Anda di halaman 1dari 12

Pelatihan-osn.

com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

Bidang Studi : Biologi


Kode Berkas : BI-L01 (Soal)

1. Angkutan air pada tumbuhan dapat terjadi melalui tiga cara: difusi, osmosis dan aliran massa. Berikut ini
adalah contoh angkutan yang tidak melibatkan perpindahan zat terlarut, KECUALI:
A. Osmosis balik (reverse osmosis) air melalui membran semi permeable
B. Angkutan dari parenkim korteks menuju ke xylem melalui endodermis
C. Angkutan dari source menuju ke sink pada pembuluh tapis
D. jawaban A dan B
E. jawaban B dan C

2. Perhatikan gambar berikut ini.

Gambar di atas menunjukkan irisan melintang daun bagian bawah yang dimiliki oleh suatu jenis
tanaman di habitat tertentu. Tanaman yang memiliki struktur seperti pada gambar di atas memiliki
kemampuan dalam:
A. mengurangi laju penguapan air dari dalam daun
B. mengapung di permukaan air
C. bertahan hidup di lingkungan yang kekurangan air
D. jawaban A dan B
E. jawaban B dan C

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 1


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

3. Perhatikan gambar berikut ini.

Pernyataan berikut ini yang TIDAK tepat berkaitan dengan perkembangbiakan tanaman seperti gambar
di atas. KECUALI:
A. Tanaman tersebut memiliki bunga sempurna
B. Tanaman tersebut tidak dapat melakukan penyerbukan sendiri karena mengalami self incompability
C. Bagian yang ditunjuk oleh panah merah akan membentuk buah karyopsis
D. Jumlah karpel pada bunga tanaman tersebut adalah 2 karpel
E. Jawaban A dan C

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 2


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

4. Perhatikan gambar sayatan organ dari dua jenis tanaman yang berbeda berikut ini.

Tanaman A dan B memiliki jalur fotosintesis yang berbeda. Pada kondisi suhu tinggi di siang hari yang
terik tanaman A dibandingkan dengan tanaman B:
A. kurang produktif per satuan luas daun
B. lebih produktif per satuan luas daun
C. dapat mentolerir kondisi cahaya rendah dengan lebih baik
D. melakukan fotorespirasi pada tingkat yang tinggi
E. menggunakan air yang lebih banyak untuk transpirasi per satuan fotosintesis

5. Berikut ini adalah gambar yang menunjukkan jalur pensinyalan etilen.

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 3


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

Apa yang akan terjadi pada fenotip tumbuhan jika terjadi mutasi pada gen ETR1 dan CTR1? Tanda panah
menunjukkan aktivasi, sedangkan tanda garis tumpul (cross bar) menunjukkan represi.
A. Respon etilen terjadi secara konstitutif (tidak dapat ditekan oleh CTR1) sehingga jalur tidak
bergantung pada adanya etilen
B. Respon etilen tidak akan muncul karena CTR1 tidak berfungsi
C. Jalur pensinyalan oleh etilen tetap terkendali meskipun terjadi mutasi pada kedua gen tersebut
D. Jawaban A dan C benar
E. Jawaban B dan C benar

6. Pada kondisi kelembaban atmosfer yang tinggi, kalsium sangat sulit untuk diangkut ke dalam buah yang
sedang berkembang. Hal ini disebabkan karena:
A. kalsium hanya diangkut melalui xilem dan angkutan ini tidak berjalan
B. kalsium hanya diangkut melalui floem dan angkutan ini tidak berjalan
C. transpirasi berhenti dan sebagai hasilnya angkutan caira di xilem dan floem mengalami
perlambatan
D. stomata menutup dan angkutan ke dalam buah terhenti
E. Jawaban A dan D benar

7. Perhatikan gambar molekul di bawah ini.

Gambar di atas menunjukkan struktur molekul dichlorophenol indophenol (DCPIP) yang memudar
warnanya ketika mengalami reduksi. Manakah dari komponen sel tumbuhan berikut yang akan
menunjukkan perubahan warna yang paling banyak setelah dicampur DCPIP?
A. Kloroplas yang diisolasi pada kondisi gelap
B. Kloroplas yang diisolasi pada kondisi terang
C. Klorofil yang diekstrak pada kondisi gelap
D. Kloroplas yang direbus pada kondisi gelap
E. Kloroplas yang direbus pada terang

Penjelasan:
Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 4
Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

8. Untuk mempelajari pengaruh ketersediaan air pada pertumbuhan tanaman, kecambah tanaman kacang
hijau ditumbuhkan di bawah dua kondisi (I dan II) dalam rumah kaca dengan pemberian air yang
beragam.

