Anda di halaman 1dari 10

GERAKAN PRAMUKA KWARTIR RANTING (KWARRAN)

KECAMATAN CIJATI
GUGUS DEPAN 29011-29012 , 29115-29116
MTs AL-HUDA , MA AL-HUDA GELARKUBANG
Sekretariat : Yaspi Al-Huda Gelarkubang,cijati – Kab. Cianjur

PROPOSAL

LT 1 (LOMBA TINGKAT) DAN LP2


(LOMBA PERKEMAHAN PENEGAK)
TAHUN 2018

Disusun:
PANITIA PELAKSANA
GUGUS DEPAN AL-HUDA GELARKUBANG
TAHUN 2018

PROPOSAL

LT 1 (LOMBA TINGKAT) DAN LP2 (LOMBA PERKEMAHAN PENEGAK)


GUGUS DEPAN AL-HUDA GELARKUBANG
TAHUN 2018

1
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
I. Pendahuluan
Gerakan KePramukaan merupakan suatu bentuk kegiatan Ekstra Kurikuler yang
diberlakukan di tiap-tiap Pangkalan yang berkesinambungan dalam Pendidikan dan
Latihan rutinitas untuk membina, mendidik dan melatih siswa/murid dalam suatu pola
pendidikan yang bermanfaat dan membentuk kepribadian anak didik di setiap
tingkatannya.

Gerakan Pramuka dalam sejarah perjalanannya telah memasuki usia ke 61pada tahun 2018
ini, dalam rangka meningkatkan pendidikan kepramukaan untuk tingkat penggalang dan
penegak sangat penting untuk diadakan kegiatan untuk mengasah kreativitas,salah
satunya dengan diselenggarakanya LT 1 (LOMBA TINGKAT) dan LP2(LOMBA
PERKEMAHAN PENEGAK) di gugusdepan al-huda gelarkubang,ciajti cianjur

Dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut tentunya tidak terlepas dari hasil musyawarah
dan kemufakatan semua pihak diantaraya mabigus ,pembina,koordinator
gugusdepan,kwaran dan anggota penggalang dan penegak segugus depan al-huda
gelarkubang.

Kemudian disusun dalam suatu bentuk Proposal Kegiatan yang akan diajukan kepada
Pihak pembimbing gugus depan (MABIGUS) AL-HUDA GELARKUBANG dan
(KWARRAN) KWARTIR RANTING CIJATI untuk mendapatkan persetujuan dan
pengesahan untuk kegiatan yang akan diselenggarakan oleh gugus depan al-huda
gelarkubang cijati.

11.Landasan
KEPUTUSAN 
KWARTIR NASIONAL GERAKAN PRAMUKA 
NOMOR : 033/KN/78 
TAHUN 1978

TENTANG 
PETUNJUK PENYELENGGARAAN LOMBA TINGKAT REGU 
PRAMUKA PENGGALANG
Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka

MENIMBANG    :  1. bahwa dalam rangka usaha mencapai tujuan Gerakan Pramuka, maka
diselenggarakan pendidikan kepramukaan yang berbentuk kegiatan-
kegiatan yang menarik, sehat dan berguna bagi hidup, kehidupan anak,
remaja dan pemuda untuk saat ini dan masa depan mereka;
2. bahwa segala bentuk kegiatan kepramukaan yang dilaksanakan atas landasan
prinsip-prinsip dasar metodik pendidikan kepramukaan, sasaran akhirnya
adalah pembinaan dan pengembangan watak serta pembinaan bangsa;
3. bahwa prinsip-prinsip dasar metodik pendidikan kepramukaan, sebagai
landasan dasar pelaksanaan proses pendidikan kepramukaan, bersumber
pada kehidupan kodrati anak/remaja/ pemuda sehari-hari;
4. bahwa “berlomba” merupakan sifat anak, remaja dan juga pemuda dalam
kegiatannya sehari-hari dan dapat digunakan sebagai alat pendidikan dalam
mencapai tujuan Gerakan Pramuka;
5. bahwa untuk maksud tersebut diatas perlu ditetapkan Petunjuk
Penyelenggaraan yang praktis, luwes dan yang dapat digunakan sebagai
pegangan dan pedoman bagi Kwartir-Kwartir, Kortan-kortan, Gugusdepan-
gugusdepan, para Pembina Pramuka dalam menyelenggarakan kegiatan
“lomba” dalam Gerakan Pramuka.

