURNAL PEMBALIK
Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit

3. Data berikut ini berasal dari Kerta Kerja Kolom Laba/ rugi SALON MIRA per 31 Desember 2016
Laba/ Rugi
Nama Akun
Debit Kredit
Pendapatan jasa Rp 5.300.000,00
Pendapatan bunga Rp 1.200.000,00
Beban gaji Rp 2.400.000,00
Beban perlengkapan 1.300.000,00
Beban listrik 300.000,00
Beban penyusutan peralatan 600.000,00
Beban telepon 250.000,00
Beban serba-serbi 150.000,00

Diminta:
Berdasarkan data di atas susunlah Jurnal Penutup

A. Pilihlah a, b, c, d dan e yang paling tepat!

1. SOAL UNBK 2018


Berikut data Neraca saldo Laundry Lina per 31 Desember 2016 :
Kode Akun Nama Akun Debet Kredit
111 Kas 45.000.000 -
112 Perlengkapan 18.000.000 -
311 Modal usaha - 50.000.000
513 Beban sewa 5.0000.000 -
Adapun data penyesuaian per 31 Desember 2016 sebagai berikut :
(1) perlengkapan yang terpakai sebesar Rp1.500.000
(2) sewa untuk 5 bulan dibayar tanggal 2 Oktober
dari data tersebut disusun dalam kertas kerja sebagai berikut (dalam jtaan rupiah) :
Kode Neraca Saldo AJP NSP L/R Neraca
Nama Akun
Akun D K D K D K D K D K
111 Kas 45 - - - 45 - 45 - 45 -
112 Perlengkapan 18 - - 1,5 16,5 - - - 16,5 -
113 Modal usaha - 50 - - - 50 - - - 50
311 Beban sewa 5 - - 2 3 - 3 - - -
513 Beban - - 1,5 - 1,5 - 1,5 - 1,5 -
perlengkapan
514 Sewa dibayar - - 2 - 2 - 2 - - -
dimuka

26 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
penyusunan kertas kerja yang tepat terdapat pada nomor …..
a. (111), (112), dan (113)
b. (112), (113), dan (311)
c. (112), (311), dan (513)
d. (112), (513), dan (514)
e. (113), (513), dan (514)
2. SOAL USBN 2017
Neraca saldo (sebagian) Salon “Dewi Indah” per 31 Desember 2016 sebagai berikut:
Kas Rp185.000.000,00
Iklan dibayar dimuka Rp2.250.000,00
Asuransi dibayar dimuka Rp24.000.000,00
Beban gaji Rp36.000.000,00
Data penyesuaian:
1. Iklan dibayar untuk tiga puluh kali penerbitan pada tanggal 18 September 2016 yang
diterbitkan tiap-tiap tanggal: 5, 10, 15, 20 dan 25 setiap bulannya.
2. Premi asuransi dibayar pada tanggal 1 Maret 2016 untuk dua tahun.
3. Ada dua orang karyawan yang gajinya dibayar tiap tanggal 1 bulan berikutnya masing-
masing sebesar Rp2.500.000,00
Jurnal Penyesuaian yang benar adalah ....
a. Beban Iklan Rp1.275.000,00
Iklan dibayar dimuka Rp1.275.000,00
b. Beban asuransi Rp14.000.000,00
Asuransi dibayar dimuka Rp14.000.000,00
c. Iklan dibayar dimuka Rp1.275.000,00
Beban iklan Rp1.275.000,00
d. Asuransi dibayar dimuka Rp14.000.000,00
Beban asuransi Rp14.000.000,00
e. Beban gaji Rp2.500.000,00
Utang gaji Rp2.500.000,00
3. SOAL USBN 2017
Nerada Saldo (sebagian) dari “Persewaan Mobil”:
No. Nama Akun Debet Kredit
1 Kendaraan Rp 500.000.000,00 -
2 Beban Listrik Rp 350.000,00 -
3 Beban Sewa Rp 3.600.000,00 -
Data Penyesuaian pada 31 Desember 2016
a. Peralatan disusutkan Rp25.000.000,00
b. Listrik bulan Desember belum dibayar Rp400.000,00
c. Sewa dibayar 3 Agustus 2016 untuk 1 tahun
Dari data tersebut disusun kertas kerja sebagian sebagai berikut: (Rp000,00)
No. Neraca saldo Penyesuaian NSD Laba/Rugi Neraca
Nama Akun
Akun D K D K D K D K D K
(1) Peralatan kantor 500.000 - 25.000 - 525.000 - - - 525.000 -
(2) Beban Listrik 350 - 400 - 750 - 750 - - -
(3) Beban Sewa 3.600 - - 2.100 1.500 - 1.500 - - -
(4) Akumulasi Peny. - 25.000 - 25.000 - 25.000 - -
Peralatan
(5) Sewa dibayar di 2.100 - 2.100 - - - 2.100 -
muka