 Kondisi I : satu kecambah ditanam per per pot


 Kondisi II : enam belas kecambah ditanam per pot

Saat rasio biomassa akar terhadap pucuk dihitung, grafik berikut ini diperoleh:

Manakah dari pernyataan berikut yang mendukung hasil di atas?


A. Ketersediaan air dan kompetisi meningkatkan rasio bobot akar terhadap pucuk pada tanaman
tersebut
B. Berkurangnya air akan menyebabkan meningkatnya rasio bobot akar terhadap pucuk dan dampak
ini meningkat jika terdapat kompetisi
C. Ketersediaan air meningkatkan rasio bobot akar terhadap pucuk dan dampak ini menurun jika
terdapat kompetisi
D. Kompetisi memicu penurunan biomassa akar, sedangkan kurangnya persediaan air akan
menyeimbangkan dampak ini
E. Tidak ada jawaban yang benar

9. Besi (Fe) adalah nutrient penting, tetapi jumlahnya terbatas di dalam tanah. Manakah dari tahapan
berikut ini yang tidak digunakan akar tumbuhan untuk menyerap besi dari tanah?
A. Sekresi H+ (pengasaman tanah) yang menggantikan Fe3+ yang terikat oleh partikel tanah yang
bermuatan negatif
B. Pemegangan (chelation) melalui sekresi asam organik seperti sitrat yang dapat memegang Fe 3+,
sehingga dapat mencegah berikatan kembali dengan partikel tanah
C. Oksidasi ion Fe2+ berubah menjadi ion Fe3+ dengan bantuan enzim ferric oxidase
D. Angkutan menggunakan transporter IRT1 dan transporter lain yang menyerap Fe 2+ sepanjang
membran ke dalam sitoplasma sel-sel akar
E. Reduksi dengan bantuan ferric reductase yang mengubah ion Fe3+ menjadi ion Fe2+ dengan elektron
yang berasal dari NAD(P)H.

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 5


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

10. Perhatikan gambar berikut ini.

Pada batang tanaman seperti gambar di atas, pernyataan berikut ini yang TIDAK tepat, kecuali:
A. Jaringan yang paling melimpah adalah xilem primer
B. Jaringan yang paling melimpah adalah floem sekunder
C. Jejari empulur yang dibentuk oleh prokambium memberikan kompensasi terhadap penambahan
diameter batang
D. Jaringan yang paling melimpah adalah jaringan gabus
E. Kambium pembuluh aktif membelah secara antiklinal membentuk xilem dan floem sekunder

11. Energi cahaya yang ditangkap oleh pusat reaksi fotosintesis digunakan untuk membangkitkan gradien
pH sepanjang membran kloroplas. Gradien pH tersebut dibangkitkan melalui mekanisme:
A. pemecahan H2O menjadi O2 dan H+ di dalam lumen tilakoid
B. pemompaan 4H+ dari lumen ke stroma oleh plastoquinon (PQ)
C. reduksi NADP+ menjadi NADPH dengan mengikat H+ untuk menetralisasi muatan
D. jawaban A dan C benar
E. semua jawaban benar

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 6


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

12. Perhatikan gambar berikut ini.

Gambar di atas menunjukkan siklus perbanyakan (propagasi) tanaman wortel secara vegetatif. Semua
pernyataan berikut ini tidak benar berkaitan dengan gambar tersebut, KECUALI:

A. Pada perbanyakan di atas, terjadi proses dediferensiasi kloroplas menjadi kromoplas


B. Perbanyakan di atas dilakukan pada medium aseptik berbentuk padat saja
C. Tidak diperlukan perlakuan zat pengatur tumbuh (auksin dan sitokinin) untuk menghasilkan embryo
D. Diperlukan pektinase untuk memisahkan sel-sel dari jaringan
E. Semua sel-sel yang diambil dari umbi akar wortel dapat menghasilkan planlet menggunakan
perbanyakan di atas