2
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
MENGINGAT     :  1.   Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 238 Tahun 1961 juncto Keputusan
Presiden Republik Indonesia No.12 Tahun 1971 tentang Anggaran Dasar
Gerakan Pramuka;
2. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No.045/KN/74 tentang
Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka;
3. Putusan Musyawarah Nasional No.04/MUNAS/74 Tahun 1974 Bab III;
4. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 06/KN/64 Tahun 1964;
5. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No.130/KN/76 tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Pertemuan Pramuka.
MENDENGAR   :   1.     Saran komisi TEKPRAM.
2. Saran Staf DITTEKPRAM.

MEMUTUSKAN
MENETAPKAN
Pertama            :   Petunjuk Penyelenggaraan Perlombaan Regu Penggalang sebagai mana tercantu
dalam lampiran Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka
No.06/KN/64 Tahun 1964 tidak berlaku lagi.
Kedua               :    Menetapkan Petunjuk Penyelenggaraan Lomba Tingkat Pramuka Penggalang,
beserta penjelasannya, sebagai pegangan dan pedoman pelaksanaan Lomba
Tingkat Pramuka Penggalang, disingkat LT seperti terlampir pada surat
Keputusan ini.
Ketiga              :   Menginstruksikan kepada Kwartir-kwartir, Kortan-kortan, Gugusdepan-gugusdepan,
dan Pembina-pembina Pramuka untuk melaksanakan Lomba Tingkat Pramuka
Penggalang menurut Surat Keputusan ini dan dikembangkan sesuai dengan
keperluan,kepentingan, situasi dan kondisi;
Keempat          :   Dalam mengembangkan isi Petunjuk Penyelenggaraan LT ini supaya selalu
diperhatikan bahwa pengembangan itu tidak bertentangan dengan Anggaran
Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka.

Apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam Surat Keputusan ini akan dirubah dan
disesuaikan seperlunya.
Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan.
Dtetapkan di : Jakarta
Pada Tanggal : 15 April 1978
KWARTIR NASIONAL GERAKAN PRAMUKA
PJ KETUA

LETJEN. TNI. ( purn) MASHUD

3
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
II. Maksud dan Tujuan
3.1. Maksud

Pengurus koordinator pramuka gugus depan al-huda gelarkubang bermaksud untuk


menyelenggarakan Kegiatan LT 1 (lomba tingkat) dan LP2(lomba perkemahan penegak)
yang diselenggarakan pada:

Hari : Sabtu s/d Minggu


Tanggal : 18-19 Agustus 2018
Waktu : jam 08:00 s/d Selesai
Lokasi Kegiatan : Bumi Perkemahan Gugus Depan AL-HUDA
Base Camp : sekretriat Pramuka MATSALDA & MALDA

3.2. Tujuan
Tujuanya adalah untuk membina dan mengembangkan penghayatan kode kehormatan yang
berupa Janji Trisatya dan Dasadarma Pramuka, serta memupuk persaudaraan dan persatuan
dikalangan para Pramuka Penggalang dan penegak,salah satunya dengan tujuan:
1. menubuh kembangkan bakat,minat,prestasi,dan semangat sportipitas para peserta.
2. memberikan contoh yang baik kepada masyaryarakat setempat untuk supaya semakin
peduli pendidikan,dan pembinaan generasi muda.
3. meningkatkan kualitas pembinaan pramuka bagi siswa-siswi al-huda dan mengembangkan
mental,disiplin,fisik,ilmu pengetahuan,pengalaman dan keterampilan.

