Anda di halaman 1dari 1

SKINCARE

Produk skincare adalah produk yang cara kerja dan bahan-bahan aktif di
dalamnya difungsikan untuk merawat kulit. Pemilik kulit normal, kombinasi,
bahkan kulit sensitif kini dapat menemukan rangkaian skincare yang
diperuntukkan bagi kulitnya.
Bahan-bahan aktif yang dimaksud dalam produk skincare adalah bahan-bahan
yang bekerja langsung untuk mengatasi masalah kulit penggunanya. Bahan-
bahan ini telah terbukti secara ilmiah memiliki manfaat atau efek tertentu
pada kulit.
Setiap produk skincare memiliki bahan aktif yang berbeda-beda. Bahkan,
produk skincare alami pun mengandung bahan aktifnya sendiri. Zat-zat
tersebutlah yang membuat suatu produk perawatan kulit bisa bekerja dengan
ampuh.
Kekuatan suatu bahan aktif umumnya ditentukan oleh konsentrasinya dan
apakah zat tersebut merupakan zat bebas atau resep dokter. Contohnya,
bahan aktif dalam obat penghilang jerawat berbentuk krim yang dibeli bebas
mungkin tidak sekuat krim jerawat dari dokter.

Anda mungkin juga menyukai