Anda di halaman 1dari 1
KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL BEA DAN CUKAI KPU BEA DAN CUKAI TIPE A TANJUNG PRIOK LIALAN PABEAN NO. 1, TANJUNG PRIOK, JAKARTA UTARA 14310 TELEPON a2" )1900004 FAKSIMIL (O21) 4809014 SITUS beac pd USAT KONTAK LAYANAN 1500225 SURAT ELEKTRONIK Meus 2. Nomor S-02 /KPU.01/BD.08/2017 0 Januari 2017 Sifat Segera Hal Himbauan Terkait Pengisian Data PIB Yth, Pengguna Jasa di Lingkungan KPU BC Tanjung Priok di tempat Sehubungan dengan meningkatnya permohonan perbaikan data pada Pemberitahuan Impor Barang (PIB) den/atau Surat Persetujuan Pengeluaran Barang (SPPB) di KPU Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Priok, dengan ini kami informasikan hal-hal sebagai berikut: 1. Berdasarkan ketentuan Pasal 10C ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1995 ‘Tentang Kepabeanan dinyatakan bahwa (1) Importir dapat mengajukan permohonan perubahan atas kesalahan data pemberitahuan pabean yang telah diserahkan sepanjang kesalahan tersebut terjadi karena kekhilafan yang nyata. (2) Permohonan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) ditolak apabila: . barang telah dikeluarkan dari kawasan pabean; ». kesalahan tersebut merupakan temuan pejabat bea dan cukai; atau ¢. telah mendapatkan penetapan pejabat bea dan cukai, 2. Kesalahan data yang dimaksud pada poin 1 adalah kesalahan atau kekeliruan karena kekhilafan nyata yang bersifat manusiawi dalam suatu pemberitahuan pabean impor dalam bentuk kesalahan tulis, kesalahan hitung dan/ atau kesalahan penerapan peraturan yang seharusnya tidak perlu terjadi, dan tidak mengandung perbedaan pendapat antara pejabat bea dan cukai dengan pengguna jasa kepabeanan. 3. Berkenaan dengan hal-hal diatas, untuk menghindari terjadinya kesalahan tersebut, dihimbau kepada pengguna jasa untuk dapat lebih berhati-hati dalam pengisian data pada PIB, dan melakukan penelitian kembali atas data tersebut sebelum dokumen dikirim melalui sistem Pertukaran Data Elektronik (PDE) Kepabeanan. Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih. Kepala Kantor ub. NIP 19680608 199001 1.001

Anda mungkin juga menyukai