Anda di halaman 1dari 3

NAMA : NANDITO PUTRA PRATAMA

KELAS : 1A SANITASI
NIM : PO7233320 779
KOMPOSISI PENDUDUK
KOTA TANJUNG PINANG
Komposisi penduduk adalah susunan atau pengelompokan penduduk berdasarkan kriteria
tertentu. Kriteria yang biasa digunakan yakni usia, jenis kelamin, pekerjaan, Komposisi
penduduk terbagi menjadi 3 jenis, yaitu :
- Komposisi Penduduk Biologis Didasarkan pada usia dan jenis kelamin nya.
- Komposisi Penduduk Geografis Didasarkan atas perbedaan penduduk perwilayahan
seperti kota, desa, provinsi, kecamatan, dsb.
- Komposisi Penduduk Sosial Didasarkan atas karakteristik sosial penduduk, misalnya
angka pendidikan pendapatan dan perkawinan.
Berikut adalah hasil tinjauan komposisi penduduk di daerah Kota Tanjung Pinang Tahun 2020
berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Tanjung Pinang :
Kota Tanjung Pinang adalah kota administratif dari Kabupaten Kepulauan Riau. Kota ini
memiliki kawasan yang strategis dan terletak di segitiga SIJORI (Singapura, Johor, dan Riau).
Kota Tanjung Pinang dijadikan daerah penyangga Kerajaan Bentan yang merupakan pusat
perdagangan dan pelayaran, dijadikan pula sebagai pusat perdagangan oleh Belanda untuk
menyaingi Singapura yang dikuasai Inggris. Letak geografis Kota Tanjung Pinang sangat
stategis, yaitu pada posisi silang perdagangan dan pelayaran dunia, antara timur dan barat, antara
Samudera Hindia dan Laut Cina Selatan, menjadi aset berharga yang turut berperanan terhadap
pertumbuhan perdagangan.
Kota Tanjungpinang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bintan, yaitu sebagai berikut :
- Sebelah Utara : Kecamatan Teluk Bintan, Kabupaten Bintan;
- Sebelah Selatan : Kecamatan Mantang, Kabupaten Bintan
- Sebelah Barat : Kelurahan Pangkil, Kecamatan Teluk Bintan, Kabupaten Bintan
- Sebelah Timur : Kec. Bintan Timur dan Kec. Toa Paya,Kabupaten Bintan

Berdasarkan Sensus Penduduk, Kota Tanjungpinang pada tahun 2019 tercatat 220.812 jiwa
dengan jumlah penduduk tersebar di Kecamatan Tanjungpinang Timur sebanyak 43,57 persen
dari total penduduk Kota Tanjungpinang. Hal ini sangat mungkin karena adanya pengembangan
perumahan penduduk di wilayah kecamatan ini.
KOMPOSISI PENDUDUK BIOLOGIS

a. Penduduk dan Rasio Jenis Kelamin Menurut Kecamatan di Tanjungpinang, 2020

Kecamatan Laki Laki Perempuan Jumlah Rasio Jenis


Kelamin
Bukit Bestari 27.315 27.095 54.410 101
Tanjungpinang Timur 55.456 54.324 109.780 102
Tanjungpinang Kota 9.828 9.398 19.226 105
Tanjungpinang Barat 22.085 22.162 44.247 100
JUMLAH 114.684 112.979 227.663 102
Untuk rasio jenis kelamin (sex ratio) dapat dihitung dengan menggunakan rumus :
SR = L/P x 100
Cth : Menghitung rasio jenis kelamin di Tanjungpinang Timur. Diketahui jumlah penduduk laki
laki ada 55.456 jiwa, jumlah penduduk perempuan ada 54.324 jiwa dan jumlah penduduknya ada
109.780 jiwa. Maka :
SR = 55.456 / 54.324 x 100
= 102

b. Penduduk menurut kelompok umur dan jenis kelamin di Tanjungpinang, 2020

Kelompok Umur Laki Laki Perempuan Jumlah


0-4 10,090 9,535 19,625
5-9 10,936 10,395 21,331
10-14 9,881 9,627 19,508
15-19 7,957 7,502 15,459
20-24 6,237 6,151 12,388
25-29 8,459 9,537 17,996
30-34 9,559 10,063 19,622
35-39 9,663 9,500 19,163
40-44 8,484 8,076 16,560
45-49 7,037 6,391 13,428
50-54 5,340 4,672 10,012
55-59 3,740 3,642 7,382
60-64 2,530 2,440 4,970
65-69 1,663 1,624 3,287
70-74 1,084 1,058 2,142
75+ 835 1,027 1,862
JUMLAH 103.495 101.240 204.735
Pada komposisi biologis berdasarkan umur, dapat diketahui seberapa besar angka
ketergantungannya. Angka ketergantungan (Dependence Ratio/ DR) adalah angka yang
menunjukkan banyaknya penduduk non produktif yang hidupnya menggantungkan diri dari
setiap 100 orang produktif. Untuk menghitung DR dapat digunakan rumus :
DR = Jmlh penduduk muda + Jmlh penduduk tua / jmlh penduduk usia produktif x 100
Cth: Menghitung DR Kota Tanjungpinang. Diketahui jumlah penduduk di daerah Kota
Tanjungpinang adalah 204.735 jiwa. Dengan jumlah penduduk berusia 0 – 14 tahun sebanyak
60.464 jiwa, jumlah penduduk usia 15 – 64 tahun sebanyak 136.980 jiwa, dan jumlah penduduk
usia 65 tahun keatas sebanyak 7.291 jiwa. Berapa besarnya angka ketergantungan di Kota
Tanjungpinang pada tahun 2020? Maka :
DR = jmlh pend. Muda + jmlh pend. Tua / jmlh pend. Produktif x 100
= 60.464 + 7.291 / 136.980 x 100
= 60,46
= 60
Artinya, dari setiap beberapa orang golongan produktif, harus menanggung beban hidup
sebanyak 60 orang golongan non produktif.
KOMPOSISI PENDUDUK GEOGRAFIS
a. Penduduk menurut kecamatan di Tanjungpinang tahun 2020
Kecamatan Jumlah
Bukit Bestari 54.410
Tanjungpinang Timur 109.780
Tanjungpinang Kota 19.226
Tanjungpinang Barat 44.247
JUMLAH 227.663

KOMPOSISI PENDUDUK SOSIAL


a. Penduduk Berumur 15 Tahun ke Atas Menurut Kegiatan Utama Seminggu yang Lalu dan
Jenis Kelamin di Kota Tanjungpinang, 2020
Kegiatan Utama Laki Laki Perempuan Jumlah
Bekerja 52.631 27.644 80.275
Pengangguran Terbuka 3.944 1.426 5.370
Sekolah 7.056 6.359 13.415
Mengurus Rumah Tangga 2.077 33.518 35.658
Lainnya 6.385 2.024 8.409
JUMLAH 72.093 70.971 143.127

Anda mungkin juga menyukai