TEMA
#TAKWA,TERAMPIL,MANDIRI DAN BERPRESTASI#

IV. Bentuk Kegiatan


Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang, disingkat LT yang dimaksud dalam petunjuk
penyelenggaraan ini adalah Pertemuan Regu-regu Pramuka Penggalang pergugus depan atau dari
berbagai satuan Pramuka dengan acara kegiatan kreatif, rekreatif dan edukatif Kegiatan yang
berbentuk perlombaan itu dilaksanakan atas landasan prinsip-prinsip
dasar Kepramukaan, metodik pendidikan kepramukaan dan digunakan untuk mengevaluasi serta
meningkatkan kecakapan dan kemampuan para Pramuka Penggalang,begitupun dengan LP2
(lomba perkemahan penegak) untuk meningkatkan kretivitas dalam bentuk perlombaan antar
kelas,adapun pelaksanaanya meliputi empat tahap pelombaan,serta digelar dalam”TOTAL OUT
DOOR METHOD”

V. Peserta
5.1. Jumlah peserta yang akan mengikuti LT 1 dan LP2 diantaranya:
a. Gugus depan MTS al-huda kelas VII - IX
b. Gugus depan MA al-huda gelarkubang kelas X - XI
5.2. Jumlah Regu perkelas yang akan mengikuti Perkemahan sejumlah :

1. Kelas VII A,B,C = 3 Regu Putra + 3 Regu Putri


2. Kelas VIII A,B, = 2 Regu Putra + 2 Regu Putri
3. Kelas IX A,B,C = 3 Regu Putra + 3 Regu Putri
4. Kelas X A,B = 2 Regu Putra + 2 Regu Putri
5. Kelas XI A,B = 2 Regu Putra + 2 Regu Putri
5.3. Jumlah Peserta Per Regu yang akan mengikuti Perkemahan sejumlah :
1. MTS kelas VII = 6 Regu : 90 orang
2. MTS kelas VIII = 4 Regu : 90 orang
3. MTS kelas IX = 6 Regu : 90 orang
4. MA kelas X dan XI = 8 Regu : 80 orang
Jumlah = 24 Regu : 290 orang

4
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
VI. Susunan Panitia
Terlampir

VII.  Rincian Dana

1. Pembuatan wimple : Rp.500.000,00


2. Peralatan lomba : Rp.200.000,00
3. Pemblian Tali Pramuka : Rp.500.000,00
4. Perlengkapan (tali rapia, paku, kayu bakar) : Rp.400.000,00
5. Konsumsi (selama kegiatan) : Rp.600.000,00
6. Dana Tidak Terduga : Rp.200.000,00
7. Baner : Rp.300.000,00 +
Jumlah :Rp.2.700.000,00

VIII. Jadwal Kegiatan


Terlampir

IX. Jenis Perlombaan

Ø KATEGORI KETERAMPILAN DAN KETANGKASAN (ACTIVE)

1. LKBB DAN YEL PRAMUKA


2. SANDI-SANDI
3. PIONERING
4. MENAKSIR
5. MORSE
6. SEMAPHORE
7. HASTA KARYA
8. WIDE GAME
9. MEMASAK
10. MEMANAH
11. MAKET
12.LARI BAKIAK

Ø KATEGORI MENTAL DAN SPIRITUAL (SPIRIT)

1. QORI DAN SARI TILAWAH


2. ADZAN
3. NASYID
4. TAHFIDZ QUR’AN

Ø KATEGORI PENGETAHUA, SENI DAN BUDAYA

1. GRAFFITY
2. MELUKIS
3. KALIGRAFI
4. LOGO
5. PENTAS SENI
6. PHOTOGRAPHY
7. RANKING SATU

·
5
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
KATEGORI KETERAMPILAN DAN
KETANGKASAN (ACTIVE)
Dalam kategori ini peserta akan di uji ketangkasan, keterampilan, kekompakan dan strategi mereka
dalam mengikuti lomba inI:
1. LKBB DAN YEL PRAMUKA
Rentang nilai : 0-90
Peserta : 8 orang (penggalang dan penegak)
Kriteria : Kekompakan,kerapian,dan kaidah
Durasi : 10 menit
Format lomba : Peserta di haruskan untuk mengikuti aba-aba yang ditulis panitia
dengan baik dan benar dan penilaiannya dengan sistem penilaian kriteria.

