Anda di halaman 1dari 9

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM REPUBLIK INDONESIA

KANTOR WILAYAH SUMATERA SELATAN


LAPAS KELAS IIA BANYUASIN
Jl. Lingkar Mulia Agung Komplek Perkantoran Pangkalan Balai, Banyuasin
Laman : lapasbanyuasin.kemenkumham.go.id
Email : lapasba@yahoo.co.id

LAPORAN
Laporan Tindak Lanjut Hasil Reviu/Evaluasi Perangkat Jaringan Utama dan Nirkabel
di Lingkungan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin

A. PENDAHULUAN

1. UMUM
Evaluasi perangkat jaringan utama dan nikabel pada Lembaga Pemasyarakatan
Kelas IIA Banyuasin tahun 2022, dimaksudkan untuk mengetahui Tingkat Kematangan
Pengelolaan Jaringan merupakan pengukuran kesiapan/kesesuaian pengelolaan
perangkat jaringan utama dan nirkabel berdasarkan standar yang telah ditentukan
sesuai dengan standar pengelolaan Ruang Kendali/ Pusat Komputasi.

2. MAKSUD DAN TUJUAN


a. Untuk mengetahui capaian tingkat kematangan pengelolaan jaringan utama dan
nirkabel
b. Tujuan untuk memberikan gambaran kepada pimpinan tentang hasil capaian
yang menjadi tolak ukur kesiapan/kesesuaian pengelolaan jaringan utama dan
nirkabel pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin.

3. RUANG LINGKUP
Ruang lingkup : Hasil Evaluasi Perangkat Jaringan Utama dan Nikabel di Lingkungan
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin tahun 2022

4. DASAR
a. Undang-undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik;
b. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang pelayanan Publik;
c. Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan Sistem dan
Transaksi Elektronik;
d. Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 7 Tahun 2013 tentang
Pedoman Penerapan Interoperabilitas Dokumen Perkantoran;
e. Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor 13 Tahun 2015 tentang
Pedoman Penyusunan Standar Operasional Prosedur Administrasi Pemerintahan di
Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia
f. Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor M.HH-01.TI.06.02 Tahun
2022 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis
Elektronik Kantor Wilayah Dan Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kementerian
Hukum dan Hak Asasi Manusia
B. KEGIATAN YANG DI LAKSANAKAN

Adapun kegiatan yang dilaksanakan berupa pemetaan access point untuk


pemenuhan akses internat pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin
dengan langkah - langkah sebagai berikut :

1. Menyiapkan denah Gedung kantor beserta penempatan access point eksisting


Lembaga Pemasyarakatan;
2. Melakukan assessment mandiri terhadap kebutuhan ideal access point pada
Lembaga Pemasyarakatan;
3. Menyampaikan hasil assessment mandiri kepada Pusdatin sekaligus dilakukan
verifikasi terhadap hasil assessment mandiri oleh Lembaga Pemasyarakatan.
4. Kendala yang dihadapi :
a. Ada beberapa ruangan yang tidak mendapatkan sinyal dari access point
dengan maksimal dikarenakan banguanan gedung itu sendiri yang memiliki
banyak tembok dan berliku.
b. Sering terjadinya ganggaun sinyal akibat banyaknya akses.
5. Langkah – Langkah yang dihadapi :
a. Untuk memaksimalkan pemenuhan akses internet pada Lembaga
Pemasyarakatan, kami dari Tim IT bersurat ke Pudatin untuk menyarankan
untuk penambahan peralatan access point sebanyak 10 titik :

Jumlah access Ruangan yang dipasang AP


No Lantai
point Tambahan
1. Ruangan Pendaftaran
Kunjungan, P2U, Ruang Kamtib,
1 8
KPLP, Bimkemaswat, Giatja,
Binadik, Warung Informasi
2. Ruang registrasi, Ruang Rapat
2 2

b. Kami dari Tim IT Lembaga Pemasyarakatan bersurat ke Icon+ untuk


meningkatan kecepatan internet yang semula 10 mbps menjadi 100 mbps
mengingat pegawai jumlah pegawai pada Kanwil Kemenkumham Sumsel
kurang lebih 85 orang.

C. HASIL YANG DICAPAI

Adapun hasil yang dicapai dalam kegiatan Reviu/Evaluasi Perangkat Jaringan Utama
dan Nirkabel di
Jumlah access Ruangan yang dipasang AP
No Lantai
point Tambahan
1. Ruangan Pendaftaran
Kunjungan, P2U, Ruang Kamtib,
1 8
KPLP, Bimkemaswat, Giatja,
Binadik, Warung Informasi
2. Ruang registrasi, Ruang Rapat
2 2

1. Pada awal tahun 2022 telah melakukan pemetaan kembali penempatan access
point beserta denah Lembaga Pemasyarakatan (denah terlampir);
2. Tim IT lembaga pemasyarakatan telah melakukan assessment mandiri terhadap
kebutuhan ideal access point dan bandwidth
3. Pada bulan awal bulan Tahun 2022 lembaga pemasyarakatan telah menyampaikan
hasil accessment mandiri dan permintaan verifikasi terhadap hasil assessment
mandiri kepada Icon+

D. SIMPULAN DAN SARAN

Dari hasil pemetaan terdapat sepuluh (10) access point pada Lembaga
Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin yang sudah terpasang, dan diperlukan tiga (3)
access point dan penambahan bandwidth sebesar 100 Mbps untuk meningkat
pemerataan penggunaan teknologi informasi pada lembaga pemasyarakatan.

E. PENUTUP

Demikian laporan ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Dibuat di Banyuasin
Pada tanggal 6 September 2022
Kepala Lembaga Pemasyarakatan,

Ronaldo Devinci Talesa


NIP. 197604121998031001
Denah Gedung Kantor Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin

1. Gedung Satu (Lantai 1 dan 2)

a tembok dinding dari bangunan Gedung.


2. Gedung 2 (Lantai 1)
3. Gedung 2 (Lantai 2)
Jaringan Utama (Server)
Switch Hub

Anda mungkin juga menyukai