Anda di halaman 1dari 4

5/18/22, 1:42 PM Latihan Soal IPA Kelas 7 (Lapisan Bumi) PAKET 2

NAME : 
CLASS : 
Latihan Soal IPA Kelas 7 (Lapisan Bumi) PAKET 2
20 Questions DATE  : 

1. Peristiwa gunung meletus, gempa bumi, dan tanah longsor sering terjadi di wilayah
Indonesia. Hal itu merupakan contoh aspek geosfer pada lapisan ….

A Atmosfer B Litosfer

C Hidrosfer D Biosfer

2. Berikut ini yang merupakan fungsi dari lapisan ozon di atmosfer adalah ...

A Melindungi bumi dari cahaya matahari B Mengatur suhu bumi

C Melindungi bumi dari sinar ultraviolet D Memantulkan gelombang radio

3. Patahan San Andreas terbentuk karena pergerakan lempeng bumi


yang disebut ...

A divergen B energen

C konvergen D indulgen

4. Lapisan atmosfer yang memiliki tekanan udara paling besar adalah ....

A Stratosfer B Eksosfer

C Mesosfer D Troposfer

5. Lapisan air yang menyelimuti bumi adalah ....

A Biosfer B Hidrosfer

C Litosfer D Atmosfer

https://quizizz.com/print/quiz/601a88dffc2bc4001b8d5534 1/4
5/18/22, 1:42 PM Latihan Soal IPA Kelas 7 (Lapisan Bumi) PAKET 2

6. Dahulu kala bumi diyakini hanya terdiri atas satu benua yang disebut Pangea, tapi
kemudian terpecah dan bergeser. Bukti yang mendukung teori tersebut adalah ...

A Adanya gempa bumi B Adanya penemuan tambang batubara

C Adanya persamaan fosil dan batuan D Adanya persamaan bentuk gunung api

7. Gempa bumi yang mempunyai pusat gempa di lautan dengan kedalaman tertentu
berpotensi menyebabkan terjadinya...

A Gunung Meletus B Tsunami

C Badai D Gelombang Pasang

8. Sebelum meletus, gunung akan menunjukkan beberapa tanda-tanda yang dapat diamati.
Berikut ini yang bukan merupakan tanda-tanda akan meletusnya gunung adalah ….

A munculnya sumber-sumber air B terjadi gempa halus

C naiknya suhu di sekitar kawah D terdengar suara gemuruh dalam tanah

9. Kegiatan manusia yang dapat menyebabkan terjadinya banjir adalah ...

A membuang sampah pada tempatnya B mencuci baju di sungai

C membersihkan sampah di parit D membuang sampah di sungai

10. Pernyataan yang benar tentang lapisan stratosfer adalah …

A melindungi bumi dari hujan meteor B tempat terjadinya cuaca, pelangi, petir

C lapisan yang mengandung ozon D dapat memantulkan gelombang radio

11. Dibawah ini merupakan langkah-langkah yg harus dilakukan saat terjadi gempa yaitu...

A Keluar gedung dengan menggunakan lift B Berlindung di dalam mobil

C Bersandar di dekat jendela kaca D Berlindung di bawah meja yang kokoh

12. Di bawah ini yang dapat menyebabkan terjadinya tsunami, kecuali ...

A Banjir bandang B Gempa bumi di bawah laut

C Longsor di bawah laut D Letusan gunung berapi

https://quizizz.com/print/quiz/601a88dffc2bc4001b8d5534 2/4
5/18/22, 1:42 PM Latihan Soal IPA Kelas 7 (Lapisan Bumi) PAKET 2

13. Alat pengukur gempa dinamakan...

A Gempa runtuhan B Nanometer

C Seismometer D Termometer

14. Berikut ini yang termasuk dalam bagian lapisan atmosfer bawah adalah...

A Mesosfer,troposfer,eksosfer B Mesosfer,stratosfer, troposfer

C Mesosfer,termosfer,eksosfer D Mesosfer, stratosfer eksosfer

15. Bagian bumi tempat di mana berlangsung kehidupan disebut...

A Eksosfer B Stratosfer

C Troposfer D Biosfer

16. Peristiwa hujan dan angin berlangsung di lapisan ...

A Stratosfer B Troposfer

C Biosfer D Eksosfer

17. Lapisan mesosfer berfungsi melindungi bumi dari...

A Benda bumi yang jatuh ke bumi B Radiasi matahari yang berupa ultraviolet

C Benda luar angkasa yang jatuh ke bumi D Radiasi matahari yang berupa infra merah

18. Satu-satunya planet di bima sakti yang menjamin adanya kehidupan adalah...

A Mars B Bintang

C Bulan D Bumi

19. Lapisan udara yang menyelimuti bumi secara menyeluruh dengan ketebalan lebih dari 650
km adalah pengertian dari..

A Mesosfer B Ionosfer

C Strosfer D Atmosfer

20. Lapisan bumi bagian luar yang tersusun dari berbagai jenis batuan yang membentuk
lempeng-lempeng kaku dan selalu bergerak serta bergeser adalah . . . .

A mantel bumi B inti bumi

C kerak bumi D selubung bumi

https://quizizz.com/print/quiz/601a88dffc2bc4001b8d5534 3/4
5/18/22, 1:42 PM Latihan Soal IPA Kelas 7 (Lapisan Bumi) PAKET 2

https://quizizz.com/print/quiz/601a88dffc2bc4001b8d5534 4/4

Anda mungkin juga menyukai