Anda di halaman 1dari 6

A.

ANALISIS TRANSAKSI
1. Transaksi yang mempengaruhi Aktiva
a. Pembellian aktiva/aset secara tunai
Contoh = suatu perusahaan produsen minuman membeli sebuah
kendaraan seharga Rp 100.000.000,00 secara tunai
Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi aktiva yaitu kas
perusahaan berkurang sebesar Rp 100.000.000,00 dan kendaraan
bertambah senilai Rp 100.000.000,00

b. Pembelian aktiva/aset secara kredit


Contoh = suatu perusahaan jasa foto copy membeli mesin foto kopi
seharga Rp 50.000.000,00 secara kredit.

Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi aktiva yaitu


peralatan bertambah senilai Rp 50.000.000,00 dan hutang berkurang
senilai Rp 50.000.000,00

c. Penjualan aktiva/aset secara tunai


Contoh = suatu perusahaan minuman menjual kendaraan seharga
Rp 80.000.000,00 secara tunai
Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi aktiva yaitu kas
perusahaan bertambah sebesar Rp 80.000.000,00 dan kendaraan
perusahaan berkurang senilai Rp 80.000.000,00

d. Penjualan aktiva/aset secara kredit


Contoh = suatu perusahaan minuman menjual kendaraan seharga
Rp 150.000.000,00 secara kredit
Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi aktiva yaitu
kendaraan berkurang senilai Rp 150.000.000,00 dan piutang
perusahaan bertambah sebesar Rp 150.000.000,00

2. Transaksi yang mempengaruhi Utang


a. Pembelian aktiva/aset secara kredit
Contoh = suatu perusahaan membeli sebuah mesin secara kredit
seharga Rp 200.000.000,00
Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi utang yaitu
utang perusahaan bertambah sebesar Rp 200.000.000,00 dan
peralatan bertambah sebesar Rp 200.000.000,00.

b. Pembayaran utang
Contoh = suatu perusahaan membayar utang sebesar
Rp 50.000.000,00
Analisis = transaksi tersebut mempengaruhi utang yaitu
Utang perusahaan berkurang sebesar Rp 50.000.000,00 dan kas
berkurang sebesar Rp 50.000.000,00.

3. Transaksi yang mempengaruhi Modal


a. Penambahan investasi pemilik
Contoh = Mr. X melakukan penyetoran sebesar Rp 50.000.000,00
ke kas perusahaan sebagai tambahan modal.
Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi modal yaitu
modal perusahaan bertambah sebesar Rp 50.000.000,00 dan kas
perusahaan bertambah sebesar Rp 50.000.000,00.
b. Pengurangan investasi pemilik
Contoh = Mr. T melakukan penarikan uang perusahaan untuk
keperluan pribadi sebesar Rp 25.000.000,-
Analisis = transaksi tersebut akan mempengaruhi modal yaitu
modal perusahaan berkurang sebesar Rp 25.000.000,- dan kas
berkurang sebesar Rp 25.000.000,-.

H. LAPORAN KEUANGAN
Seperti dikemukakan diatas, salah satu fungsi akuntansi adalah menyediakan laporan-
laporan periodik untuk manajemen, investor, kreditur dan pihak-pihak lain diluar
perusahaan. Laporan keuangan utama yang dihasilkan dari proses akuntansi adalah neraca,
laporan laba-rugi dan laporan perubahan modal.
1. Neraca
Neraca adalah suatu daftar yang menggambarkan posisi keuangan perusahaan yang
terdiri dari aktiva (harta kekayaan), kewajiban dan modal yang dimiliki oleh perusahaan
pada suatu saat tertentu.
Perusahaan ABC
Neraca
31 Desember 20XX

AKTIVA PASIVA
Aktiva Kewajiban
Kas Rp. XXX Hutang Dagang Rp. XXX
Piutang Dagang XXX Hutang Obligasi XXX
Perlengkapan XXX
Tanah XXX Modal
Gedung XXX Modal, Tuan A Rp. XXX
Kendaraan XXX

Jumlah Aktiva Rp. XXX Jumah Pasiva Rp. XXX


a. Aktiva
Aktiva adalah sumber-sumber ekonomi yang dimiliki perusahaan yang dinyatakan
dalam satuan uang. Aktiva perusahaan terdiri dari aktiva lancar (kas, piutang,
persediaan, dll) dan aktiva tetap (tanah, gedung, mesin, kendaraan, dll).
b. Kewajiban
Kewajiban adalah hutang yang harus dibayar oleh perusahaan dengan uang atau jasa
pada suatu saat tertentu di masa yang akan datang. Kewajiban terdiri dari kewajiban
jangka pendek (hutang dagang, hutang wesel) dan kewajiban jangka panjang (hutang
hipotik, hutang obligasi).
c. Modal
Moda pada hakekatnya merupakan hak pemilik perusahaan atas kekayaan (aktiva)
perusahaan. Besarnya hak pemilik sama dengan aktiva bersih perusahaan, yaitu
selisih antara aktiva dan kewajiban. Dengan demikian jumlah modal merupakan sisa
aktiva setelah dikurangi kewajiban.