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 27
Pencatatan kertas kerja yang benar terdapat pada… .
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (3), dan (5)
c. (2), (3), dan (4)
d. (2), (3), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)
4. SOAL UN 2012/2013
Berikut ini daftar neraca sisa bengkel Rapi per 31 Desember 2017:
1. Kas Rp5.000.000,00
2. Perlengkapan Rp1.500.000,00
3. Asuransi dibayar di muka Rp4.800.000,00
4. Peralatan Rp15.000.000,00
Data penyesuaian per 31 Desember 2017 :
1. perlengkapan yang tersisa Rp500.000,00
2. asuransi dibayar tanggal 1 Juli 2017 untuk 2 tahun.
Berdasarkan data di atas, jurnal penyesuaian yang benar adalah …
a. Beban perlengkapan Rp500.000,00
Perlengkapan Rp500.000,00
b. Perlengkapan Rp1.000.000,00
Beban perlengkapan Rp1.000.000,00
c. Beban asuransi Rp600.000,00
Asuransi dibayar di muka Rp600.000,00
d. Beban asuransi Rp1.200.000,00
Asuransi dibayar di muka Rp1.200.000,00
e. Beban asuransi Rp4.800.000,00
Kas Rp4.800.000,00
5. SOAL UN 2010/2011
Berikut ini daftar sisa per 31 Desember 2009
- Kas Rp 4.000.000
- Perlengkapan Rp 2.000.000
- Utang Rp 1.500.000
- Sewa Dibayar Dimuka Rp 1.200.000
Data penyesuaian per 31 Desember 2009 :
- Perlengkapan yang masih ada Rp 1.400.000
- Sewa dibayar tgl 2 Nopember 2009 untuk 1 tahun
Maka jurnal penyesuaiannya adalah….
a. Beban Perlengkapan Rp 1.400.000
Perlengkapan Rp 1.400.000
b. Beban Perlengkapan Rp 600.000
Perlengkapan Rp 600.000
c. Beban Perlengkapan Rp 2.000.000
Perlengkapan Rp 2.000.000
d. Beban Sewa Rp 1.200.000
Sewa Dibayar Dimuka Rp 1.200.000
e. Beban Sewa Rp 1.000.000
Sewa Dibayar Dimuka Rp 1.000.000
6. Pada akun Piutang Usaha nampak jumlah sebelah debet Rp. 400.000,- dan sebelah kredit Rp.
250.000,- maka akun Piutang Usaha tersebut mempunyai saldo …
a. Debet Rp 150.000,- d. Kredit Rp 650.000,-
b. Kredit Rp 150.000,- e. Debit Rp 400.000,-
c. Debit Rp 650.000,-