13. Gambar berikut merupakan hasil sayatan melintang suatu organ dari tanaman Eucalyptus.

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 7


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

Pernyataan berikut ini yang benar berdasarkan gambar tersebut adalah:


A. Struktur X berperan dalam pertukaran gas
B. Struktur Y berperan dalam sekresi metabolit sekunder
C. Struktur Z merupakan percabangan dari stele batang
D. Jawaban A dan C
E. Jawaban B dan C

14. Perkembangan adalah munculnya bagian-bagian tubuh yang berbeda secara


morfologi yang memiliki fungsi tertentu yang terjadi selama siklus hidup suatu
organisme, misalnya zigot embryo  kecambah. Peningkatan kompleksitas
terjadi melalui diferensiasi. Tipe sel dewasa yang berdiferensiasi dari sel embrionik
dari tumbuhan ditentukan oleh:
A. hilangnya gen-gen selektif
B. posisi akhir sel pada organ yang sedang berkembang
C. pola migrasi sel
D. umur sel
E. galur (lineage) meristematik tertentu dari sel

15. Perhatikan gambar berikut ini.

Gambar di atas merupakan hasil pengamatan panjang hipokotil kecambah dari berbagai galur
Arabidopsis yang ditumbuhkan di bawah kondisi : gelap, cahaya biru dan cahaya merah. WT
menunjukkan wildtype, CRY1− merupakan galur mutan yang mengalami defisiensi cryptochrome 1, CRY1+
merupakan galur mutan yang mengekspresi cryptochrome 1 berlebih, dan PHYB− merupakan galur
mutan yang mengalami defisiensi phytochrome B. Berdasarkan hasil pengamatan di atas, tentukan
apakah pernyataan berikut ini Benar atau Salah.

A. Cahaya biru menghambat elongasi batang kecambah yang memiliki phytochrome B


B. Cahaya merah menghambat elongasi batang kecambah yang memiliki phytochrome B
C. Cahaya biru menghambat elongasi batang kecambah yang memiliki cryptochrome 1
D. Etiolasi memerlukan fotoreseptor kriptokrom dan fitokrom
Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 8
Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

16. Saudara diminta untuk memperkirakan apakah tanaman X dapat tumbuh pada daerah yang berkadar
garam tinggi. Anda kemudian mengumpulkan data berikut ini (sebagian atau semua data penting untuk
diketahui):
 Potensial air (w) di tanah tersebut secara keseluruhan = -1,4 MPa
 Konsentrasi zat terlarut dari sel tanaman X = 0,1 M (asumsikan i = 1)
 Potensial tekanan tanaman X = -1,3 MPa
 s = -RiTCs
 Tetapan gas ideal (R) = 0,008 MPa mol-1K-1
 Suhu lingkungan = 0oC

Berdasarkan data di atas, tentukan apakah pernyataan berikut ini Benar atau Salah.
A. Nilai potensial osmotik zat terlarut (s) pada tanaman X adalah -0,22 MPa
B. Nilai potensial air (w) dari tanaman X adalah -1,52 MPa
C. Tanaman akan mengalami dehidrasi sehingga menjadi layu jika ditanam di daerah tersebut
D. Tanaman X tidak dapat tumbuh dengan baik pada daerah tersebut

17. Tanaman bambu merupakan jenis rumput – rumputan yang telah lama dibudidayakan oleh manusia.
Batang bambu memiliki rongga udara di bagian tengahnya. Berikut ini ditampilkan gambar potongan
batang bambu.

Gambar 1. Irisan batang bambu (Phyllostachys pubescens) dan anatominya

Tentukan apakah pernyataan berikut ini Benar atau Salah.

