Anda di halaman 1dari 11

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Otak-otak ikan merupakan produk olahan hasil perikanan yang
menggunakan lumatan daging ikan atau surimi minimum 30% dicampur tepung
dan bahan-bahan lainnya, dengan atau tanpa sayuran dan santan yang mengalami
pembentukan, dengan atau tanpa dibungkus daun dan pemasakan (Badan
Standardisasi Nasional, 2013). Sedangkan otak-otak ikan lele merupakan produk
gel dari daging ikan lele yang dicampur dengan tapioka dan bumbu-bumbu seperti
garam, gula, santan kental, bawang putih, bawang merah, dan lada. Otak-otak ikan
lele mempunyai tekstur yang padat dan kenyal.

1.2 Visi dan Misi


1.2.1 Visi
"Menjadikan perusahaan yang memiliki daya saing yang inovatif."
1.2.2 Misi
 Menjadi perusahaan yang mampu menjadi "Leader Market."
 Menjadi perusahaan yang mampu bersaing secara global.
 Berkontribusi pada keselamatan masyarakat secara umum.
 Membantu pemerintah menekan angka pengangguran.

1.3. Tujuan dan Manfaat Laporan Kegiatan Usaha


Adapun tujuan dan manfaat untuk menyusun laporan kegiatan
kewirausahaan ini adalah sebagai berikut:
1. Untuk memenuhi tugas mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan
2. Menjadikan siswa lebih kreatif dan inofatif tentang berwirausaha.
3. Melatih siswa agar dapat berwirausaha dengan baik.
4. Untuk menambah pengalaman dan pengetahuan tentang berwirausaha.

1
5. Agar dapat belajar sendiri dan mangisi waktu luang dengan kegiatan
yang bermanfaat.
6. Untuk selalu berpikir aktif, kreatif dan inovatif serta mengasah
kemampuan siswa dalam berbisnis sehingga memunculkan banyak ide-
ide baru yang dapat menjadi peluang usaha yang menguntungkan.
7. Untuk membantu berfikir kritis dan objektif atas bidang usaha yang
dijalankan.

1.4. Data Perusahaan


1. Nama Perusahaan Otak-Otak Jeletot
2. Bidang Usaha Jajanan
3. Jenis Produk Otak-otak Mercon
4. Alamat Perusahaan Jl. Siliwangi No.109, Ciawigebang
5. Nomor Telepon 085624869655

1.5. Struktur Organisasi

1.6. Konsep Usaha

2
Otak-otak Jeletot merupakan suatu produk otak-otak mercon yang unik
dari kebanyakan produk otak-otak mercon lainnya, karena otak- otak
mercon ini menggunakan cabai rawit ijo, yang memiliki tampilan unik dan
menarik, menjadi daya tarik bagi konsumen untuk membelinya.

1.7. Pelaksanaan Kegiatan


Pelaksanaan kegiatan kewirausahaan dalam rangka menual produk ini
dilakukan di SMAN 1 Ciawigebang dalam waktu 1 hari yaitu:
- Hari/Tanggal : Selasa, 02 November 2021
- Waktu : 08.00 – 11.00 WIB
- Tempat : SMAN 1 Ciawigebang

BAB II

3
ASPEK PRODUKSI

2.1. Deskripsi Produk


Otak-otak Jeletot merupakan suatu produk otak - otak mercon yang
disajikan dengan cabe rawit ijo, membuat otak-otak Jeletot akan menjadi
selera utama bagi masyarakat/konsumen.

2.2. Jenis Produk


Jenis produk yang ada pada “Otak-otak Jeletot” terdiri dari satu paket.
Dimana per kemasan nya terdiri dari :
- Beberapa otak²yang di goreng
- Cabe(Merah/Hijau)+Asin Aida(bawang Merah/putih,kencur)

2.3. Kualitas Produk


Kualitas produk yang kami berikan sangatlah berkualitas karena bahan-
bahan yang digunakan merupakan bahan-bahan alami tanpa mengandung
pengawet apapun, serta produk yang dipasarkan masih fresh karena diolah
secara langsung.

2.4. Komposisi Produk


Komposisi dari Otak-otak Jeletot adalah :
- Otak - otak
- cabe rawit ijo
- Bawang Merah
- Bawang Putih
- Garam
- Gula
- Kaldu bubuk
- minyak goring
- Kencur
Perusahaan memastikan, bahwa produk yang kami jual adalah HALAL.
2.5. Peralatan

4
- Wajan
- Spatula
- Kompor
- Talenan
- Pisau
- Belender

2.6. Cara Pembuatan


1. Siapkan Otak-otak yang akan diolah.

2. Potong Otak-otak menjadi beberapa bagian.

5
3. Setelah dipotong otak-otak di goreng hingga matang.

4. Sambil menunggu otak-otak matang siapkan bumbu yang akan di


haluskan seperti cabai rawit, cabai merah, bawang putih, bawang
merah, dan kencur

5. Lalu haluskan menggunakan blender dan tambahkan garam secukupnya.

6
6. Setelah otak-otak matang tiriskan dan tumis bumbu yang telah dihaluskan
hingga matang lalu tambahkan secukupnya gula,garam dan penyedap rasa.