28 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
7. Perhatikan akun-akun di bawah ini :
1. Modal
2. Perlengkapan
3. Sewa dibayar dimuka
4. Kas
5. Akumulasi Penyusutan Gedung
Dari akun tersebut di atas yang memerlukan jurnal penyesuaian adalah …
a. 1, 2, dan 3 d. 2, 4, dan 5
b. 1, 3, dan 4 e. 3, 4, dan 5
c. 2, 3, dan 5
8. Neraca lajur pada dasarnya berfungsi …
a. Menghitung Laba Rugi
b. Menghitung aktiva, kewajiban, dan ekuitas
c. Membantu perhitungan pajak
d. Melihat kemajuan perusahaan
e. Membantu dalam menyusun laporan keuangan
9. Neraca lajur yang sering digunakan adalah …
a. 6 kolom d. 12 kolom
b. 8 kolom e. 14 kolom
c. 10 kolom
10. Tujuan penyusunan jurnal penutup adalah …
a. Menyesuaikan buku besar
b. Mempermudah pencatatan
c. MengNOLkan perkiraan nominal
d. MengNOLkan perkiraan riil
e. Menyesuaikan saldo dengan keadaan sebenarnya
11. Perhatikan matrik di bawah ini!
A B C
1. Jurnal 1. Buku besar 1. Kertas kerja
2. Daftar saldo 2. Jurnal penutup 2. Surat bukti
3. Laporan Laba/ Rugi 3. Laporan neraca 3. Ekuitas
Dari data di atas yang termasuk tahap pengikhtisaran adalah …
a. A1, B1, dan C1 c. A2, B2 dan C1 e. A3, B2 dan C1
b. A1, B2 dan C3 d. A2, B3, dan C3
12. Akun Peralatan bersaldo Rp 3.600.000,-. Pada akhir tahun disusutkan 10%, maka ayat jurnal
penyesuaian per 31 Desember 2016 adalah …
a. Beban penyusutan peralatan Rp 360.000,-
Peralatan Rp 360.000,-
b. Beban peralatan Rp 360.000,-
Peralatan Rp 360.000,-
c. Beban penyusutan peralatan Rp 360.000,-
Akum. Penys. Peralatan Rp 360.000,-
d. Beban penyusutan peralatan Rp 3.240.000,-
Akum. Penys. Peralatan Rp 3.240.000,-
e. Akum. penys. peralatan Rp 360.000,-
Beban Penys. Peralatan Rp 360.000,-
13. Tujuan dibuatnya ayat penyesuaian adalah …
a. Agar debet dan kredit seimbang
b. Untuk menambah informasi neraca saldo
c. Agar neraca saldo sesuai dengan keadaan yang sebenarnya
d. Agar kerugian tidak bertambah
e. Agar laba bersih dapat ditingkatkan

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 29
14. Soal UN 2004/ 2005
Perlengkapan fotocopy dalam neraca saldo Rp 700.000,00 berdasarkan laporan hasil
perhitungan bagian gudang tanggal 31 Desember 2003 perlengkapan fotocopy masih ada
Rp 200.000,00, maka jurnal penyesuaiannya adalah …
a. Beban perlengkapan Rp700.000,00
Kas Rp700.000,00
b. Beban Perlengkapan Rp700.000,00
Modal Rp700.000,00
c. Beban perlengkapan Rp500.000,00
Akumulasi Peny. Perlengk. Rp500.000,00
d. Beban perlengkapan Rp500.000,00
Perlengkapan Rp500.000,00
e. Beban perlengkapan Rp200.000,00
Perlengkapan Rp200.000,00
15. Akumulasi penyusutan gedung dalam neraca saldo Rp 3.000.000,- harga beli gedung Rp
15.000.000,-. Bila penyusutan gedung tiap tahun Rp 750.000,- maka perkiraan akumulasi
penyusutan gedung dalam neraca saldo disesuaikan akan terlihat di sisi …
a. Kredit Rp 3.750.000,- d. Kredit Rp14.250.000,-
b. Kredit Rp11.250.000,- e. Kredit Rp15.750.000,-
c. Kredit Rp12.000.000,-
16. Soal UN 2005/ 2006
Di dalam kertas kerja akun perlengkapan servis pada daftar sisa menunjukkan D Rp650.000,00
data penyesuaian menyatakan bahwa perlengkapan servis telah terpakai sebesar Rp435.000,00.
Penyelesaian kertas kerja akun perlengkapan servis adalah …
a. Kolom AJP kredit Rp435.000,00, Neraca saldo disesuaikan debet Rp215.000,00, dan
Neraca debet Rp215.000,00
b. Kolom AJP debet Rp435.000,00, Neraca saldo disesuaikan debet Rp215.000,00, dan
Neraca debet Rp215.000,00
c. Kolom AJP kredit Rp435.000,00, Neraca saldo disesuaikan kredit Rp215.000,00, dan
Neraca debet Rp215.000,00
d. Kolom AJP kredit Rp435.000,00, Neraca saldo disesuaikan debet Rp215.000,00, dan
Neraca kredit Rp215.000,00
e. Kolom AJP kredit Rp215.000,00, Neraca saldo disesuaikan debet Rp435.000,00, dan
Neraca kredit Rp215.000,00
17. Soal UN 2006/ 2007
Kertas kerja sebagian dari salon “Cantik”
NS AJP NSD R/L N
Nama akun
D K D K D K D K D K
Persekot sewa 1.200 - - 400
Beban sewa - - 400 -
Penyelesaian kertas kerja yang benar adalah …
a. Persekot sewa D R/L Rp800,00
Beban sewa D R/L Rp400,00
b. Persekot sewa D Neraca Rp800,00
Beban sewa D Neraca Rp400,00
c. Persekot sewa D R/L Rp800,00
Beban sewa D Neraca Rp400,00
d. Persekot sewa D Neraca Rp800,00
Beban sewa D R/L Rp400,00
e. Persekot sewa D Neraca Rp1.200,00
Beban sewa D R/L Rp400,00