2. PIONERING
Rentang nilai : 0-90
Peserta : 4 orang (penggalang & penegak)
Jumlah tongkat : 8 buah
Kriteria : Kaidah, kekuatan, kerapian
Durasi : 20 menit
Format Lomba : Peserta berkumpul di tempat yang ditentukan panitia dengan membawa
8 tongkat kemudian setelah mendengarkan pengarahan dari panitia para
peserta membentuk tongkat dengan kreasinya masing-masing sesuai
waktu yang ditentukan. Setelah selesai pembuatan pionering, peserta
dituntut untuk menjawab soal-soal tentang pioneering dari panitia
sebelum waktu habis

3. HASTA KARYA
Rentang nilai : 0-90
Peserta : 4 orang
Durasi : 60 menit
Kriteria : Kerapihan, kreativitas, variasi dan harga jual
Alat : Peralatan agar membawa sendiri
Format Lomba : Peserta diharuuskan membuat 1 buah hasta karya yang mempunyai
nilai ekonomi

4. WIDE GAME
Rentangan nilai : Nilai Akhir Dari setiap POS
Peserta : min. 8 orang
Kriteria : Kekompakan, kerapihan, semangat
Durasi : Menyesuaikan
Format lomba :Peserta dituntut untuk mengumpulkan nilai dari tiap POS
POS Terdiri dari : SANDI, MORSE, SEMAPHORE, MENAKSIR, HALANG RINTANG

5. MEMASAK
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 1 Orang
Kriteria : Hasil, kreasi dan rasa
Durasi : Menyesuaikan
Format lomba : Peserta dari tiap kontingen harus menyajikan masakan dengan kreasi
terunik

6. MAKET
Rentang nilai : 0-90
Peserta : 2 orang
Durasi : 60 Menit
Kriteria : Variasi, keterampilan dan bentuk

6
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
Format Lomba : Peserta dituntut untuk membuat karya maket dengan karya sendiri dan
kreativitas masing-masing dari setiap kontingen.

7. MEMANAH
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 1 Orang
Kriteria : Ketepatan memanah
Durasi : Menyesuaikan
Format lomba : Peserta dituntut memanah sasaran yang di tentukan oleh panitia
8. LARI BAKIAK
Rentang Nilai : 0-90
Peserta : 5 Orang
Format Lomba : peserta berlomba lari dengan menggunakan bakiak

KATEGORI MENTAL DAN SPIRITUAL (SPIRIT)

Dalam kategori ini peserta akan diuji kesenian spiritual mental mereka dalam
setiap lomba dalam acara ini.

1. QORI DAN SARI TILAWAH


Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 2 orang
Kriteria : Makharijul huruf, fashohah, tajwid dan lagu yang dibawakan.
Surat : Pilihan Peserta
Durasi : 5 menit

2. ADZAN
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 1 orang
Kriteria : Fashohah lafadz dan lagu
Durasi : Menyesuaikan
Format lomba : Peserta dituntut untuk mengumandangkan adzan dengan baik
dan benar.
3. NASYID
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 4 orang
Kriteria : Kekompakan ,lagu dan kreativitas.
Durasi : 7 menit
Format lomba : Peserta dituntut menyanyikan lagu bernuansa islami dengan
kekompakan dan kreativitas masing-masing.

4. TAHFIDZ QUR’AN
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 1 orang
Kriteria : Ketepatan menjawab, Makharijul huruf, fashohah, tajwid.
Surat : Ad Dhuha s/d An Nass
Durasi : 10 Soal

7
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
KATEGORI PENGETAHUAN DAN SENI BUDAYA
(ART&CULTURE)

Dalam kategori ini peserta akan diuji kesenian, imajinasi, pengetahuan umum,
iptek dan karya mereka dalam membuat suatu karya seni.

