Anda di halaman 1dari 3

Yohanes

1. Apa arti dari kata Rabi ?


J: Guru (Yoh 1:36)
2. Hal apakah yg di buat Yesus sebagai Pertama dari tanda-tandanya ?
J: Air berubah menjadi anggur ( Yoh 2:1-11)
3. Pada hari raya apakah Tuhan Yesus Marah dan membersihkan Bait Suci dari pedagang-pedagang
dan Penukar uang ?
J: Hari Raya Paskah (Yoh 2 :1)
4. Nama Kolam tempat Yesus menyembuhkan orang pada hari Sabat ?
J: Betesda (Yoh 5:1-18)
5. Apa yang di lakukan Yesus untuk menyembuhkan orang yang buta sejak lahir ?
J: Yesus Meludah ke tanah dan mengaduknya, lalu di oleskan ke mata orang buta ( Yoh 9:6)
6. Apa isi Tulisan di atas kayu salib Yesus ?
J: Yesus Orang Nazarret, Raja Orang Yahudi (Yoh 19:19)
7. Kepada siapakah Tuhan Yesus pertama Kali menampakkan diri setalah Ia bangkit ?
J: Maria Magdalena (Yoh 20 :11-18)
8. Minyak apakah yang dipakai Maria meminyaki kaki Yesus dan menyekanya dengan rambutnya ?
J: Minyak Narwastu ( Yoh 12:3)
9. "Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah
Allah". Terambil dari manakah bunyi Firman diatas?
J: Yohanes 1:1
10. Sebutkan Isi Firman Tuhan yg terambil dari Yoh 3:16
J:Yohanes 3:16 (TB) Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan
Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh
hidup yang kekal.

Imamat
1. Hewan apakah yang menjadi korban penghapusan dosa ?
J : seekor lembu jantan muda yang tidak bercela (Imamat 4:3)
2. Siapakah yang ditahbiskan Musa di depan pintu Kemah Pertemuan?
J: Harun dan anak-anaknya (Imamat 8)
3. Sebutkan nama anak-anak Harun yang mati karena melakukan apa yang tidak
diperintahkan Tuhan ?
J: Nadap dan Abihu (Imamat 10:1-2)
4. Sebutkan 3 Aturan Korban yang Allah sampaikan kepada Musa ?
J : Korban Bakaran, Korban Sajian, Korban Keselamatan,Korban Penghapus dosa (Im 1-6)
5. Berapa Jumlah Pasal Dalam Kitab Imamat
J: 27 Pasal
6. Dimanakah Tuhan memanggil Musa dan Berfirman mengenai hukum mempersembahkan
Korban Bakaran ?
J: Kemah Pertemuan (Im. 1:1)
7. Lengkapilan Ayat Berikut : Imamat 19:17 Janganlah engkau ............. (membenci)
saudaramu di dalam hatimu, tetapi engkau harus ............(berterus terang) menegor orang
sesamamu dan janganlah engkau mendatangkan .......... (dosa) kepada dirimu karena dia.

KIS
1. Siapakah orang yang di pilih untuk menggantikan Yudas Iskariot ?
J: Matias (Kis 1:26)
2. Dimana Hari Pentakosta terjadi ?
J: Di Yerusalem (Kis 2:5)
3. Berapa Jumlah Jiwa yang bertobatlah setelah Petrus Berkhotbah ?
J: 3000 Jiwa (Kis 5:41)
4. Pasangan yang mendustai Allah dan menahan sebagaian dari hasil penjualan tanah ?
J: Ananias dan safira (Kis 5:1-11)
5. Siapakah Nama Guru Paulus ?
J: Gamaliel (Kis 5:26-42)
6. Siapakah nama perwira pasukan Italia yg di babtis oleh Petrus
J: Kornelius (Kis 10)
7. Siapakah Nama Murid Tuhan yang diberikan penglihatan untuk mencari Saulus dirumah
Yudas ?
J: Ananias (Kis 9:10-11)
8. Dikota manakah Barnabas disebut Dewa Zeus dan Paulus disebut dewa Hermes ?
J: Listra ( Kis 14:12)
9. Siapa nama perempuan Penjual Kain ungu yang berasal dari kota Tiatira ?
J: Lidia (Kis 16:14)
10. Berapakah Jumlah Pasal dalam Kitab Kisah Para Rasul ?
J:28 Pasal

Anda mungkin juga menyukai