30 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
18. Dalam neraca saldo terdapat perkiraan “perlengkapan” debit Rp 600.000,-. Jika pada akhir
periode perlengkapan yang terpakai Rp 250.000,-, maka ayat penyesuaiannya …
a. Perlengkapan Rp 250.000,-
Beban perlengkapan Rp 250.000,-
b. Beban Perlengkapan Rp 600.000,-
Perlengkapan Rp 600.000,-
c. Perlengkapan Rp 350.000,-
Beban perlengkapan Rp 350.000,-
d. Beban Perlengkapan Rp 350.000,-
Perlengkapan Rp 350.000,-
e. Beban Perlengkapan Rp 250.000,-
perlengkapan Rp 250.000,-
19. Pada tanggal 13 Desember 2008 terdapat pendapatan yang belum diterima Rp 350.000,-. Jurnal
penyesuaiannya …
a. Piutang usaha Rp 350.000,-
Pendapatan jasa Rp 350.000,-
b. Pendapatan jasa Rp 350.000,-
Piutang usaha Rp 350.000,-
c. Pendapatan jasa Rp 350.000,-
Utang usaha Rp 350.000,-
d. Utang usaha Rp 350.000,-
Piutang usaha Rp 350.000,-
e. Utang usaha Rp 350.000,-
Pendapatan jasa Rp 350.000,-
20. Pada tanggal 1 April 2008 dibayar premi asuransi Rp 900.000,- untuk masa 1 tahun. Apabila
saat membayar dicatat sebagai asuransi dibayar dimuka, maka ayat penyesuaiannya yang
dibuat tanggal 31 Desember 2008 …
a. Beban asuransi Rp 675.000,-
Kas Rp 675.000,-
b. Asuransi dibayar di muka Rp 675.000,-
Beban asuransi Rp 675.000,-
c. Beban asuransi Rp 675.000,-
Asuransi dibayar dimuka Rp 675.000,-
d. Beban asuransi Rp 225.000,-
Kas Rp 225.000,-
e. Kas Rp 225.000,-
Beban asuransi Rp 225.000,-
21. Dalam neraca saldo yang disesuaikan perkiraan “Beban Gaji” menunjukkan jumlah
Rp 950.000,- maka jurnal penutupnya …
a. Beban gaji Rp 950.000,-
Ikhtisar L/R Rp 950.000,-
b. Ikhtisar L/R Rp 950.000,-
Beban gaji Rp 950.000,-

c. Beban gaji Rp 950.000,-


Modal Rp 950.000,-
d. Modal Rp 950.000,-
Beban gaji Rp 950.000,-
e. Prive Rp 950.000,-
Beban gaji Rp 950.000,-