1. GRAFFITY
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 1 Orang
Kriteria : Keindahan,kerapian, kreasi,variasi dan hasil.
Durasi : 60 menit
Tema : Pramuka atau Nasionalisme
Format lomba : Peserta dituntut membuat sebuah tulisan dengan tema graffiti
sendiri dengan peralatan yang di bawa sediri dan penilaian perlombaan
dengan sistem penilaian perkriteria.

2. PHOTOGRAFI
Rentangan nilai : 0-90
Peserta : 1 Orang
Kriteria : Keindahan dan kaidah memoto
Durasi : menyesuaikan
Format lomba : Peserta dituntut memoto suatu objek yang di tentukan oleh
panitia
.
3. MELUKIS
Rentang nilai : 0-90
Peserta : 1 orang (penggalang & penegak)
Durasi : 60 menit
Kriteria : Keindahan, kerapihan, variasi dan hasil
Format Lomba : Panitia n kertas karton dan peserta diharuskan membawa alat
lukis masing masing. Peserta dituntut untuk melukis pemandangan
laut/darat/udara (memilih salah satu) dengan tema bebas.

4. KALIGRAFI
Rentang nilai : 0-90
Peserta : 1 orang (penggalang & penegak)
Durasi : 60 menit
Kriteria : Keindahan, kerapihan dan hasil
Format Lomba : Kertas disediakan oleh panitia, peserta diharuskan membuat seni yang
kalimatnya adalah surat Al-Fatihah
5. LOGO
Rentang nilai : 0-90
Peserta : I orang (penggalang & penegak)
Durasi : 60 menit
Kriteria : Keindahan, kerapihan dan tema
Format Lomba : Peserta diharuskan memgambar logo LT 1 DAN LP2 dengan catatan
tidak sama dengan logo2 yang sudah di pakai di Al-Huda

6. PENTAS SENI
Rentang nilai : 0-90
Peserta : min. 3 orang
Durasi : Menyesuaikan
Kriteria : Kreativitas,seni budaya,kekompakan
Format Lomba : Penampilan pilihan peserta. Dilarang menampilkan jogged

8
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
7. RANKING SATU
Rentang nilai : Hasil akhir
Peserta : 4 orang
Durasi : Menyesuaikan
Kriteria : Ketepatan menjawab
Format Lomba : Peserta menjawab di kertas yang disediakan dengan waktu 10 – 15
detik. Peserta yang menjawab salah, otomatis keluar dari area lomba

· KATEGORI KEDISIPLINAN (DICIPLINE)

Dalam kategori ini peserta di uji ketaatan dan kedisiplinan meraka dalam setiap mengikuti perlombaan,

1. IBADAH
3. SENAM

X. KRITERIA BERPRESTASI

1. juara tiap-tiap lomba :Dinilai dari tiap-tiap perlombaan


2. Berprestasi 1,2 dan 3 dari penggalang :Dinilai dari jumlah keseluruhan
3.Berprestasi 1,2,dan 3 dari penegak :Dinilai dari jumlah keseluruhan
4.Berprestasi favorit :Dinilai dari ke aktifan dan kekompakan

XI. PENUTUP

Demikian Proposal ini kami susun dan kami ajukan kepada Ketua MABIGUS AL-HUDA untuk
mendapatkan Persetujuan dan Pengesahan dari Kakak selaku Ketua MABIGUS, besar harapan kami
Kakak dapat mengesahkan proposal ini dan kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Cijati, 4 Agustus 2018

PANITIA PELAKSANA
LT 1 DAN LP2 GUGUS DEPAN AL-HUDA GELARKUBANG

Ketua Panitia Mabikori

ASEP SUPRIADI S.Pd.I ABDUL HALIM.S.Pd.I

Menyetujui/Mengesahkan :
MABIGUS MABIGUS
MTs AL-HUDA MA AL-HUDA GELARKUBANG

(SUPRATMAN, S.Ag ) ( YAYAH ROKAYAH S.Pd.I )

9
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018
Lampiran-lampiran

10
Gudep MTs Al-Huda & MA Al-Huda Gelarkubang,,,, LT1, LP 2 Tahun 2018 Matsalda 2018

Anda mungkin juga menyukai