A. Rongga udara pada bagian tengah batang bambu berasal dari lisis sel – sel parenkim empulur
B. Yang memberikan kekokohan pada batang bambu paling besar adalah adanya sklerenkim serabut
yang mengelilingi berkas pembuluh
C. Orientasi serabut selulosa pada dinding sel serat dapat memaksimalkan kekuatan elastisitas secara
longitudinal
D. Semua pembuluh pengangkut pada tanaman bambu berasal dari prokambium

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 9


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

18. Perhatikan gambar berikut ini.

Gambar di atas menunjukkan salah satu meristem yang terdapat oleh tanaman monokotil. Tentukan
pernyataan apakah Benar atau Salah.
A. Semua meristem pada batang monokotil hanya menyebabkan pertumbuhan secara aksial (ke atas)
dan tidak menambah diameter batang
B. Meristem interkalar dapat digolongkan sebagai meristem sekunder karena terletak di antara
jaringan dewasa
C. Pada meristem interkalar, jaringan parenkimnya masih dapat membelah dan memanjang meskipun
jaringan yang lain telah mengalami differensiasi
D. Terdapat sel pemula (inisial) pada meristem interkalar yang membentuk prokambium

19. Bunga merupakan bagian pucuk yang mengalami modifikasi. Berikut ini adalah diagram yang
menggambarkan pola perkembangan perbungaan pada tumbuhan. AM menunjukkan meristem apeks,
LM menunjukkan meristem lateral dan SM menunjukkan meristem simpodial.

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 10


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

Tentukan apakah pernyataan berikut ini benar atau salah.

A. Tanaman padi memiliki pola perkembangan perbungaan tipe A


B. Pola perkembangan perbungaan tipe C dicirikan dengan perubahan meristem
apeks menjadi bersifat determinate
C. Bunga jantan tanaman jagung memiliki pola perkembangan tipe B
D. Pola perkembangan perbungaan tipe B dicirikan dengan meristem apeks dan meristem lateral yang
terus tumbuh serta terbentuk lebih banyak meristem lateral dan pada suatu saat semuanya terhenti
lalu membentuk bunga

20. Tumbuhan berbunga biasanya memerlukan fertilisasi untuk membentuk buah dan biji serta memulai
pengguguran bagian-bagian bunga yang tidak menyusun buah. Pada Arabidopsis terdapat mutan yang
mampu menghasilkan buah tanpa biji secara partenokarpi. Mutan tersebut adalah fruit without
fertilization (fwf). Sekelompok peneliti telah melakukan penelitian pada dua genotipe wild type tanaman
Arabidopsis thaliana yaitu Columbia (Col-1) dan Landsberg erecta (Ler) serta mutan-mutan fwf, mandul
jantan (pop1), aberrant testa shape (ats), mutan ganda dan triple mutan. Hasil penelitian mereka
dituangkan pada Tabel 1 dan Gambar 1 (A, B dan C) berikut ini.

Tabel 1. Panjang pistilum dan buah silique pada 7 hari setelah mekar (antesis) pada wild type dan mutan
Panjang silique (mm ± sd)
Genotipe/perlakuan
Mandul jantan Dikebiri Diserbuki
Ler - 4.5±0.5 12.8±1.1
Col-1 - 4.1±0.3 14.1±1.2
Fwf - 7.5±1.0 11.0±1.4
pop1 4.3±0.4 - -
Ats - 4.2±0.5 12.1±0.6
pop1 fwf 5.5±0.7 6.9±0.7 -
pop1 ats 5.3±0.5 - -
fwf ats - 9.3±0.7 -
pop1 ats fwf 9.1±0.6 - -

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 11


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn
Pelatihan-osn.com
Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Head Office: Ruko Citra Sawangan Residence, Jl Raya Muchtar No 26, Sawangan, Depok
Ofiice : 021-2951 1160.

Gambar 1. Penerimaan pistil dan pertumbuhan silique. Ket: Ler p = diserbuki, Ler up = tidak diserbuki.

Tentukan apakah pernyataan berikut ini Benar atau Salah.


A. Penyerbukan meningkatkan ukuran panjang buah silique
B. Mutan fwf tidak dapat menghasilkan buah yang berbiji
C. Posisi bunga tidak mempengaruhi ukuran buah silique pada mutan mandul jantan
D. Mutasi pada gen ATS menurunkan partenokarpi pada mutan berlatar belakang fwf

Program Latihan dan Tes Jarak Jauh 2018 - 2019 12


Pelatihan-osn.com, Konsultan Olimpiade Sains Nasional
Instagram, Twitter, Line danYoutube :@pelatihan_osn

Anda mungkin juga menyukai