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 31
22. Pada perkiraan “Pendapatan Jasa” terdapat jumlah Rp 3.400.000,- maka ayat penutupnya …
a. Pendapatan jasa Rp 3.400.000,-
Modal Rp 3.400.000,-
b. Modal Rp 3.400.000,-
Pendapatan jasa Rp 3.400.000,-
c. Ikhtisar L/R Rp 3.400.000,-
Pendapatan jasa Rp 3.400.000,-
d. Pendapatan jasa Rp 3.400.000,-
Ikhtisar L/R Rp 3.400.000,-
e. Kas Rp 3.400.000,-
Modal Rp 3.400.000,-
23. Soal UN 2006/ 2007
Neraca sisa sebagian PD Gatotkaca per 31 Desember 2006 terlihat sebagai berikut:
No Nama Akun D K
104 Sewa dibayar dimuka Rp3.600.000,00 -
605 Beban iklan Rp1.500.000,00 -
Data penyesuaian per 31 Desember 2006:
1. Sewa dibayar pada tanggal 3 Oktober 2006 untuk jangka waktu satu tahun.
2. Iklan dibayar pada tanggal 3 September 2006 untuk 10 kali terbit, sampai dengan 31
Desember 2006 iklan baru di terbitkan 8 kali.
Dari data di atas jurnal balik yang benar adalah …
a. Sewa dibayar di muka Rp2.700.000,00
Beban sewa Rp2.700.000,00
b. Beban sewa Rp2.700.000,00
Sewa dibayar di muka Rp2.700.000,00
c. Beban sewa Rp900.000,00
Sewa dibayar di muka Rp900.000,00
d. Beban iklan Rp300.000,00
Iklan dibayar dimuka Rp300.000,00
e. Iklan dibayar di muka Rp300.000,00
Beban iklan Rp300.000,00
24. Soal UN 2007/ 2008
Dalam neraca saldo akun perlengkapan sebesar Rp1.150.000,00, pada akhir periode
perlengkapan yang masih tersisa Rp275.000,00. Data di atas di jurnal penyesuaian …
a. Beban perlengkapan (D) Rp275.000
Perlengkapan(K) Rp275.000
b. Beban perlengkapan (D) Rp875.000
Perlengkapan(K) Rp875.000
c. Perlengkapan (D) Rp275.000
Beban Perlengkapan(K) Rp275.000
d. Perlengkapan (D) Rp875.000
Beban perlengkapan(K) Rp875.000
e. Beban perlengkapan (D) Rp1.425.000
Perlengkapan(K) Rp1.425.000
25. Pada akhir periode 31 Desember 2016 terdapat data penyesuaian Beban gaji yang masih harus
dibayar sebesar Rp300.000,00, jurnal penyesuaian yang dibuat pada akhir periode adalah …
a. Utang gaji Rp300.000,00
Beban gaji Rp300.000,00
b. Beban gaji Rp300.000,00
Utang gaji Rp300.000,00

32 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
c. Utang gaji Rp300.000,00
Kas Rp300.000,00
d. Kas Rp300.000,00
Utang gaji Rp300.000,00
e. Beban gaji Rp300.000,00
Kas Rp300.000,00
26. Pada akhir periode akuntansi masih terdapat bunga yang akan diterima sebesar Rp400.000,00,
maka jurnal penyesuaiannya adalah …
a. Kas Rp400.000,00
Pendapatan bunga Rp400.000,00
b. Kas Rp400.000,00
Bunga yang akan diterima Rp400.000,00
c. Bunga yang akan diterima Rp400.000,00
Kas Rp400.000,00
d. Bunga yang akan diterima Rp400.000,00
Pendapatan bunga Rp400.000,00
e. Pendapatan bunga Rp400.000,00
Bunga yang akan diterima Rp400.000,00
27. Pada akhir periode akuntansi masih terdapat gaji yang akan dibayar sebesar Rp900.000,00.
Maka jurnal pembaliknya …
a. Beban gaji Rp900.000,00
Kas Rp900.000,00
b. Beban gaji Rp900.000,00
Utang gaji Rp900.000,00
c. Utang gaji Rp900.000,00
Beban gaji Rp900.000,00
d. Utang gaji Rp900.000,00
Gaji yang akan dibayar Rp900.000,00
e. Beban gaji Rp900.000,00
Gaji yang akan dibayar Rp900.000,00
28. Pada neraca saldo terdapat akun Beban sewa Rp 900.000,00. Pada tanggal 31 Desember 2007
ada sewa yang belum dibayar sebesar Rp 250.000,00. Maka jurnal pembaliknya pada tanggal 1
Januari 2008 adalah …
a. Beban Sewa Rp250.000,00
Sewa yang akan dibayar Rp250.000,00
b. Sewa yang akan dibayar Rp250.000,00
Beban sewa Rp250.000,00
c. Beban Sewa Rp650.000,00
Sewa yang akan dibayar Rp650.000,00
d. Beban Sewa Rp900.000,00
Sewa yang akan dibayar Rp900.000,00
e. Sewa yang akan dibayar Rp900.000,00
Beban sewa Rp900.000,00

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 33
29. Soal UN 2009/ 2010
Kertas Kerja (sebagian)
Perusahaan Jasa Abadi
Per 31 Desember 2008
Neraca Penyesuaia
NSD L/R Neraca
no Nama akun sisa n
D K D K D K D K D K
1. Kendaraan 100.000 - - - 100.000 - 100.000 - - -

