Anda di halaman 1dari 7

TUTORIAL PENGGUNAAN APLIKASI Simappen

BAGI PESERTA DIDIK

1. Di awal pendaftaran Serdik akan memindai QR Code yang berada di


Simappen
Satdik guna menginstal aplikasi .

2. Setelah melakukan penginstalan Simappen akan muncul tampilan


seperti gambar dibawah ini.
3. Setelah muncul tampilan menu pada layar HP kemudian Serdik
mendaftarkan diri dengan menekan pilihan menu DAFTAR
CASERDIK dan mengisi formulir pada gambar di bawah, setelah itu
pada bagian RIWAYAT HIDUP SINGKAT dst. Serdik wajib
mengunggah Dokumen Hanmin sesuai formulir yang sebelumnya
sudah dijadikan dalam bentuk PDF atau Cam Scanner, setelah
mengisi seluruh formulir kemudian simpan data .

4. Data berhasil disimpan kemudian Serdik Registrasi diri dalam


Simappen . Buatlah Username dan Password pribadi dan
masukkan data sesuai yang diminta formulir registrasi secara
benar.
5. Dalam mengisi data registrasi akan ada data diminta bertanda
bintang yang berarti data tersebut wajib diisi (tidak boleh kosong).
Kemudian di akhir data yang diminta ada baris UNIT KERJA,
silahkan Serdik pilih Unit Kerja “Peserta Didik/Siswa”. Setelah
seluruh data yang diminta diisi secara benar tekan Simpan

6. Simappen
Serdik telah terdaftar di Aplikasi . Selanjutnya silahkan
Login dengan memasukkan Username dan Password yang sudah
dibuat Serdik.
7. Setelah Login akan muncul tampilan beberapa Menu yang bisa
dilihat ataupun diakses oleh Serdik.

Fungsi dari Menu yang bisa diakses oleh Serdik

a. PROFIL SAYA :
Berisikan tentang informasi Data Pribadi. Serdik masih
dapat mengubah informasi Data Pribadinya.

b. PROGRAM PENDIDIKAN :
Berisi tentang informasi Program Pendidikan yang
diselenggarakan di Pusdikpengmilum Kodiklatad
dalam 1 Tahun Anggaran.

c. DATA KOMDIK :
Dalam Menu ini terdapat Informasi dari Komponen
Pendidikan yang terselenggara di Pusdikpengmilum
Kodiklatad.

d. E_LIBRARY :
Berisi kumpulan referensi yang digunakan.

e. GAROPSDIK :
Menu ini memberikan akses informasi tentang
penyelenggaraan operasional pendidikan di
Pusdikpengmilum dalam menu ini terdapat Sub Menu
yang akan diakses oleh Serdik.
Sub Menu Garopsdik adalah sebagai berikut :

1) JADWAL PELAJARAN SISWA :


Serdik melihat Jadwal Pelajaran
melalui menu ini yang akan
diperbaharui setiap minggunya.

2) MATERI PERTEMUAN :
Berisikan Video tentang
penjelasan Materi Pelajaran.

3) TANGGAPAN MATERI :
Hasil tanggapan Serdik tentang
materi yang diberikan Gumil/Gadik.

4) INPUT TANGGAPAN MATERI :


Fasilitas yang diberikan kepada
Serdik dalam menanggapi video
materi setiap pertemuan.

5) BANK SOAL :
Di dalam BANK SOAL terdapat
beberapa menu yang difungsikan
sebagai informasi persoalan dari
mata pelajaran pendidikan dan
lembar kerja bagi Serdik. Di menu
ini Serdik dapat melihat persoalan
yang sudah dibagikan dari
Gumil/Gadik dan mengerjakan soal
tersebut secara langsung ataupun
menggunakan kertas lembar
jawaban yang kemudian diunggah
oleh masing-masing Serdik.
Beberapa menu yang ditampilkan dalam BANK SOAL adalah
seperti pada gambar dibawah
1) SOAL BLS :
Berisi informasi dan persoalan BLS
yang diberikan oleh Gumil/Gadik.

2) INPUT JAWABAN BLS :


Serdik menjawab persoalan BLS dari
Gumil/Gadik dan mengunggah
jawaban dari masing-masing Serdik.

3) TES FORMATIF :
Berisi persoalan yang diberikan oleh
Gumil/Gadik di saat jam pelajaran
tatap muka dan Serdik langsung
mengerjakannya, setelah jawaban di
input Serdik dapat melihat hasil dari
jawaban yang dimasukkan, apabila
hasil dari Tes Formatif dibawah nilai
batas lulus Serdik diberikan
kesempatan untuk mengulangi Tes
tersebut (Remidial/Her).

4) TES SUMATIF :
Tes Sumatif adalah Ujian Teori (UT) yang dilaksanakan di
akhir Teori Mata Pelajaran/Teori Mata Pelajaran yang
diajarkan sudah selesai. Soal ujian Sumatif baru bisa
diakses tepat waktu saat ujian berlangsung/sesuai jadwal,
di luar waktu Ujian Sumatif yang ditentukan/sesuai jadwal
Serdik tidak akan bisa mengakses ataupun menjawab
persoalan Ujian Sumatif.

5) TES AWAL :
Tes Awal adalah tes yang dilaksanakan di awal pendidikan
(setelah upacara pembukaan pendidikan) difungsikan
untuk mengetahui data nilai awal Serdik sebelum
dimulainya pendidikan.
6) PENUGASAN :
Berisikan soal penugasan khusus yang
diberikan oleh Gumil.

7) INPUT HASIL PENUGASAN :


Difungsikan kepada Serdik untuk
mengirim hasil jawaban dari soal
penugasan yang diberikan oleh
Gumil/Gadik di Menu Penugasan.

f. ADMINISTRASI PENDIDIKAN :
Di menu ini terdapat informasi tentang administrasi
pendidikan antara lain Data Siswa, Data Nilai Kualitatif
dan Nilai Prestasi Serdik pada pendidikan yang sudah
selesai diselenggarakan.

g. RANGKA PELAJARAN POKOK :


Berisi Informasi tentang Mata Pelajaran yang diajarkan di
pendidikan yang diikuti beserta jumlah Jam Pelajaran
setiap materi.

h. HARGA NILAI :
Berisi informasi harga nilai masing-masing Mata Pelajaran.

i. INPUT SOSIOMETRI :
Berfungsi sebagai penilaian Sikap Perilaku Serdik oleh
Serdik.

j. TUTORIAL Simappen :
Berisikan buku petunjuk penggunaan aplikasi Simappen .

k. PENGADUAN:
Fasilitas yang diberikan kepada Serdik untuk memberikan
pengaduan.

Anda mungkin juga menyukai