Anda di halaman 1dari 24

Nama : FADLI RAMADHAN

NPM : 52419144
Kelas : 3IA14

TUGAS 1 - Interaksi Manusia & Komputer

Mengevaluasi User Interface (UI) pada Mobile Apps Klik


Indomaret
Klik Indomaret adalah toko online Indomaret atau tempat belanja online Indomaret; salah
satu inovasi dari Indomaret berupa one stop online store yang menyediakan berbagai
macam produk dalam satu situs untuk memenuhi semua kebutuhan konsumen.

Indomaret merupakan perusahaan retail yang sudah melayani konsumen selama lebih dari
27 tahun. Indomaret berkembang sangat pesat dengan jumlah gerai mencapai lebih dari
15.200 yang tersebar di wilayah Jawa, Madura, Bali, Lombok, Sumatra, Kalimantan dan
Sulawesi dimana 40% -nya merupakan gerai waralaba atau toko franchise. Sebagian besar
pasokan barang dagangan untuk seluruh gerai berasal dari 27 Distribution Center Indomaret
yang menyediakan lebih 5.000 jenis produk.
● Splash Screen

Kegunaan Splash screen dari aplikasi Klik Indomaret adalah untuk menampilkan
Logo dari Aplikasi tersebut.
Di sini untuk logo dari Klik Indomaret nya sudah cukup jelas dan langsung bisa dilihat
oleh user, dan juga ditambahkan gambar dari maskot indomaret agar tidak terlalu
sepi untuk halaman splash screen.warna kuning yang digunakan untuk backround
juga sudah mewakili warna kuning dari brand tersebut
● Login / Masuk

untuk bagian Login sebaiknya agak diturunkan ke bawah lagi posisinya agar bisa
dijangkau menggunakan satu tangan yaitu dengan jari jempol. kemudian juga
sebaiknya warna dari tombol masuk juga di ubah menjadi warna brand yaitu kuning ,
karena pada header sudah terdapat warna kuning jadi sebaiknya dihilangkan saja
warna kuningnya agar user lebih fokus pada tombol Masuk. kemudian kurang lebih
jika di redesign kurang lebih akan seperti di bawah ini
● Register / Daftar

untuk bagian Register ini juga sebaiknya disamakan style desainnya dengan login
agar bisa diturunkan sedikit agar lebih mudah dijangkau dengan 1 tangan yaitu
dengan jari jempol. sebaiknya warna dari tombol Verifikasi Sekarang juga di ubah
menjadi warna brand yaitu kuning , karena pada header sudah terdapat warna
kuning jadi sebaiknya dihilangkan saja warna kuningnya agar user lebih fokus pada
tombol Verifikasi Sekarang.. Setelah di redesign hasilnya kurang lebih akan seperti di
bawah ini
● Menu Navbar

Menu navbar pada aplikasi Klik Indomaret sudah cukup jelas dan mudah dipahami
bahkan untuk user yang baru pertama kali memakai aplikasi ini. dengan
menggunakan icon yg cukup besar dan juga di tambahkan label pada setiap icon
sehingga lebih memudah user .
● Home

Secara keseluruhan semua fitur yang ada di menu Home sudah cukup lengkap ,
dengan posisi penempatan yg baik.
fitur - fitur pada menu home :
➔ Metode Transaksi
Dalam Fitur ini Pengguna bisa memilih 2 metode transaksi yaitu dengan Kirim ke
alamat atau Ambil di Toko.
- Pada Metode Kirim ke Alamat Tampilanya cukup mudah untuk dipahami
karena terdapat button + tambah alamat baru yang kemudian dilanjutkan
dengan menggunakan alamat lengkap rumah kita
- Pada Metode Ambil di Toko langsung terdapat beberapa pilihan toko terdekat
di sekitar pengguna . ataupun jika pengguna ingin mengambil di gerai lain
bisa dengan menekan tombol search untuk mencari lokasi lainya, Tombol
search di sini terlihat kecil dan terlalu transparan sehingga agak lama untuk
mencarinya langsung. Sebaiknya ditambahkan lagi transparansinya dan juga
tambahkan kolom pencarian.
hasil redesign :
➔ Kolom Pencarian

Pada kolom pencarian ini tampilanya sudah cukup baik hanya saja sebaiknya tidak
perlu ditambahkan banner promosi lagi karena pada bagian home sudah terdapat
banyak banner promosi, sebaiknya pada halaman pencarian ini pengguna hanya
fokus kepada barang yang akan dicari .
hasil Redesign :
➔ Notifikasi
pada fitur notifikasi ini terdapat 2 kategori, yaitu Update dan Transaksi