2. Laporan Laba-Rugi
Laporan laba-rugi merupakan laporan keuangan yang menggambarkan hasil operasi
perusahaan dalam suatu periode tertentu. Hasil operasi perusahaan diukur dengan
membandingkan antara pendapatan dan biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh
pendapatan tersebut.
Perusahaan ABC
Laporan Laba-Rugi
Untuk Tahun yang Berakhir Tanggal 31 Desember 20XX

Pendapatan Rp. XXXXX

Biaya-biaya operasi :
Gaji pegawai Rp. XXXX
Bensin & Oli XXXX
Reparasi & pemeliharaan XXXX
Penyusutan kendaraan XXXX
Asuransi XXXX

Jumlah biaya operasi Rp. XXXXX

Laba / rugi Rp. XXXXX


3. Laporan Perubahan Modal
Laporan keuangan perusahaan yang menunjukkan perubahan modal pemilik, dari
modal awal tahun dan modal akhir tahun.
Perusahaan ABC
Laporan Perubahan Modal
Untuk Tahun yang Berakhir Tanggal 31 Desember 20XX

Modal, 1 Januari 20XX Rp. XXXXX


(+) : Laba tahun 20XX Rp. XXXXX
Rp. XXXXX

(-) : Pengambilan Prive Rp. XXXXX

Modal, 31 Desember 20XX Rp. XXXXX

B. BASIS AKUNTANSI
Basis akuntansi menyatakan saat pengakuan atas transaksi yang merupakan dasar
pencatatan transaksi tersebut. Terdapat 2 (dua) basis akuntansi yaitu basis kas dan basis
akrual.
1. Basis Kas
Suatu transaksi yang diakui dan dicatat berdasarkan saat kas diterima dan dikeluarkan.

2. Basis Akrual
Suatu transaksi diakui dan dicatat berdasarkan pengaruh transaksi pada saat kejadian
dan dicatat serta dilaporkan pada periode yang bersangkutan.
J. SOAL LATIHAN
Latihan I.1
Analisislah transaksi-transaksi sebagai berikut:
1. Pembelian aktiva tetap secara tunai senilai Rp 2.000.000,00
2. Penerimaan kas atas piutang perusahaan senilai Rp 200.000,00
3. Pembelian aktiva tetap secara kredit senilai Rp4.000.000,00
4. Pembayaran utang senilai Rp 100.000,00
5. Penambahan investasi oleh pemilik sebesar Rp 3.000.000,00.
6. Pengambilan untuk pribadi sebesar Rp 300.000,00.

Latihan I.2
Tuan Sronto mendirikan sebuah perusahaan perseorangan pada tanggal 1 Mei 2008.
Transaksi-transaksi yang terjadi selama bulan Mei adalah sbb:
Mei 2 Tuan Sronto membuka rekening di bank untuk perusahaannya dan menyetokan
uang Rp. 50.000.000 ke dalam rekening tersebut sebagai setoran modalnya.
5 Dibayar biaya sewa gedung dan peralatan bulan ini sebesar Rp. 6.000.000.
8 Dibeli perlengkapan secara kredit sebesar Rp. 18.500.000
10 Dibayar utang kepada seorang kreditur sebesar Rp. 12.500.000
18 Diterima kas dari penjualan jasa secara tunai sebesar Rp. 7.500.000
21 Dibayar biaya kendaraan bulan ini sebesar Rp. 15.600.000
23 Dibayar gaji pegawai kantor sebesar Rp. 3.000.000
26 Ditentukan bahwa harga perlengkapan yang tersisa adalah Rp. 17.200.000, ini
berarti bahwa harga perlengkapan yang telah dipakai adalah Rp. 1.300.000.
28 Dikirimkan tagihan kepada pemakai jasa secara kredit senilai Rp. 4.700.000
30 Tuan Sronto mengambil uang kas untuk keperluan pribadi sebesar Rp.
2.000.000

Diminta:
Tentukan pengaruh transaksi-transaksi di atas dan saldo setelah terjadi setiap transaksi
dengan menggunakan persamaan akuntansi sbb:
AKTIVA = KEWAJIBAN + MODAL
Kas + Piutang Dagang +
Perlengkapan = Utang Dagang + Modal Sronto
Latihan I.3
Berikut ini adalah jumlah-jumlah : (a) aktiva dan kewajiban perusahaan jasa ”Melati Putih”
per 31 Desember 2010, dan (b) pendapatan dan biaya perusahaan tersebut untuk tahun yang
berakhir tanggal 31 Desember 2010 :

Hutang Dagang Rp. 38.000.000,00


Piutang Dagang 24.000.000,00
Biaya Advertensi 22.000.000,00
Gedung 360.000.000,00
Kas 20.000.000,00
Mebel 40.000.000,00
Biaya Bunga 18.000.000,00
Tanah 130.000.000,00
Hutang Wesel 170.000.000,00
Pajak Bumi dan Bangunan 8.000.000,00
Biaya Sewa 46.000.000,00
Biaya Gaji 106.000.000,00
Hutang Gaji 2.000.000,00
Pendapatan Jasa 400.000.000,00
Persediaan Perlengkapan 6.000.000,00
Jumlah saldo awal Modal, Nona Melati adalah Rp. 300.000.000,00 dan selama tahun 2010
Nona Melati telah melakukan pengambilan prive sebesar Rp. 130.000.000,00.
Diminta :
a. Buatlah Laporan Laba Rugi untuk tahun yang berakhir tanggal 31 Desember 2010 !
b. Buatlah laporan perubahan modal untuk tahun yang berakhir tanggal 31 Desember 2010!
c. Buatlah neraca per 31 Desmber 2010 !

Anda mungkin juga menyukai