7. Masukkan otak-otak yang telah digoreng tadi, aduk sampai merata.

8. Setelah itu matikan kompor dan diamkan hingga dingin, setelah agak
dingin masukkan ke plastik kemasan.

7
BAB III
ASPEK KEUANGAN

3.1. Kebutuhan Modal Awal Untuk Memulai Usaha


Kebutuhan modal awal untuk memulai usaha adalah sebesar Rp. 60.000
. Dana tersebut dialokasikan untuk kebutuhan pengeluaran awal produksi.
Berikut ini adalah rincian kebutuhan awal yang dibutuhkan untuk
menjalankan usaha pada awal produksi.
No Bahan Jumlah Harga Satuan Total Harga
.
1. Otak - Otak 6 pcs 3.300 20.000
2. Cabe Merah 1 Ons 5.000 5.000
3. Cabe Ijo 1 Ons 5.000 5.000
4. Kencur 1 pcs 1.000 1.000
5. Minyak Goreng 100 ml 17.000 17.000
6. Tusuk Sate 20 biji 150 3.000
7. Plastik Pouch 20 biji 375 7.500
Jumlah Rp 31.825 Rp 58.500

Modal awal yang dibutuhkan adalah 60.000


3.2 Laporan Keuangan
Produksi
Modal Rp 10.000 x 6 orang Rp 60.000
Pengeluaran Rp 58.500
Sisa Modal Rp 1.500

Penjualan
20 porsi @ Rp 4.000 Rp 80.000
Hasil Penjualan Rp 80.000
Keuntungan Penjualan ( laba ) Rp 20.000

BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Potensi Dasar


- 3 varian rasa

8
- Harga terjangkau
- Cukup peminat
- Lebih inovatif dalam penyajian
- Lezat

4.2. Kendala
Kendala yang kami alami selama mengerjakan tugas kewirausahaan ini
yaitu tempat produksi ke tempat penjualan jaraknya lumayan jauh sehingga
makanan sudah dingin ketika sampai di tempat pembeli tersebut.
4.3. Strategi Pemasaran
Strategi pemasaran yang kami lakukan yaitu dengan cara promosi
langsung (face to face) kepada customer serta via online dengan
memberitahu kepada pembeli harga yang telah kami tetapkan.Selain
mendatangi siswa/siswi yang sedang beristirhat ,kelompok kami juga
menawarkan produk kepada beberapa teman-teman yang kami kenal untuk
mebeli.Banyak yang tertarik dengan produk kami,karena kelompok kami
menjelaskan proses pembuatan nya.
Dengan melakukan tahap-tahap di atas kelompok kami berusaha untuk
membujuk customer agar tertarik dengan produk kami.Sehingga mereka
membeli produk kami

4.4. Penjualan
Aktivitas atau bisnis menjual produk atau jasa.Dalam proses
penjualan, penjual atau penyedia barang dan jasa memberikan kepemilikan
suatu komoditas kepada pembeli untuk suatu harga tertentu. Penjualan dapat
dilakukan melalui berbagai metode, seperti penjualan langsung, dan melalui
agen penjualan. Orang yang melakukan kegiatan penjualan disebut dengan
wiraniaga.

4.5 Hasil dan Pembahasan

9
Kegiatan ini kami lakukan agar mendapatkan sebuah pengalaman dan
pembelajaran untuk menjadi seorang Wirausaha yang handal disamping
mendapatkan keuntungan. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat
bermanfaat bagi pelajar khususnya. Kami,karena dengan melakukan kegiatan
seperti ini kami mendapatkan pengalaman untuk menjadi seorang
wirausha,mempelajari bagaimana cara menjual(menawarkan )produk dengan
baik dan berinteraksi langsung dengan orang banyak.
Dari semua kegiatan yang kami lakukan,kami dapat menganalisa
usaha yang kami jalankan sebenarnya cocok untuk di laksanakan secara
melanjutkan di dalam lingkungan masyarakat karena marketing yang
potensial dan sangat menerima.Metodo terkahir yang di lakukan menyusun
laporan dan produk "Otak² jeletot"

BAB V
PENUTUP

5.1. Kesimpulan

10
Banyak keunggulan yang dimiliki ikan lele, mulai dari nilai gizi dan
harganya. Otak-otak ikan lele adalah salah satu olahan ikan lele yang masih
jarang diproduksi. Cita rasa yang nikmat munjadikan pilihan yang baik
untuk usaha pengolahan ikan di Indonesia.
Cara membuat otak-otak lele isi, semua tulang,duri dan isi perut
dikeluarkan dari ikan, daging diolah dicampur bumbu dan telur kemudian
dimasukkan kembai ketubuh ikan. Selanjutnya dilumuri telur lalu di oven
sampai kering.
Peluang usaha otak-otak lele ini sangatlah bagus. Karena masih
jarangnya wirausaha yang menggelutinya. Keuntungannya pun besar dari
usaha ini.

5.2. Saran
Ikan lele adalah ikan yang mempunyai nilai gizi yang tinggi, dan
Indonesia merupakan Negara terbesar penghasil ikan ini. Oleh karena itu,
mari kita menduniakan ikan lele dengan olahan-olahan yang beraneka
ragam diantaranya “Otak-otak Lele”. Agar menjadi ikan yang murah bergizi
namun tidak murahan.

11

Anda mungkin juga menyukai