Anda di halaman 1dari 3

TUGAS KEWIRAUSAHAAN PERTEMUAN-5

DOSEN PENGAMPU: RINI SAFITRI,SE., M.M.

Oleh: Muhammad Aldi Saputra/ 200503110136


Perbankan Syariah D

1. Sebutkan dan jelaskan bauran pemasaran!


a. Product, adalah sesuatu yang dijual dalam bisnis atau perusahaan.
b. Price, merupakan sejumlah uang yang harus dikeluarkan oleh konsumen untuk mendapatkan
barang dan jasa yang dijual.
c. Place, adalah lokasi untuk melakukan proses jual beli produk baik barang maupun jasa.
d. Promotion, adalah supaya konsumen lebih mengenal serta merasa tertarik untuk mencoba
membeli produk.
e. Process, merupakan gabungan dari keseluruhan aktivitas. Mulai dari prosedur, jadwal
pekerjaan, aktivitas, mekanisme, serta hal-hal rutin lainnya. Seluruh aktivitas tersebut
berhubungan dengan produk yang dihasilkan serta disampaikan kepada konsumen.
f. People, adalah aspek orang. Yang dimaksud people disini tentu bukan hanya konsumen saja.
Namun seluruh SDM yang terlibat, termasuk pekerja hingga tim bisnis.
g. Physical Evidence, yaitu semua perangkat yang digunakan sebagai pendukung berjalannya
sebuah bisnis.
2. Apakah place penting atau tidak di era digital?
Menurut saya kalau toko konvensional place itu sangat penting, sedangkan pada e-commerce
place tidak diperlukan lagi karena pembelian tidak melekat pada tempat tertentu dan dapat
dilakukan kapanpun dan dimanapun dengan koneksi internet . Kemajuan teknologi informasi
dengan digital marketing nya dapat menjangkau pelanggan di seluruh tempat atau yang
tergabung dalam komunitas market.
Place masih penting, ada place offline dan market place (online)

3. Sebutkan dan jelaskan strategi pemasaran!


a. Mengenal target pasar, Dalam memasarkan suatu produk, hal paling inti adalah memastikan
bahwa kita telah meriset dan mengenal target konsumen dengan baik. Hal ini akan mengantarkan
kita pada kesesuaian antara apa yang dimiliki oleh produsen dan apa yang dibutuhkan oleh
konsumen.

b. Rencanakan tujuan pemasaran, Dalam memasuki suatu pasar, tentu sebuah produk akan
berawal dari tidak dikenal sama sekali hingga dapat menjadi produk dengan penjualan tinggi.
Nah, di sinilah pendekatan khusus diperlukan atau dikenal dengan brand awareness, conversion,
dan peningkatan revenue.

c. Marketing Mix, Sempat disinggung di awal, marketing mix meliputi 4 P yaitu: product, price,
place dan promotion. Dari keempat hal tersebut, dilakukanlah upaya pemaksimalan strategi
pemasaran produk oleh perusahaan.
d. Promosi dan iklan, perusahaan dapat mempromosikan produk dengan cara organik, kemudian
dengan memanfaatkan iklan berbayar.
e. Meningkatkan brand awareness adalah seberapa baik konsumen mengenali suatu produk dari
namanya.
f. Memberikan sesuatu dengan gratis, Dengan kedekatan semacam ini, konversi akan lebih
mudah terjadi sebab ada kedekatan antara brand dengan konsumen.

4. Menjelaskan strategi pemasaran , dengan contoh riil.


Strategi pemasaran adalah strategi yang digunakan oleh perusahaan produsen barang atau jasa
secara berkesinambungan untuk memenangkan persaingan pasar secara berkesinambungan.
Penyusunan rencana usaha secara menyeluruh dilandasi oleh strategi pemasaran.
Contoh ril: Mengenal target pasar, Setelah mengenali ragam target pasar potensial, dipilihlah
satu segmen yang paling sesuai dan dari situlah kita kemudian mempelajari karakteristik
konsumen. Sebab bagaimana cara berkomunikasi terhadap perempuan berusia 20 tahun ke atas
dengan perempuan berusia 12 tahun akan berbeda. Apa yang mereka butuhkan juga pasti
berbeda, maka sedari awal, hendaknya hal seperti ini telah dikenali dengan baik.
5. Contoh produk yang unik dan packaging bagus

Teh yang berbentuk gantungan baju, Kemasan teh ini dibentuk seperti baju yang sedang dijemur
dengan tambahan hanger di atasnya. Saat teh ini di dalam kotak, maka akan menyerupai
kumpulan baju yang sedang dijemur. Kemudian saat dimasukkan ke dalam gelas, bagian
hangernya bisa dikaitkan pada bibir gelas atau cangkir teh.

6. Resume kel 3 dan 4 (di tulis tangan)

Anda mungkin juga menyukai