2. Akum. Peny Kend 20.000 - 10.000 - 30.000 - - - 30.000

3. Prive Rosid 2.000 - - - 2.000 - 2.000 - - -

4. Beban asuransi 6.000 - - 2.000 4.000 - 4.000 - - -

5. B. peny kendaraan - - 10.000 - 10.000 - - - 10.000 -

6. Asuransi dbyr dimuka - - 2.000 - 2.000 - - - 2.000 -

Penyelesaian kertas kerja sebagian yang benar adalah …


a. 1, 2, dan 3
b. 2, 3, dan 4
c. 2, 4, dan 5
d. 2, 4, dan 6
e. 3, 5, dan 6
30. Soal UN 2009/ 2010
Perhatikan daftar sisa berikut ini!
Kas Rp5.000,00
Piutang usaha Rp4.000,00
Perlengkapan Rp3.000,00
Peralatan Rp15.000,00

Pada akhir tahun, perlengkapan yang masih ada Rp1.000,00. Penyelesaian kertas kerja yang
benar adalah ….

Neraca
Penyesuaian NSP L/R Neraca
No Perkiraan sisa
D K D K D K D K D K
a. Kas 5.000 - 5.000 - 5.000 - - - 5.000 -

b. Piutang usaha 4.000 - - - - - 4.000 - 4.000 -

c. Perlengkapan 3.000 - - 2.000 1.000 - - - 1.000 -

d. Peralatan 15.000 - 15.000 - 15.000 - - - 15.000 -

Beban
e. - - 2.000 - 2.000 - 2.000 - 2.000 -
Perlengkapan

34 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!

1. Neraca saldo Lian Laundry per 31 Desember 2016 dan data yang diperlukan untuk menetapkan
penyesuaian akhir tahun dicantumkan di bawah ini :

LIAN LAUNDRY
NERACA SALDO
Per 31 Desember 2016
Nama Akun Debet Kredit
Kas 1.218.000 -
Persediaan perlengkapan cucian 1.975.000 -
Asuransi dibayar dimuka 599.000 -
Peralatan cucian 22.700.000 -
Akum, peny. Peralatan cucian - 5.600.000
Utang - 365.000
Modal Lian - 13.112.000
Prive Lian 6.240.000 -
Pendapatan Jasa - 24.915.000
Beban Gaji 7.835.000 -
Beban Sewa 1.800.000 -
Beban lain-lain 1.625.000 -
43.992.000 43.992.000

Data untuk penyesuaian 31 Desember 2016:


a. Persediaan perlengkapan cucian per 31 Desember 2016 Rp 975.000,-
b. Premi asuransi yang telah jatuh tempo tahun ini Rp 280.000,-
c. Penyusutan peralatan cucian Rp 2.750.000,-
d. Upah yang masih harus dibayar Rp 125.000,-
e. Sewa yang dibayar dimuka Rp 320.000,-
f. Beban lain-lain masih belum dibayar Rp 225.000,-
Diminta :
1) Buatlah jurnal penyesuaian dari transaksi di atas (buka Akun sesuai dengan yang
dibutuhkan)
2) Susunlah neraca lajur 10 kolom
2. Pada tanggal 31 Desember 2016 di neraca sisa BLT “CEPAT” terdapat akun-akun sebagai
berikut:
- Perskot sewa Rp 3.600.000,00
- Pendapatan bunga Rp 2.400.000,00
- Perlengkapan kantor Rp 4.000.000,00
- Peralatan kantor Rp 9.000.000,00
- Beban gaji Rp 1.600.000,00
- Beban listrik Rp 800.000,00
Data penyesuaian per 31 Desember 2016
a. Sewa dibayar pada 1 Oktober 2016 adalah untuk 2 tahun
b. Bunga tersebut untuk 6 bukan terhitung mulali tanggal 1 Nopember 2016

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 35
c. Persediaan perlengkapan Rp 1.600.000,00
d. Gaji yang akan dibayar Rp 1.500.000,00
e. Beban listrik yang akan dibayar Rp 300.000,00
Diminta : buatlah jurnal penyesuaian per 31 Desember 2016!