Filter histori transaksi dan update sebaiknya dijadikan 1 dalam halaman saja agar
tidak terlalu ramai dan fokus pada daftar transaksi yang sudah dilakukan, sebaiknya pilihan
yang terdapat diatas diubah saja menjadi button filter kemudian untuk pilihan waktu di ubah
menjadi buton history saja agar lebih simple.
hasil redesign :
➔ Keranjang

Pada bagian tampilan keranjang ini sudah cukup bagus untuk fiturnya hanya saja
lebih baik lagi jika border hitam pada setiap item dihilangkan atau bisa juga di
turunkan opacity nya supaya tidak terlalu kontras.
hasil Redesign :
➔ Banner Promosi

Jika salah satu banner promosi di klik maka akan tampil detail promo tersebut. detail
nya pun sudah cukup jelas mulai dari periode promo sampai syarat & ketentuan,
serta produk apa saja yg bisa menggunakan promo tersebut

➔ Saldo I.Saku & Total Poinku

karena detail dari Saldo I.Saku dan Total Poinku menggunakan App Tersendiri maka
Saya tidak akan menjelaskan lebih lanjut. Tapi disini Saldo I.Saku dan Poinku sudah
terlink / terhubung langsung dengan aplikasi klik indomaret jika menggunakan Nomor
ponsel yang sama. untuk Tampilan dan ukuranya sudah cukup bagus dan terlihat
jelas oleh user .
➔ Kategori Produk Transaksi

untuk kategori ini sebaiknya tidak perlu ditambahkan pada halaman home karena
sudah ada menu Kategori pada navbar. hal ini hanya akan memperbanyak fitur yang
ada pada home sehingga membuat desain lebih clean.

➔ Promo lainya

Fitur Promo ini sebaiknya tidak perlu ditambahkan kedalam fitur sendiri hanya perlu
ditambahkan ke banner promosi pada bagian atas sehingga tidak terlalu banyak
banner promosi pada 1 screen layar , yang dimana isinya pun hampir sama dengan
banner promosi yang ada di atas
➔ Official store

menu official store ini sebaiknya tidak perlu ditambahkan pada halaman home,
karena bisa ditambahkan pada menu Kategori Saja sehingga lebih terorganisir . dan
juga memudahkan pengguna untuk lebih fokus ke produk yang di display pada menu
Home
➔ Promosi minggu ini

fitur ini sudah cukup baik karena menampilkan dengan jelas produk - produk apa
saja yang sedang diskon pada minggu ini. dengan menghailight warnafon dari harga
poruduk yang di diskon
➔ Produk baru & Private Label

kedua halaman ini sebenarnya hampir sama yaitu semua produk di sini
merupakan produk keluaran dari indomaret sendiri.kemudian untuk tampilanya
sudah cukup baik karena menampilkan semua produk yang baru dari indomaret

Hasil akhir halaman Home Setelah di redesign :


● Kategori

Pada bagian Menu Kategori ini sudah cukup bagus dan jelas serta memudahkan
pengguna dalam mencari produk yang diinginkan sesuai dengan kategorinya. disini
juga setiap kategori dibedakan dengan warna yang berbeda - beda .
● Pesananmu

pada menu Pesananmu ini terdapat riwayat pemesanan yang sudah selesai dan juga
sedang berlangsung. jika pesanan sudah selesai akan ditandai dengan ceklis berwarna
hijau pada tiap pesanan. dengan adanya ceklis ini cukup memudahkan user dalam
mengetahui pesanan mana saja yang sudah selesai dan belum . menurut saya in sudah
cukup baik dan mudah dipahami oleh user.
● Favorit

pada menu favorit ini sebenarnya tampilan produk nya sudah cukup bagus hanya
saja tombol beli semua yang ada di atas itu dipindahkan ke bawah saja karena jika
tetap di atas maka user mengira itu adalah filter pencarian yang hampir mirip dengan
filter pada menu home. maka lebih baik di pindah ke bawah saja dan di ganti menjadi
Button.
hasil setelah redesign :
● Akun

pada halaman Akun ini sudah cukup simple tapi tetep menampilkan informasi
tentang akun yang sudah terhubung dengan menampilkan jumlah saldonya, dan juga
ada fitur Resolusi komplain untuk melakukan komplain kepada CS . Kemudian untuk
tombol logout nya pun sudah cukup jelas dan mudah di lihat.

Anda mungkin juga menyukai