3. Dalam neraca saldo sebagian Perusahaan jasa Cleaning Service RESIK per 31 Desember
2008 diantaranya mempunyai akun-akun sebagai berikut :
No.
Nama akun Debit Kredit
114 Perlengkapan Rp 2.400.000,00
115 Sewa dibayar dimuka Rp 600.000,00
121 Peralatan Rp30.000.000,00
411 Pendapatan jasa Rp42.000.000,00
511 Beban gaji Rp15.000.000,00
512 Beban asuransi Rp 9.000.000,00
513 Beban listrik Rp 3.000.000,00
514 Beban iklan Rp 1.200.000,00
515 Beban bunga Rp 3.600.000,00

Setelah akun-akun diadakan inventerisasi, diperoleh keterangan untuk penyesuaian sebagai


berikut:
1. Perlengkapan yang habis pakai seharga Rp 1.600.000,00
2. Sewa yang telah kadaluarsa Rp 400.000,00
3. Peralatan disusutkan 5%
4. Pendapatan tersebut untuk 6 bulan terhitung mulai tanggal 1 Nopember 2008
5. Gaji yang akan dibayar Rp 600.000,00
6. Beban asuransi tersebut untuk 1 tahun terhitung mulai tanggal 1 Oktober 2008
7. Beban listrik bulan Desember yang belum dibayar Rp 250.000,00
8. Beban iklan yang telah ditayangkan sampai dengan tanggal 31 Desember 2008 sebesar Rp
400.000,00
Diminta :
Buatlah jurnal penyesuaian per 31 Desember 2008!

4. Data di bawah ini dari Photo Copy “PURNAMA” per 31 Desember 2016:

PHOTO COPY PURNAMA


Neraca Sisa
Per 31 Desember 2016

101 Kas Rp 3.000.000,00


102 Piutang Rp 5.000.000,00
103 Sewa dibayar dimuka Rp 3.200.000,00
104 Perlengkapan Copy Rp 400.000,00
121 Mesin Photo Copy Rp 8.500.000,00
122 Akum Peny Mesin Photo Copy Rp 800.000,00
201 Utang usaha Rp 7.750.000,00
301 Modal Purnama Rp 8.000.000,00
302 Prive Purnama Rp 250.000,00 Rp 500.000,00
401 Pendapatan jasa Rp 6.500.000,00
501 Beban gaji Rp 1.300.000,00

36 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap
502 Beban bunga Rp 1.200.000,00
503 Beban telepon Rp 400.000,00
504 Beban listrik Rp 300.000,00

Rp23.550.000,00 Rp23.550.000,00
Data penyesuaian per 31 Desember 2016
1. Sewa yang telah dibayar tersebut untuk 1 tahun terhitung mulai tanggal 1 Oktober 2016
2. Perlengkapan photo Copy yang masih tersisa Rp 250.000,00
3. Mesin Photo Copy disusutkan 10%
4. Beban gaji yang akan dibayar Rp 600.000,00
5. Beban telepon yang masih terutang Rp 100.000,00
Diminta :
a. Ayat Jurnal Penyesuaian yang diperlukan!
b. Buatlah Kertas Kerja per 31 Desember 2016!

5. Pada tanggal 31 Desember 2016 Biro Perjalanan Wisata “PESONA” mempunyai data-data
sebagai berikut:

BIRO PERJALANAN WISATA “PESONA”


NERACA SISA
Per 31 Desember 2016

No. Nama akun Debit Kredit


101 Kas 5.300.000,00
102 Piutang Usaha 3.500.000,00
103 Wesel Tagih 5.500.000,00
104 Sewa dibayar dimuka 3.600.000,00
105 Perlengkapan Kendaraan 1.900.000,00
121 Kendaraan 60.000.000,00
122 Akumulasi Penyusutan Kendaraan 1.000.000,00
201 Utang Usaha 12.500.000,00
202 Wesel bayar 2.300.000,00
301 Modal Intan 57.100.000,00
302 Prive Intan 1.500.000,00
401 Pendapatan jasa 15.600.000,00
501 Beban gaji 2.700.000,00
502 Bean iklan 1.650.000,00
503 Beban listrik 1.500.000,00
504 Beban rupa-rupa 1.350.000,00

Data penyesuaian per 31 Desember 2016


1. Sewa tersebut untuk 1 tahun terhitung mulai tanggal 1 Oktober 2016
2. Perlengkapan kendaraan tinggal Rp 1.200.000,00
3. Kendaraan disusutkan 5% dari harga beli
4. Gaji yang akan dibayar Rp 500.000,00
5. Beban iklan yang akan dibayar Rp 150.000,00
Diminta :
a. Susunlah ayat penyesuaian yang diperlukan!
b. Buatlah Kertas Kerja per 31 Des 2016!

Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap 37
38 Ekonomi Akuntansi Kelas XII SMA/MA Semester Gasal Kur. 2013 ~ Kab. Cilacap

Anda mungkin juga menyukai